March
05
2023
     21:48

Tim Kawasaki Puccetti Racing Bekerja sama dengan Indosole untuk Koleksi Terbatas

Tim Kawasaki Puccetti Racing Bekerja sama dengan Indosole untuk Koleksi Terbatas
ILUSTRASI. Tim Kawasaki Puccetti Racing menandatangani kesepakatan bekerja sama di Sirkuit Internasional Mandalika pada 5 Maret 2023 dengan Indosole, perusahaan alas kaki ramah lingkungan berbasis di Bali.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Tim Kawasaki Puccetti Racing, salah satu Tim World SuperBike menandatangani kesepakatan bekerja sama di Sirkuit Internasional Mandalika hari ini, Minggu 5 Maret 2023 dengan Indosole, perusahaan alas kaki ramah lingkungan berbasis di Bali untuk membuat sebuah koleksi ramah lingkungan terbatas.

Koleksi ini akan menggunakan sol yang terbuat dari ban bekas tim balap motor kelas dunia ini dan mempunyai logo serta design eksklusif dari Kawasaki Puccetti team.

Manuel Puccetti, pemilik dan manajer tim Kawasaki Puccetti Racing mengatakan, "Tim kami ingin menjadi yang terdepan dalam mengusung olahraga balap motor yang berkelanjutan dan kami berharap kolaborasi kami dengan Indosole bisa menjadi katalis bagi kegiatan industri otomotif secara umum untuk menjadi lebih ramah lingkungan."

Kyle Parsons, Founder dan CEO Indosole mengatakan,"Kami berterima kasih kepada Tim Kawasaki Puccetti Racing untuk memilih Indosole untuk kerjasama ini. Kami bangga dapat berpartisipasi dalam mengusung industri balap motor yang lebih berkelanjutan."

Koleksi terbatas ini rencananya akan diluncurkan tahun depan bersamaan dengan penyelenggaraan World SuperBike 2024 di Sirkuit Internasional Mandalika dan akan bisa didapatkan di toko merchandise Sirkuit, beberapa dealer Kawasaki dan juga website Indosole.

Baca Juga: WSBK 2023, Penonton Disuguhi Sajian Menarik di Lombok Sumbawa Fair

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved