EKRUTES.ID Menghadirkan Teknologi untuk Membantu Proses Rekrutmen 100% Lebih Cepat

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - EKRUTES.ID adalah platform management talent yang berfokus pada pengembangan alat asesmen seperti psikotes online. EKRUTES.ID menjadi solusi segala kebutuhan psikotes untuk individu, perusahaan, dan institusi pendidikan.
Salah satu keunggulan alat tes EKRUTES.ID terutama tes IQ WMS adalah untuk mengetahui potensi seseorang dan membantu memberikan rekomendasi pekerjaan atau karir yang sesuai dengan potensi yang dimiliki. Tes IQ WMS adalah tes intelegensi yang dikembangkan oleh tim R&D EKRUTES.ID dan sudah disesuaikan dengan demografi dan kebudayaan di Indonesia.
Human resources kini lebih mudah melakukan psikotes untuk bisa menemukan kandidat yang tidak hanya sesuai dengan kebutuhan perusahaan, tapi sesuai dengan culture dan environment perusahaan, seperti yang disampaikan oleh Hartono Chandra, selaku CEO of EKRUTES.ID, “Psikotes adalah langkah awal yang penting bagi perusahaan atau HR untuk lebih mengenal kandidat, banyak turnover yang terjadi di perusahaan saat ini karena ada ketidakcocokan antara atasan dengan bawahan, atau dengan sesama rekan kerja, hal ini biasanya berkaitan dengan kepribadian seseorang.
Biasanya kendala perusahaan tidak melakukan psikotes pada proses hiring adalah karena keterbatasan waktu dan biaya, saat melakukan psikotes offline, perlu waktu lama untuk menunggu hasil psikotes, belum lagi biaya psikotes untuk satu orang kandidat cukup mahal.
Psikotes online di EKRUTES.ID, paperless, real time, dan efisien, serta yang paling penting sangat terjangkau. Meskipun dilakukan secara online, peserta tes tidak bisa melakukan kecurangan karena EKRUTES.ID memiliki Cheating Prevention System, yaitu fitur snapshot yang secara otomatis akan mengaktifkan kamera dan mengambil foto yang ada di depan kamera (mode selfie).
Perusahaan juga bisa memanfaatkan fitur EKRUBOX, sistem AI yang bisa memberikan rekomendasi talent berdasarkan hasil psikotes dan memberikan rekomendasi posisi yang sesuai. Kami ingin EKRUTES.ID berkontribusi untuk membantu perusahaan mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas.”
Ada berbagai macam asesmen yang bisa digunakan oleh perusahaan, ada tes intelegensi atau tes IQ, tes kepribadian, tes gaya kerja, tes kepercayaan diri, tes kepuasan hidup, tes gaya belajar, dan tes minat bakat. Sandi Kartasasmita, seorang Psikolog sekaligus Chief Research and Development of EKRUTES.ID mengatakan “Semua validitas dan reliabilitas masing-masing alat tes telah diuji sesuai dengan standar baku yang telah ditetapkan dalam ilmu psikologi, untuk bisa memenuhi standar minimal alat tes yang valid dan reliabel setidaknya dibutuhkan poin 0.6 pada saat pengujian, dan semua alat test di EKRUTES.ID memiliki poin 0.8 dan 0.9.
Tidak hanya itu, semua alat tes di EKRUTES.ID telah sesuai dengan kaidah dan etika psikologi, EKRUTES.ID memberikan intruksi pengerjaan tes yang jelas dan akurat, sehingga peserta tes bisa membaca, mengikuti, dan mengerjakan tes sesuai dengan kajian-kajian etika psikologi. Perusahaan atau HR akan lebih mudah mendapatkan kandidat yang tepat untuk posisi yang tepat dengan mengetahui aspek psikologis seorang kandidat.”
Psikotes juga bisa digunakan untuk membantu perusahaan dalam mengambil keputusan yang tepat dan bebas bias saat menghadapi dinamika bisnis seperti efisiensi. EKRUTES.ID juga mempermudah setiap orang untuk dapat lebih memahami diri sendiri dengan melakukan psikotes secara mandiri.
Kristin Tan, Chief Marketing Officer of EKRUTES.ID menambahkan, “EKRUTES.ID memiliki 3 entitas, yaitu perusahaan, institusi pendidikan, dan talent. Selain membantu HR, kami memiliki visi menjadi wadah atau service yang komprehensif bagi masyarakat.
EKRUTES.ID akan terus mendampingi anak-anak Indonesia menjadi sumber daya manusia yang berkualitas. Psikotes EKRUTES.ID membantu remaja mengenali potensi diri untuk menentukan jurusan dan merencanakan karir di masa depan.
Kami juga memiliki program pengembangan skills, career path consultation bersama Psikolog sampai dengan program career preparation. EKRUTES.ID siap mendukung program pemerintah dalam menyambut Indonesia Emas 2045.”
Tentang EKRUTES.ID
EKRUTES.ID adalah platform management talent berbasis psikotes dengan hasil yang valid dan reliabel. Berdiri sejak tahun 2019, EKRUTES.ID terus berinovasi mengembangkan alat asesmen yang telah digunakan lebih dari 500 perusahaan, 200 sekolah, dan 80.000 talent yang telah bergabung.
Melalui EKRUTES.ID, perusahaan dengan mudah mendapatkan kandidat unggul di posisi yang tepat. Proses rekrutmen menjadi cepat, mudah, dan bebas bias. EKRUTES.ID juga mempermudah setiap orang untuk dapat lebih memahami diri sendiri dengan melakukan asesmen secara mandiri.
Didukung oleh tim R&D dan tim teknologi yang handal, hasil asesmen EKRUTES.ID mudah dipahami oleh semua kalangan. Saat ini EKRUTES.ID telah memiliki 3 kantor cabang, dan akan terus berkembang.
Baca Juga: Ini Tips Jitu Sukses Menghadapi Psikotes Kerja, Job Seekers Wajib Tahu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News