SGM Eksplor - Indomaret Salurkan Bantuan Pendidikan Rp 3,5 M
Jakarta, 26 Januari 2022 – Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia melalui merek susu pertumbuhan SGM Eksplor bekerja sama dengan Indomaret menyalurkan dukungan pendidikan berupa renovasi sekolah dan beasiswa bagi anak-anak di 8 kabupaten. Program kolaborasi SGM Eksplor bersama Indomaret merupakan rangkaian gerakan sosial “#AyoTunjukTangan”.
Sales Director Danone Specialized Nutrition Indonesia, Lee Meng Thoong percaya bahwa setiap anak Indonesia bisa menjadi generasi penerus untuk kemajuan bangsa. “Namun, untuk mewujudkan hal tersebut, perlu dukungan agar dapat memastikan setiap anak Indonesia dapat memperoleh akses pendidikan sebagai fondasi untuk mencapai kemajuan dan potensi maksimal mereka,” tambahnya.
Dengan pengalaman lebih dari 65 tahun, Danone SN Indonesia melalui SGM Eksplor dari generasi ke generasi terus melakukan berbagai inisiatif dalam mendukung semua anak di Indonesia dapat memiliki akses untuk menjadi Anak Generasi Maju. Guna mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, infrastruktur sekolah merupakan salah satu penunjang proses pendidikan dan pembelajaran yang harus diperhatikan. Terutama di masa pandemi ini, dukungan akses pendidikan sangat penting untuk menjadi perhatian bersama.
Bantuan pendidikan dari donasi konsumen yang membeli produk SGM Eksplor pada 18 Agustus hingga 15 September 2021 di gerai Indomaret dan aplikasi Klik Indomaret disalurkan untuk renovasi 8 gedung sekolah dan bantuan dana pendidikan 800 siswa di 8 kabupaten. Kedelapan kabupaten yaitu Lampung Utara, Kapuas Timur, Buleleng, Serang, Kutai Barat, Deli Serdang, Labuhan Batu dan Kolaka.
Selain itu, disalurkan 5.500 Modul Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Luring Tingkat SD untuk beberapa kabupaten/kota yang tergolong terdepan, terluar, dan tertinggal di Indonesia, yaitu Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur; Kutai Barat, Kalimantan Timur dan Kepulauan Tanimbar, Maluk, Deli Serdang, Labuhan Batu dan Kolaka.
Kolaborasi dengan SGM Eksplor dalam upaya memberikan dukungan akses pendidikan bagi anak-anak Indonesia disambut baik Marketing Director PT Indomarco Prismatama, Darmawie Alie. “Penyaluran bantuan untuk daerah yang membutuhkan perhatian diharapkan berdampak positif. Infrastruktur sekolah yang memadai akan memajukan kualitas siswanya,” ujar Darmawie Alie.
Mempersiapkan SDM unggul untuk Indonesia maju dapat terwujud dengan baik jika seluruh pihak, bukan hanya pemerintah, namun juga pelaku usaha dan industri, maupun masyarakat, memiliki kesadaran dan tanggung jawab bersama untuk berkontribusi dengan perannya masing-masing. “Melalui rangkaian inisiatif gerakan sosial #AyoTunjukTangan di tahun 2021 ini, kami berupaya memfasilitasi semangat gotong royong dan kolaborasi dalam mendukung akses edukasi dan nutrisi bagi anak-anak Indonesia agar dapat tumbuh menjadi generasi maju yang bisa berkontribusi terhadap kemajuan bangsa kedepannya,” tutup Lee Meng Thoong.
Tentang Danone Specialized Nutrition Indonesia
Portofolio bisnis Danone Specialized Nutrition terdiri dari nutrisi awal kehidupan (early life nutrition) dan nutrisi medis khusus (medical nutrition) yang bertujuan untuk membawa perubahan positif pada kesehatan dan kesejahteraan manusia pada masa-masa penting kehidupan melalui inovasi produk yang inovatif dan berbasis ilmiah.
Di Indonesia, Danone SN terdiri dari PT Nutricia Indonesia Sejahtera (Nutricia) dan PT Sarihusada Generasi Mahardhika (Sarihusada). Nutricia berdiri sejak tahun 1987 dan Sarihusada sejak tahun 1954. Danone adalah salah satu perusahaan makanan dan minuman terbesar di dunia yang memiliki misi memberikan kesehatan kepada sebanyak mungkin orang dan beroperasi di 160 negara dengan jumlah karyawan lebih dari 100.000 orang di seluruh dunia.