Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan II MNC Kapital Indonesia Tahap I Tahun 2018 dengan Tingkat Bunga Tetap

PT MNC Kapital Indonesia Tbk (“BCAP” atau “Perseroan”) menyampaikan Pernyataan Pendaftaran Emisi Obligasi sehubungan dengan Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan II MNC Kapital Indonesia Tahap I Tahun 2018 dengan jumlah pokok sebanyak-banyaknya sebesar Rp300 miliar (tiga ratus miliar rupiah). Obligasi yang akan dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) tersebut ditawarkan dengan tenor 5 (lima) tahun dengan kupon bunga obligasi akan dibayarkan setiap 3 (tiga) bulan.
Dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Obligasi ini setalah dikurangi biaya-biaya emisi obligasi akan digunakan untuk pelunasan pinjaman Obligasi Berkelanjutan I MNC Kapital Indonesia Tahun 2013 sejumlah Rp225 miliar (dua ratus dua puluh lima miliar rupiah) yang akan jatuh tempo pada tanggal 5 Juli 2018, dan sisa dana akan digunakan untuk modal kerja Perseroan.
Dalam rangka penerbitan obligasi ini, Perseoran telah memperoleh hasil pemeringkatan atas efek hutang jangka panjang dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) dengan peringkat idBBB (Triple B).
Penjamin Pelaksanan Emisi Obligasi adalah PT MNC Sekuritas (terafiliasi) serta bertindak sebagai Wali Amanat adalah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.
Adapun indikasi jadwal Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan II MNC Kapital Indonesia Tahap I Tahun 2018 adalah sebagai berikut:
? Masa Penawaran Awal
18-28 Mei 2018
? Tanggal Efektif
21 Juni 2018
? Masa Penawaran
25-26 Juni 2018
? Tanggal Penjatahan
27 Juni 2018
? Tanggal Distribusi Obligasi secara elektronik
29 Juni 2018
? Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia
2 Juli 2018
PROFIL PT MNC KAPITAL INDONESIA TBK
PT MNC Kapital Indonesia Tbk atau lebih dikenal dengan nama MNC Financial Services didirikan pada awal tahun 2000 untuk menampung semua unit bisnis yang bergerak dalam bidang keuangan yang di operasikan oleh Group termasuk ekspansi-ekspansi yang akan dilakukan di masa mendatang.
Pada tahun 2001, MNC Financial Services mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia. Saat ini MNC Financial Services menyediakan produk dan jasa dalam unit-unit bisnis berikut:
1. MNC Bank, memiliki perijinan perbankan yang lengkap yang membidik pada pasar korporasi dan konsumer untuk memobilisasi dana pihak ketiga dan pinjaman.
2. MNC Finance berfokus pada pembiayaan untuk konsumer dengan mayoritas portofolio untuk pembiayaan rumah bekas dan mobil bekas. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,99% di MNC Finance.
3. MNC Leasing, berfokus pada jasa leasing untuk korporasi dengan lease jenis operating dan financial termasuk anjak piutang. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,99% di MNC Leasing.
4. MNC Sekuritas, saat ini menyediakan jasa sebagai pialang saham dan instrument berpendapatan tetap, jasa transaksi saham secara online, penjamin emisi dan penasehat jasa keuangan serta riset. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,99% di MNC Sekuritas.
5. MNC Asset Management, menyediakan beragam reksadana yang luas dengan profil risiko yang berbeda, dan unit link manajemen aset yang bekerja sama dengan MNC Life. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,99% di MNC Asset Management.
6. MNC Insurance, menyediakan beragam produk asuransi umum yang inovatif dengan target pada pelanggan ritel dan korporasi. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,98% di MNC Insurance.
7. MNC Life, unit asuransi jiwa milik Group yang menawarkan beragam perlindungan yang luas yang mencakup asuransi tradisional yang terdiri dari asuransi jiwa dan kesehatan serta produk untuk mengakumulasi kekayaan dan produk unit link yang bekerja sama dengan MNC Asset Management. PT MNC Kapital Indonesia Tbk adalah pemegang saham sebesar 99,98% di MNC Life.
DISCLAIMER
Dengan menerima Press Release ini, anda dianggap setuju untuk terikat dengan peraturan sebagaimana dijelaskan di bawah ini. Tidak dipatuhinya aturan-aturan ini dapat dianggap sebagai pelanggaran terhadap peraturan mengenai efek yang berlaku.
Informasi dan opini yang tercantum dalam Press Release ini tidak diverifikasi secara independen dan tidak ada satupun yang mewakili atau menjamin, baik dinyatakan secara jelas maupun tersirat, dalam hubungannya dengan keakuratan, kelengkapan atau dapat diandalkannya dari infomasi yang terdapat disini. Press Release ini bukan bertujuan untuk menyediakan, dan tidak dapat dianggap sebagai dasar yang menyediakan, analisa yang lengkap dan menyeluruh dari kondisi (baik keuangan ataupun bukan), pendapatan, peristiwa bisnis, prospek bisnis, properti ataupun hasil operasional perusahaan dan anak perusahaan. Informasi dan opini yang terdapat disini diberikan sesuai tanggal yang tertera pada Press Release ini dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Baik perusahaan (termasuk afiliasi, penasehat dan perwakilan) maupun penjamin emisi (termasuk afiliasi, penasehat dan perwakilan) tidak memiliki tanggung jawab dan kewajiban (terhadapa kelalaian atau sebaliknya) atas keakuratan atau kelengkapan, atau kesalahan maupun kelalaian, dari informasi atau opini yang terdapat disini maupun atas kerugian yang muncul dari penggunaan Press Release ini.
Sebagai tambahan, informasi yang ada dalam materi ini berisi proyeksi dan pernyataan pandangan kedepan (forward-looking) yang merefleksikan pandangan terkini Perusahaan dengan memperhatikan kejadian-kejadian di masa yang akan datang dan kinerja keuangan. Pandangan-pandangan ini didasarkan pada angka estimasi dan asumsi aktual yang menjadi subjek bisnis, ekonomi dan ketidakpastian persaingan dan dapat berubah dari waktu ke waktu dan dalam kasus-kasus tertentu adalah diluar kontrol dari perusahaan dan direkturnya. Tidak ada jaminan yang dapat diberikan bahwa kejadian dimasa yang akan datang akan terjadi, atau proyeksi akan dicapai, atau asumsi Perusahaan adalah benar adanya. Hasil yang sesungguhnya dapat berbeda secara materiil dibandingkan dengan yang diperkirakan dan diproyeksikan.
Press Release ini bukan merupakan bagian dari penawaran, undangan atau rekomendasi apapun untuk membeli atau mendaftarkan dari sekuritas manapun dan tidak ada bagian manapun yang merupakan atau berhubungan dengan kontrak, komitmen atau keputusan investasi dari sekuritas manapun.