December
13
2019
     15:35

Grab dan Pemerintah Indonesia Melaju Bersama untuk Wujudkan Roadmap Ekosistem Kendaraan Listrik

Grab dan Pemerintah Indonesia Melaju Bersama untuk Wujudkan Roadmap Ekosistem Kendaraan Listrik

Grab telah dan akan terus memperluas ekosistem EV-nya dengan bekerja sama dengan pemerintah dan mitra seperti perusahaan pembuat mobil dan perusahaan listrik negara untuk mendorong adopsi EV. Hal ini memungkinkan Grab mendapatkan lebih banyak wawasan untuk operasi dan memperluas armada EV, mendukung pengembangan kebijakan bersama yang bertujuan untuk membuat EV lebih terjangkau dan membentuk perilaku pengemudi dan pemilik armada dengan lebih baik sehingga mereka akan beralih ke EV.

Saat ini Grab memiliki salah satu armada kendaraan listrik terbesar di Asia Tenggara, dengan 200 unit model Hyundai KONA di Singapura dalam uji coba yang diluncurkan Januari 2019. Grab juga bermitra dengan perusahaan listrik Singapura, SP Group, untuk menggunakan jaringan pengisian EV publik bagi armada Grab EV.

Di Indonesia, Grab telah menandatangani perjanjian dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk bersama-sama membangun jaringan stasiun pengisian kendaraan listrik, Untuk kendaraan roda dua, Grab juga sedang menguji coba 20 sepeda motor listrik dengan AHM dan Gesits, yang keduanya merupakan produsen sepeda motor EV di Indonesia. Uji coba ini akan menguji kelayakan sepeda motor EV di seluruh perjalanan bersama Grab, termasuk layanan pengiriman makanan dan barang di Jabodetabek.

Dalam acara yang sama, Hyundai Motor Manufacturing Indonesia, menyerahkan secara simbolis kunci 20 unit Hyundai Ioniq Electric kepada Grab untuk digunakan sebagai bagian dari uji coba. Grab merupakan yang pertama untuk meluncurkan dan menggunakan 2020 Ioniq EV di Asia Tenggara. Pengguna dapat memilih untuk menggunakan EV dari aplikasi Grab mereka mulai tahun 2020. Pembuat mobil asal Korea Selatan, yang berinvestasi di Grab tahun lalu (2018), merupakan mitra EV roda empat pertama Grab di Indonesia.

Yoon Seok Choi, President Director of Hyundai Motor Manufacturing Indonesia mengatakan, “Asia Tenggara menjadi pasar yang memiliki perkembangan yang cepat dan besar untuk industri EV dibandingkan dengan kawasan lain. Oleh karena itu, untuk memperkuat komitmen kami terhadap ekosistem EV, kami telah menandatangani kemitraan strategis dengan Grab di Indonesia dengan menghadirkan mobil Hyundai Ioniq Electric bagai salah satu opsi kendaraan GrabCar. Kami menantikan kolaborasi lebih lanjut dengan Grab dan juga pemerintah untuk dapat mempercepat pengembangan industri EV di Indonesia.”

Tentang Grab

Grab adalah super app terkemuka di Asia Tenggara, menyediakan banyak layanan harian yang paling berarti bagi konsumen. Saat ini, aplikasi Grab telah diunduh sebanyak lebih dari 163 juta kali, memberikan pengguna Grab kemudahan untuk terhubung dengan 9 juta mitra pengemudi dan agen. Grab memiliki armada transportasi darat yang besar dan telah mencapai lebih dari 4 miliar perjalanan sejak didirikan pada tahun 2012. Grab menyediakan layanan transportasi on-demand di Asia Tenggara, serta layanan pengantaran makanan dan barang di lebih dari 339 kota di 8 negara. Informasi lebih lanjut, kunjungi http://www.grab.com

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved