FTW & TOV Kembali Ditunjuk Jadi Agensi Brand Strategy & Creative untuk Wuling Motors
Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - Kembali ditunjuk sebagai agensi brand strategy dan creative oleh salah satu perusahaan otomotif ternama asal China yaitu PT. SGMW Motor Indonesia, FTW dan Think of View (TOV) akan berkolaborasi bersama dalam meningkatkan skala kampanye yang lebih baik dan luas bagi masyarakat, khususnya penggemar otomotif di Indonesia.
Melihat pencapaian yang diraih FTW sebagai agensi kreatif digital yang berhasil memenangkan penghargaan Citra Pariwara 2021 dan mendapatkan medali bronze untuk iklan Wuling Air ev dari penghargaan Citra Pariwara 2022 lalu, bersama Think of View (TOV) sebagai on demand strategic agency, keduanya akan membuat gebrakan baru dengan tujuan meningkatkan relevansi pengalaman masyarakat terhadap mobil Wuling sebagai kebutuhan transportasi untuk mendukung kehidupan yang lebih baik.
Sukses meluncurkan tiga unit mobil di tahun 2022 yaitu Wuling New Cortez, Wuling Air ev, dan Wuling Almaz Hybrid yang menawarkan pengalaman berkendara nyaman, Wuling memiliki misi untuk dapat menjangkau target konsumen yang lebih kompetitif dengan berfokus pada peningkatan inovasi dan penjualan produk mobil yang dapat bersaing di pasaran.
Dengan berlandaskan pada tagline “Drive for A Better Life”, FTW dan TOV lewat beberapa aktivitas kedepannya, menekankan pesan tentang pentingnya sustainability dan pengalaman berkendara yang efisien serta didukung dengan performa maksimal bagi setiap pengguna.
Hal ini merupakan cara yang dilakukan FTW untuk dapat mengomunikasikan dan mengimplementasikan brand experience dari sebuah persona Wuling dengan mengutamakan inovasi dari ragam mobil cerdas berperforma tangguh.
Founder Think of View, Maria Angelica mengatakan, “Tantangan terbesar Wuling sebagai pemain baru di industri otomotif adalah bagaimana Wuling dapat bersaing dengan mobil Jepang yang dilihat sebagai merek mobil yang lebih terpercaya oleh konsumen Indonesia.
Strategi komunikasi yang harus diperkuat tahun ini untuk Wuling adalah fokus membangun positioning sebagai brand yang terus memberikan pengalaman inovatif secara fungsionalitas lewat mobil-mobil yang diluncurkan tahun ini.”
Salah satu kesuksesan kampanye FTW di tahun 2022 adalah peluncuran mobil listrik pertama Wuling untuk Indonesia yaitu Wuling Air ev yang secara resmi diluncurkan pada Agustus 2022. Tidak hanya peluncuran mobil listrik pertamanya, Wuling juga sukses meraih penjualan hingga 8.000 unit per Desember 2022.
Creative Partner FTW, Erwin Santoso turut memberi tanggapan, “Seiring perjalanan FTW bersama Wuling sepanjang tahun 2022, kami melihat bahwa kebutuhan mobil listrik di Indonesia justru menunjukkan pertumbuhan positif di pangsa pasar Indonesia.
Dengan mengobservasi tren yang terjadi di tahun lalu dan tahun 2023 ini, FTW pun siap mengemukakan ide-ide unik dan luar biasa untuk Wuling lewat garapan konsep pemasaran iklan yang mengkombinasikan unsur kreativitas dan menghibur.”
Co-Founder dan Strategy Director Think of View, Yulita Alvernia Wijaya juga menambahkan, “Kategori Electric Vehicle termasuk konsep yang baru untuk sebagian besar masyarakat Indonesia. Selain menekankan bahwa Wuling Air ev lebih ramah lingkungan, kami juga mengangkat keunikan design Wuling Air ev yang compact dan futuristik sehingga cocok untuk kebutuhan mobilitas masyarakat urban sehari-hari. Pain point seperti sempitnya jalanan, lahan parkir, aturan ganjil genap, dapat dijawab dengan hadirnya Wuling Air ev yang relatif lebih terjangkau untuk kalangan menengah ke atas.”
Brand Manager Wuling Motors, Yusuf Anshori mengatakan selama satu tahun bekerjasama dengan FTW & TOV, banyak sekali kemajuan dari segi strategi komunikasi yang berdampak positif pada target audiens otomotif.
“Hal ini tidak terlepas dari kapabilitas tim FTW & TOV, yakni memiliki sumberdaya talenta yang berpengalaman di bidangnya masing-masing. Selain itu, pelayanan FTW & TOV yang top notch, serta adanya inisiatif yang tinggi pada setiap pekerjaan yang diberikan, juga menambah kepuasaan kami sebagai klien,” tambahnya antusias.
Business Director FTW, Sherly Basri mengatakan bahwa dirinya optimis melihat kolaborasi yang harmonis antara FTW, TOV dan Wuling, dimana turut membuka peluang bagi Wuling untuk mengembangkan bisnisnya di Indonesia semakin cemerlang.
“Pengalaman yang kami rasakan selama bekerjasama dengan brand penantang baru di industri otomotif ini adalah Wuling sebagai brand global sangat adaptif dalam memahami tren otomotif terkini. Wuling juga terbuka untuk berdiskusi bersama FTW & TOV, termasuk mengeksplorasi berbagai ide yang selaras dengan keahlian Wuling dalam memahami pasar dengan sangat baik.
Hal inilah yang mendorong FTW & TOV untuk terus menghasilkan ide-ide dan strategy yang berbuah menjadi kampanye yang diarahkan pada target pasar secara tepat,” jelas Sherly Basri.
Lebih jauh, FTW & TOV dengan pengalamannya di bidang creative agency turut menyumbang beberapa penghargaan di kancah nasional & internasional mulai dari Citra Pariwara 2021 dan 2022, MMA Smarties, D&AD Awards dengan memenangkan sejumlah medali gold, silver, dan bronze.
Selain itu, FTW juga telah membantu berbagai kebutuhan brand ternama seperti STOCKBIT, BCA, McDonalds, Good Doctor, dan lainnya, termasuk pengembangan produk kampanye lewat peluncuran aplikasi berbasis mobile, digital imaging, hingga craft art directing yang memuaskan bagi kliennya.
Tentang FTW
FTW Group merupakan creative digital agency dibawah naungan Future Creative Network yang memiliki beberapa agensi dibawahnya. FTW juga merupakan agensi dibalik iklan-iklan kreatif dari Wuling Motor Indonesia, Lazada, Sambal Indofood, Shell, Teh Botol Sosro, Sosro Fruit Tea, BOLA Deli, We Help You, McDonald’s, CoLearn, dan masih banyak lagi. Bersama dengan FCN, FTW berulang kali berkontribusi mencetak prestasi seperti, Advertising Agency of The Year 2018, Advertising Agency of The Year 2020, dan Advertising Agency of The Year 2021 di Citra Pariwara Advertising Festival.
Tentang Think of View
Think of View (TOV) merupakan strategy-driven agency yang memiliki keahlian dalam membangun sebuah brand melalui strategi kampanye yang berakar pada riset mendalam dalam menemukan consumer insights. Sebagai bagian dari Future Creative Network (FCN), TOV telah sukses menangani berbagai klien seperti ed-tech, fin-tech, e-commerce, perbankan, otomotif, consumer goods, hingga kecantikan.
Baca Juga: Kendaraan Listrik Wuling Air ev, Meraih Penghargaan Katadata Green Initiative Awards
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News