February
10
2021
     07:49

Optimis Masuki 2021, Kemendag Terus Dukung UKM Berorientasi Ekspor Berjaya di Pasar Global

Optimis Masuki 2021, Kemendag Terus Dukung UKM Berorientasi Ekspor Berjaya di Pasar Global

Lebih lanjut, dalam webinar ini, Wamendag kembali mengingatkan untuk terus menggunakan produk dalam negeri di setiap kesempatan yang ada. Menurutnya, pemerintah melalui program Bangga Buatan Indonesia akan terus mendorong masyarakat untuk mendukung produk dalam negeri dengan membeli dan menggunakan produk-produk dalam negeri, khususnya produk UMKM Indonesia.

Webinar Research Talk 2021 adalah kegiatan diseminasi hasil analisis bidang perdagangan yang diselenggarakan Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan (BP3) Kementerian Perdagangan. Acara dihadiri sekitar 400 peserta dari berbagai kalangan dengan menghadirkan narasumber para peneliti, analis kebijakan, dan analis perdagangan BP3. Webinar ini membahas hasil-hasil analisis di sektor perdagangan dalam negeri, luar negeri, dan di bidang kerja sama perdagangan internasional.

Dalam webinar kali ini BP3 mendesiminasikan 19 hasil analisis terpilih pada 2020. Hasil analisis tersebut di antaranya Analisis Dampak Impor Daging Terhadap Harga Daging Dalam Negeri, Analisis Optimalisasi Tertib Niaga Dalam Rangka Menurunkan Nilai Impor, Analisis Evaluasi Sistem Pendistribusian Pupuk Bersubsidi, Analisis Dampak Covid-19 Terhadap Perdagangan Luar Negeri, Analisis Market Power Produk Ekspor Indonesia ke Negara Akreditasi, Analisis Biaya dan Manfaat ASEAN Agreement on Electronic Commerce, dan Analisis Potensi Kerja Sama Perdagangan Indonesia-India.

Menurut Kepala BP3 Oke Nurwan, webinar ini diharapkan bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat yang memerlukan informasi terkini di bidang perdagangan. “Hasil-hasil kajian BP3 selalu dinantikan dan menjadi dasar pertimbangan penting bagi perumusan kebijakan di Kemendag. Diseminasi hasil kajian hari ini merupakan upaya BP3 agar kajian yang telah dilakukan dapat diketahui dan dimanfaatkan seluruh pihak sehingga kita bersama-sama dapat bersinergi meningkatkan kinerja perdagangan Indonesia,” pungkas Oke.

Selama tahun 2020, BP3 telah menghasilkan 64 rekomendasi hasil analisis beserta forum diskusi, yang terdiri dari 20 rekomendasi bidang perdagangan dalam negeri, 30 rekomendasi bidang perdagangan luar negeri, dan 14 rekomendasi bidang kerja sama perdagangan internasional.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved