January
20
2022
     14:33

Operasikan SPKLU Kedua di Palembang, PLN Dukung Pemprov Sumsel Wujudkan Program KBLBB

Operasikan SPKLU Kedua di Palembang, PLN Dukung Pemprov Sumsel Wujudkan Program KBLBB

“Kami sangat bangga dapat turut berpartisipasi dan memberikan pelayanan kepada Tim Touring Kementerian Perhubungan RI yang mengadakan tour mobil listrik dalam rangka Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. Suatu kebanggaan bahwa mobil yang digunakan merupakan skutik pabrikan domestik,” tutur Bambang.

Direktur Sarana Transportasi Jalan Ditjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Danto Restiawan menceritakan keunggulan kendaraan listrik berdasarkan pengalamannya touring menggunakan kendaraan tersebut.

Selain lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan emisi, penggunaan kendaraan listrik dapat menurunkan impor BBM dan mendukung ketahanan energi nasional, selain itu biaya yang dikeluarkan untuk pengoperasian kendaraan listrik jauh lebih hemat ketimbang kendaraan yang menggunakan BBM.

“Ke depan, tentu pengguna kendaraan listrik akan semakin bertambah karena tidak akan selamanya bahan bakar fossil akan tersedia. Kendaraan listrik yang digunakan ini adalah pabrikan domestik sehingga kegiatan ini bertajuk Bangga Buatan Indonesia," imbuhnya.

Sekilas Tentang PLN

PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved