HOKI Intensifkan Upaya Diversifikasi Usaha pada Kuartal III tahun 2023
Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - Produsen beras ternama merek ‘Topi Koki’ yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan nama PT Buyung Poetra Sembada, Tbk., (HOKI) berhasil membukukan pertumbuhan penjualan 34% YoY menjadi Rp 888,50 miliar di Kuartal III 2023. Dengan memanfaatkan momentum peningkatan penjualan yang tengah berlangsung tersebut, Perseroan semakin mengintensifkan upaya diversifikasi usaha yang sedang ditempuh.
“Sebagai antisipasi terhadap situasi bisnis perdagangan beras yang diwarnai dengan naiknya biaya bahan baku, Perseroan semakin menggiatkan langkah-langkah sebagai bagian dari strategi diversifikasi usaha yang telah ditetapkan. Melalui diversifikasi usaha, Perseroan sebagai grup akan memiliki kemampuan yang lebih baik untuk memitigasi risiko bisnis yang menghadang,” ujar Direktur HOKI, Budiman Susilo.
Selain mengembangkan bisnis fast moving consumer goods (FMCG) dengan produk-produk bermerek DailyMeal, HOKI juga telah masuk ke bisnis investasi keuangan melalui pendirian PT Hoki Investasi Sejati (HIS) pada tahun 2022. HIS saat ini telah aktif melakukan kegiatan investasi keuangan, antara lain melalui investasi saham saham-saham berkualitas di Bursa Efek Indonesia.
Sementara itu, anak usaha Perseroan PT Hoki Distribusi Niaga (HDN), produsen fast moving consumer goods (FMCG) dengan merek DailyMeal membukukan penjualan sebesar Rp 3,5 miliar, meningkat 843% YoY. Peningkatan penjualan HDN ini menjadi petunjuk transformasi Perseroan menjadi FMCG, telah berada di jalur yang benar.
“Melihat perkembangan bisnis FMCG yang menjanjikan, kami siap menggenjot produksi produk DailyMeal untuk menangkap peluang yang muncul dari terus meningkatnya kebutuhan masyarakat akan produk makanan sehat,” kata Budiman Susilo.
Untuk itu, HDN telah menandatangani kesepakatan pembentukan usaha bersama (joint venture/JV) dengan PT Gita untuk membangun pabrik beras sehat yang diharapkan akan mulai beroperasi di awal 2025.
Dengan Pembangunan pabrik beras sehat yang baru tersebut dapat menambah kapasitas Produksi Beras DailyMeal Rice, yang tentunya juga akan disertai keluarnya varian produk baru DailyMeal Rice secara berkelanjutan.
Perseroan berharap sebelum tutup akhir tahun 2023 akan mengeluarkan 2 varian produk baru “DailyMeal Rice” yang terdiri dari beras jagung dan berang singkong, dan “DailyMeal Eats”, yaitu beras Berbumbu Warisan Kuliner Nusantara seperti nasi kebuli, nasi goring, nasi uduk, dan varian lainnya yang juga akan terus bertambah.
Adapun pertumbuhan bisnis penjualan beras yang merupakan bisnis utama HOKI saat ini sendiri terhambat karena ada peningkatan harga pokok penjualan sementara harga eceran tertinggi yang tidak naik. Oleh karenanya, beban pokok penjualan HOKI tercatat sebesar Rp 819,97 miliar, naik 39% dari periode yang sama tahun sebelumnya, sehingga laba bruto Perseroan turun menjadi Rp 68,52 miliar dibandingkan periode yang sama tahun 2022 yang sebesar Rp 75,51 miliar.
Ditambah dengan kenaikan beban usaha yang mencapai 30% YoY menjadi Rp 75,56 miliar, membuat pada Kuartal III 2023 ini HOKI membukukan rugi tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk Rp 12,58 miliar, dibandingkan keuntungan sebesar Rp 1,79 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Sekilas PT Buyung Poetra Sembada Tbk:
PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI) didirikan pada tahun 2003 adalah perusahaan produksi dan distribusi beras dengan merek “TOPI KOKI”, di mana awal pendiriannya adalah pengembangan usaha dari Toko Buyung Palembang (berdiri sejak tahun 1977). Selain itu, HOKI juga memproduksi beras dengan merek: HOK-1, Setra Ramos, Rumah Limas, BPS, Super Belida (beras pera), dan menjual ke B2B seperti beras menir (Broken Rice) ke pabrik bihun dan untuk keperluan lainnya. HOKI juga memproduksi Beras Private Brand untuk perusahaan lain seperti Indomaret, Alfamart, dll.
Pemasaran HOKI selain dilakukan di pasar tradisional (general trade) juga didistribusikan ke pasar modern dan online marketplace. HOKI memiliki pabrik dan Gudang di Subang, Jawa Barat dan Cipinang, Jakarta Timur dengan total kapasitas 55 ton per jam.
Seiring dengan perkembangan bisnis, HOKI melakukan IPO pada tahun 2017. Sejak tahun 2020, HOKI menambahkan alternatif sumber pendapatan baru sekaligus meningkatkan implementasi praktik ESG melalui pembangunan pembangkit listrik tenaga sekam padi dan menyewakannya. Pada tahun 2022, HOKI bertransformasi menjadi perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) melalui peluncuran produk DailyMeals Eats dan DailyMeal Rice dan di distribusikan melalui PT Hoki Distribusi Niaga (HDN).
Di tahun yang sama HOKI juga mendirikan PT Hoki Investasi Sejati (HIS) sebagai bagian dari diversifikasi perseroan untuk memasuki bisnis equity investment pada perusahaan terbuka. Secara keseluruhan HOKI memiliki 4 sumber pendapatan: 1) Produksi & distribusi produk beras, 2) Produksi energi terbarukan (Darisekam padi), 3) Produk FMCG (“DailyMeal”), dan 4) Equity investment pada perusahaan terbuka.
Baca Juga: Buyung Poetra Sembada (HOKI) Optimistis Permintaan Produk Makanan Sehat Naik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News