August
06
2021
     08:21

Kemenkes Manfaatkan 1000 Unit Oksigen Konsentrator Bantuan Tanoto Foundation untuk Tingkatkan Produksi Oksigen Medis

Kemenkes Manfaatkan 1000 Unit Oksigen Konsentrator Bantuan Tanoto Foundation untuk Tingkatkan Produksi Oksigen Medis

Untuk memenuhi kebutuhan oksigen medis, pemerintah memutuskan untuk menggunakan oksigen konsentrator sebagai pabrik oksigen mini. Alat ini lebih mudah digunakan dan hanya membutuhkan aliran listrik.

“Tanoto Foundation sebelumnya juga sempat kirim oksigen cair. Tapi untuk rumah sakit-rumah sakit kecil ataupun IGD yang tidak memiliki jaringan oksigen, mereka pakai tabung. Nah tabung oksigen ini susah logistiknya. Hingga akhirnya keluar ide pakai pabrik oksigen mini,” tutur Menkes.

Menkes memperkirakan dari total 1000 unit oksigen konsentrator mampu memproduksi sekitar 20 ton oksigen/hari. Dengan total kebutuhan oksigen sekitar 2000 ton/hari, pemerintah menargetkan 1000 ton dari oksigen cair sementara 1000 ton lainnya berasal dari pabrik-pabrik oksigen kecil (oksigen konsentrator). Diperkirakan butuh sekitar 50.000 unit oksigen konsentrator.

“Alhamdulillah donasi banyak berdatangan, pemerintah sendiri juga sudah berencana membeli sekitar 20-30 ribu unit dari Tiongkok. Kalau kita punya 50 ribu unit pabrik oksigen mini ini kita bisa produksi oksigen sampai 1000 ton/hari. Kira-kira ada sekitar 30-50 ribu pasien bisa kita selamatkan,” kata Menkes.

Menkes mengemukakan rencananya oksigen konsentrator ini akan segera disalurkan ke rumah sakit-rumah sakit di daerah yang jumlah kasusnya masih tinggi terutama di Yogyakarta, Bali dan Luar Jawa. Ditargerkan proses distribusi rampung minggu ini.

“Barang-barang seperti ini tidak boleh lama-lama disimpen. Saya kasih target kalau bisa minggu ini dikirim semuanya, diluar Jawa sekarang lagi naik tinggi jadi perlu segera diisi, beberapa daerah seperi Yogya dan Bali masih perlu ditambah,” terang Menkes.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved