Hadiah ratusan juta rupiah dari 3 Indonesia Siap Jadikan Anak Muda Jawara di Mobile Gaming dengan H3RO Esports Tournamen
Jaringan 3 juga menjamin kecepatan data yang tinggi dan latensi yang rendah, sehingga pengguna 3 dapat bermain mobile games dengan lebih responsif, kompetitif, dan lancar tanpa nge-lag di luar maupun di dalam ruangan.
Paket H3RO Unlimited tersedia mulai dari harga Rp 15.000 dengan kuota unlimited untuk bermain mobile game serta mendapatkan diamond MLBB dan Free Fire. Pengguna 3 dapat melakukan isi ulang paket H3RO Unlimited melalui *123# atau aplikasi bima+. Pelanggan baru juga dapat mengaktifkan paket H3RO Unlimited dengan terlebih dahulu membeli kartu perdana H3RO di perdana.tri.co.id atau di toko pulsa terdekat.
Informasi lebih lanjut mengenai paket H3RO Unlimited bisa didapatkan dengan mengunjungi laman http://bimaplus.tri.co.id/TrendingGamesSubcat. Sementara itu, untuk informasi lebih lanjut mengenai kompetisi H3RO Esports Tournament 2.0 dapat diakses melalui linktr.ee/tri.h3ro.
Tentang 3 Indonesia
3 Indonesia di bawah merek ‘3’ adalah salah satu penyedia layanan telekomunikasi seluler terkemuka di Indonesia yang mengoperasikan jaringan nasional berlisensi 2G, 3G/WCDMA dan 4G LTE GSM. 3 menghadirkan pengalaman gaya hidup mobile yang didukung oleh teknologi 4.5G Pro yang lebih luas dan kuat di lebih dari 37.000 desa di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Jawa, Bali, dan Lombok, melalui fiber optic yang membentang sepanjang 16.000 Km.
Seiring dengan keberadaannya di Indonesia sejak tahun 2007, 3 tumbuh menjadi mobile lifestyle provider. 95% pelanggan 3 adalah anak muda dengan gaya hidup digital yang tinggi. Keberhasilan 3 Indonesia dibangun oleh komitmen untuk menghadirkan pengalaman dan nilai terbaik bagi pelanggan, juga semangat untuk memberdayakan anak muda Indonesia.