April
23
2021
     19:02

Bantu NTT Pasca Bencana, KKP Latih Masyarakat Diversifikasi Olahan Ikan

Bantu NTT Pasca Bencana, KKP Latih Masyarakat Diversifikasi Olahan Ikan

Ia menilai, pelatihan diversifikasi olahan ikan yang diselenggarakan kali ini akan membantu pengembangan industri kelautan dan perikanan skala rumah tangga sekaligus meningkatkan kesejahteraan para nelayan dan pelaku utama/perikanan di NTT. Di samping itu, kegiatan yang merupakan terobosan kreatif ini diharapkan juga dapat menggenjot konsumsi ikan di NTT sebagai salah satu daerah yang masih mengalami permasalahan stunting.

“Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi untuk Prof. Sjarief dan KKP yang memberikan hati dan perhatian kepada Provinsi NTT ini,” ucapnya.

Lema pun berpesan agar masyarakat NTT tidak menyerah meskipun berada dalam situasi sulit pasca bencana. Ia mengingatkan masyarakat agar bersemangat seperti ikan salmon yang berani melompat dan melawan arus untuk bertahan hidup. Diselenggarakan bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, secara khusus ia juga menyemangati para peserta perempuan yang hadir dalam pelatihan untuk bangkit.

“Bencana ini jangan membuat kita patah semangat. Saya berharap KKP sebagai mitra kerja Komisi IV DPR RI untuk segera turun tangan melakukan tindakan-tindakan aktif, kerja progresif, terutama dalam upaya membangkitkan masyarakat pasca bencana di NTT,” tuturnya.

“Kerap kali saya sampaikan bahwa NTT adalah kepulauan dengan luas laut yang cukup besar dan potensi perikanan tangkap maupun budidaya yang tinggi. Oleh karena itu, plesetan-plesetan NTT yang mengatakan ‘Nasib Tidak Tentu’, ‘Nanti Tuhan Tolong’, saya ganti dengan ‘Nelayan, Tani, Ternak’. N yg pertama itu sektor kelautan dan perikanan,” tambah Lema.

Sebagai informasi, pelatihan ini diselenggarakan oleh Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan (BPPP) Banyuwangi di bawah Pusat Pelatihan dan Penyuluhan Kelautan dan Perikanan BRSDM.

“Kami berharap, pelatihan ini dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap peserta serta menumbuhkembangkan wirausaha dalam rangka memulihkan perekonomian masyarakat NTT,” tandas Kepala BPPP Bayuwangi Achmad Soebijakto.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved