March
01
2023
     14:09

Jalankan Konsep Link & Match, Daikin Indonesia Bagi Pengetahuan ke Sekolah Kejuruan

Jalankan Konsep Link & Match, Daikin Indonesia Bagi Pengetahuan ke Sekolah Kejuruan
ILUSTRASI. Model memperlihatkan maket saat ground breaking pabrik AC Daikin di Cikarang, Jawa Barat, Jumat (2/12/2022). (KONTAN/Baihaki)

Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Konsep link and match antara industri dan dunia pendidikan semakin massal. Banyak korporasi menggandeng lembaga pendidikan. 

Salah satunya PT Daikin Airconditioning Indonesia menggelar program Dikin Goes To School di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 29 Jakarta. Progam ini  diikuti siswa program Teknik Pendinginan dan Tata Udara.

Selain paparan seputar industri refrigerasi dan tata udara, Daikin memberikan materi soft skill dan pengenalan karier dalam industri tata udara. “Kami berharap dapat memberi inspirasi siswa didik terkait dengan studi dan karier mereka dalam bidang pendinginan dan tata udara,” ujar David Firdaus, Talent & Development Manager PT Daikin Airconditioning Indonesia, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (28/2).

Baca Juga: Potensi Pasar Menyejukkan, Permintaan AC Tembus 2 Juta Unit di Indonesia

Penyampaian materi meliputi pengenalan berbagai prinsip dasar terkait peningkatan kualitas udara dalam ruang hingga teknologi berbagai perangkat yang menjadi solusi tata udara dalam ruang. Materi disampaikan secara interaktif dengan memberi kesempatan siswa didik berinteraksi melalui tanggapan dan berbagi opini atas hal yang disampaikan. 

Selain memberikan pengetahuan terkait perkembangan dan inovasi solusi tata udara, dalam kesempatan tersebut, DAIKIN juga memberikan pengenalan karier di bidang teknik refrigerasi dan tata udara. Terdapat pula sebuah sesi berbagi pengalaman dari salah seorang alumni yang juga merupakan salahsatu staf DAIKIN.

Program Daikin Goes To School ini bukan hanya sekali. Program ini akan  berlanjut di berbagai sekolah menengah kejuruan di Indonesia. Keberadaan program ini akan memperkaya upaya kolaborasi Daikin sebelumnya dengan berbagai seolah menengah kejuruan di Indonesia.    
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved