April
18
2018
     09:20

Kemendag Gelar Rakorda Bahan Pokok Jelang HBKN 2018 di Kupang

Kemendag Gelar Rakorda Bahan Pokok Jelang HBKN 2018 di Kupang

Pasokan beras di gudang BULOG Divre NTT diperkirakan cukup untuk memenuhi kebutuhan selama tiga bulan ke depan termasuk cukup untuk menghadapi puasa dan lebaran 2018.

Target Upaya Stabilisasi Bapok Menjelang Puasa dan Lebaran 2018

Kemendag melakukan upaya stabilisasi untuk 7 jenis bapok yang diperkirakan mengalami peningkatan permintaan menjelang puasa dan lebaran yaitu beras, gula pasir, minyak goreng, daging sapi, daging ayam, telur, serta bawang putih.

Untuk komoditi beras, Kemendag imbau seluruh pedagang beras di pasar rakyat wajib menjual beras medium sesuai HET dan menyediakan serta menyalurkan beras medium ke pasar-pasar rakyat. Jika harga beras medium masih berada di atas HET, pemerintah daerah perlu berkoordinasi dengan BULOG setempat untuk mengisi pasar-pasar rakyat dengan stok beras BULOG. Kemendag juga wajibkan ritel modern untuk menyediakan beras premium sesuai HET.

Pengawasan gula pasir di pasar rakyat juga dilakukan Kemendag bersama Satgas Pangan untuk memastikan harga di pasar rakyat sudah sesuai dengan harga yang ditetapkan pemerintah.

Selain itu, Kemendag juga imbau seluruh produsen minyak goreng untuk mengalokasikan 20% dari total produksi minyak goreng nasional untuk diproduksi dalam bentuk minyak goreng kemasan sederhana dengan HET Rp11.000/liter dan minyak goreng curah Rp10.500/liter serta ritel modern wajib menyediakan minyak goreng kemasan sederhana.

“Tidak ada toleransi bagi perusahaan atau pelaku usaha tertentu yang menjual bapok di atas ketentuan HET. Untuk itu, distributor sudah harus mendistribusikan ke daerah-daerah sejak jauh hari untuk menghindari kendala akibat hambatan distribusi”, imbuh Dody.

Begitu pula untuk ketersediaan dan stabilisasi harga bapok lainnya yaitu daging sapi, daging ayam, telur dan bawang putih perlu terus dipantau dan diawasi agar pelaku usaha menjual sesuai dengan harga acuan.

Pemantauan harga dilakukan di Pasar Kasih, Pasar Oebobo, Pasar Oeba, Kupang serta di beberapa ritel modern lokal di Kota Kupang. Selain itu dilakukan pemantauan ke gudang BULOG divre NTT, pasokan untuk beras, gula pasir dan minyak goreng terpantau cukup pasokannya. Rangkaian ini dilanjutkan dengan peninjauan ke Pelabuhan Tenau Kupang untuk memastikan distribusi bapok.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved