November
27
2020
     21:09

Berhasil Meningkatkan Angka Efisiensi dan Produktivitas, Greenfields Memperoleh Penghargaan INDI 4.0 Tahun 2020

Berhasil Meningkatkan Angka Efisiensi dan Produktivitas, Greenfields Memperoleh Penghargaan INDI 4.0 Tahun 2020

Jakarta, 27 November 2020 – Ahli produk susu dan produk olahan susu, Greenfields mendapatkan anugerah penghargaan INDI 4.0 yang diselenggarakan oleh Kementerian Perindustrian Republik Indonesia. Penghargaan INDI 4.0 diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dan Menteri Perindustrian dalam rangkaian Conferences dan Award Industri 4.0 yang dilangsungkan pada 25-26 November 2020 di Hotel Mulia, Jakarta.

Industri 4.0 adalah tren otomasi kegiatan, proses dan pengumpulan serta pertukaran data dalam industri untuk menghasilkan “pabrik cerdas” (smart factory) dan meningkatkan efektivitas dan efisiensi. Dalam proses pengembangan Industri 4.0, perindustrian Indonesia dituntut untuk mengubah pola kerja manual menjadi berbasis digital.

INDI 4.0 adalah salah satu program pemerintah Indonesia dalam mengkoordinasikan seluruh bidang industri di Indonesia untuk bertransformasi menjadi industri digital. Industri 4.0 akan meningkatkan angka efisiensi dan produktivitas pada perusahaan hingga 40%.

Guna mencapai tujuan itu, dilakukan penilaian bagi setiap industri yang menghasilkan Readiness Index dengan rentang penilian dari angka 0 hingga 4. Proses penilaian dilakukan secara langsung ataupun daring. Pada tahun 2020 ini, PT Greenfields Indonesia berhasil memperoleh Readiness Index setinggi 3.2, yang merupakan peningkatan dari penilaian sebelumnya yang dilakukan pada tahun 2019 saat PT Greenfields Indonesia pertama kali bergabung dengan INDI 4.0.

Dalam proses perubahan menjadi industri berbasis digital, semua karyawan PT Greenfields Indonesia turut mengambil bagian dan sangat antusias dalam menjalani semua tahapannya. PT Greenfields Indonesia didukung oleh OEM (Original Equipment Manufacturers) berskala global yang telah berpengalaman dalam menentukan langkah-langkah yang harus diambil dalam proses digitalisasi.

Greenfields juga sudah melaksanakan 70% dari keseluruhan rangkaian proyek yang direncanakan yaitu: IIOT (Industrial Internet of Things), MES (Manufacturing Execution System), LIMS (Laboratory Information Management System), dan APS (Advance Planning Scheduling). Penerapan Industri 4.0 memberikan banyak manfaat bagi PT Greenfields Indonesia, termasuk di antaranya:

Proses kerja menjadi lebih efektif dan efisien
Data diperoleh secara real-time.
Setiap tahapan produksi tercatat dengan terperinci juga penerapan sistem peringatan dini (early warning system)
Pengambilan keputusan menjadi lebih cepat dan tepat
Critical point terawasi secara lebih ketat sehingga mengurangi kemungkinan terjadinya masalah kualitas yang dapat merugikan perusahaan.

Karyawan pada level administrasi juga merasakan keuntungan dari sistem digital ini. Sebelum digitalisasi, seringkali terdapat perbedaan data oleh pencatatan dari bagian produksi dan bagian keuangan akibat data yang diketik manual dan tidak real-time; ada kalanya karyawan bagian administrasipun harus masuk di hari libur untuk mempersiapkan data produksi.

Namun saat ini, data bisa diperoleh dari sumber yang real-time, sehingga karyawan administrasi tidak perlu bekerja lembur dan tidak ada lagi perbadaan data. Human error dalam penginputan datapun dapat diminimalkan karena sistem pencatatan data real-time ini bekerja selama 24 jam penuh. Pekerjaan menjadi lebih praktis dan mudah.

Digitalisasi juga memberikan dampak baik dalam proses produksi PT Greenfields Indonesia. Dengan menggunakan early warning system, semua penyimpangan pada parameter produksi dapat diketahui secara langsung. Masalah terkait kualitas dan downtime juga akan lebih mudah diawasi secara real-time.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved