February
10
2020
     21:15

Kembangkan Potensi Petani dan UMKM Jawa Barat, Ralali.com Kolaborasi dengan IPB

Kembangkan Potensi Petani dan UMKM Jawa Barat, Ralali.com Kolaborasi dengan IPB
Publisher

Ralali.com memiliki kepedulian khusus terhadap UMKM karena usaha ini memiliki potensi dan pertumbuhan yang luar biasa. Data dari Kementerian Koperasi dan UKM RI pada 2017 menunjukkan bahwa UMKM memiliki pangsa sekitar 99,99% (62.9 juta unit) dari total keseluruhan pelaku usaha di Indonesia, sementara usaha besar hanya sebanyak 0,01% atau sekitar 5400 unit.

Secara gabungan, skala kegiatan ekonomi UMKM memberikan kontribusi sekitar 60% terhadap total Pendapatan Domestik Bruto Indonesia di mana pada 2017 lalu PDB Indonesia sekitar Rp 13.600 trilyun dimana UMKM berkontribusi sekitar Rp 8.160 trilyun sedangkan Usaha Besar sekitar Rp 5.400 trilyun.

Dari sisi pertumbuhan jumlah UMKM, menurut data Kementerian Koperasi dan UKM RI, UMKM secara keseluruhan secara konsisten mengalami perkembangan dan pertumbuhan yang baik seiring berganti tahun. Jika pada tahun 2010, total jumlah unit UMKM sebanyak 52.769.426, sementara menurut data pada tahun 2017, jumlah tersebut sudah mencapai angka 63 juta.

“Kolaborasi dan sinergi Ralali.com dengan IPB ini menjadi kunci untuk memberdayakan dan menyejahterakan petani dan UMKM di Jawa Barat. Kami berharap kolaborasi bisa terus dilanjutkan di 15 desa dan 6 kabupaten lainnya di Jawa Barat,” pungkas Joseph.

TENTANG Ralali.com

Didirikan pada tahun 2013 oleh Joseph Aditya, Ralali.com adalah online marketplace B2B (Business to Business) pertama dan terbesar di Indonesia yang menyediakan beragam kategori produk bisnis. Tahun 2018 Ralali.com menyediakan beragam kategori produk bisnis. Tahun 2018 Ralali.com memperkenalkan Business Innovation Group (BIG), pasar segmentasi vertikal yang menggunakan BIG Data untuk menyediakan solusi spesifik dalam pemenuhan kebutuhan usaha UMKM sesuai segmentasi usaha, mencakup usaha kuliner dan jasa makanan (BIG Resto), usaha perkantoran (BIG Office), usaha otomotif (BIG Auto), usaha bahan bangunan (BIG Home), usaha kebutuhan FMCG (BIG Mart), usaha retail (BIG Market) dan usaha jasa on-demand berbasis pekerjaan (BIG Agent).

Selama 6 tahun, Ralali.com melayani lebih dari 15.000 pemasok (sellers), lebih dari 320.000 pembeli (UMKM) dan menangani hampir 300.000 produk (SKU) di dalam platformnya, dengan satu juta pengguna teregistrasi dan lebih dari 5 juta pengunjung bulanan.

BIG Agent adalah on-demand platform dari Ralali.com untuk membantu bisnis berkembang dengan memberdayakan dan menghubungkan jutaan pekerjaan berkualitas, memiliki misi untuk membantu masyarakat mendapatkan penghasilan tambahan melalui berbagai jenis pekerjaan sesuai preferensi. Dengan 99 Mitra Agent (mitra bisnis lokal), saat ini terdapat 300.000 agent yang telah teregistrasi dalam platform BIG Agent di bawah naungan Ralali.com, tersebar di 34 provinsi se-Indonesia.

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved