September
13
2023
     19:53

Brawijaya Healthcare Group HUT ke-17 Sinergi Menuju Layanan Kesehatan Berkualitas

Brawijaya Healthcare Group HUT ke-17 Sinergi Menuju Layanan Kesehatan Berkualitas
ILUSTRASI. Perjalanan Brawijaya Healthcare Group selama 17 tahun terakhir sebagai institusi kesehatan terkemuka, telah membantu memberikan layanan Kesehatan untuk masyarakat Indonesia dengan menjadi Rumah Sakit sub spesialis dengan layanan & fasilitas yang lengkap.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Memasuki 17 tahun usianya pada 2023 ini, Brawijaya Healthcare Group semakin mengedepankan sinergi groupnya sebagai salah satu kunci sukses mewujudkan layanan kesehatan berkualitas bagi masyarakat luas.

Perjalanan Brawijaya Healthcare Group selama 17 tahun terakhir sebagai institusi kesehatan terkemuka, telah membantu memberikan layanan Kesehatan untuk masyarakat Indonesia dengan menjadi Rumah Sakit sub spesialis dengan layanan dan fasilitas yang lengkap. Sejak kehadirannya tahun 2006 sampai saat ini, Brawijaya Healthcare Group terus berupaya dan konsisten dalam menghadirkan beragam kebutuhan layanan kesehatan yang komprehensif untuk keluarga.

Tentang Brawijaya Healthcare Group

Merupakan group penyedia layanan Kesehatan Rumah Sakit dan Klinik yang mulai beroperasi tanggal 17 September 2006 di Jl. Taman Brawijaya, Jakarta.

Berawal dengan Rumah Sakit Ibu dan Anak, dalam kurun waktu 17 tahun Brawijaya Healthcare berkembang menjadi Rumah Sakit yang memberikan layanan Sub Spesialis dengan fasilitas yang lengkap.

Hingga saat ini Brawijaya Healthcare Group memiliki 7 cabang:

Brawijaya Hospital Antasari

Rumah Sakit Ibu dan Anak dengan layanan unggulan: Obstetrics & Gynecology Center, Comprehensive Pediatric Center, Oncology Center, Fetomaternal & High Risk Pregnancy, Dental Care Studio, Moms Journey, Minimally Invasive Surgery, Fertility & IVF Center, Aesthetic & Wellness Clinic.

Brawijaya Hospital Depok

Rumah Sakit Umum dengan layanan unggulan: Trauma Center, Endoscopic Clinic, Fetomaternal & High Pregnancy, Comprehensive Pediatric Center, Maternity dan Obstetric & Gynocology Center serta Medical Check Up

Brawijaya Hospital Duren Tiga
Snoring & Sleep Disorder Clinic, Obsterteric & Gynocology Clinic, Comprehensive Pediatric Center, serta Medical Check Up.

Brawijaya Hospital Saharjo
Oncology Center, Trauma Center, Neurology & Neuro Surgery Center / Stroke Center, Cardiovascular Center, Intervensional Pain Management Clinic, Minimally Invasive Surgery, serta executive Medical Check Up.

Brawijaya Hospital Tangerang
Obstetric & Gynocology Center, Comprehensive Pediatric Center, Ophthalmology Center, Orthopedic & Sport Medicine, Surgery Clinic, serta Trauma Center.

Brawijaya Clinic Kemang
Psychology & Psyhiatry Center, Children Development Center, Dental Care Clinic.

Brawijaya Clinic Bandung
Maternity Clinic 24 Hours, Adult & Children Inpatent Rooms 24 Hours

Pada konferensi pers yang digelar pada hari Rabu, 13 Setember 2023 ini, akan hadir Amira Ganis, Presiden Direktur Brawijaya Healthcare Group, dr. Uf Bagazi, SpOG ( Direktur Brawijaya Hospital Antasari / Dokter Spesialis Kandungan dan Kebidanan ), Dian Sunardi (Direktur Marketing Brawijaya Healthcare Group), Arie Wibowo, selaku Corporate VP human Capital & Legal, serta dihadiri oleh Pubic Figure yang menjadi Sahabat Brawijaya selama ini.

Sinergi Group Menjadi Kunci Kesuksesan

Hingga saat ini Brawijaya Healthcare Group memiliki lebih dari 600 dokter dan 1000 staf operasional dan manajemen. Peran serta tenaga medis dan non medis memiliki andil yang sangat besar dalam kesuksesan korporasi dalam memberikan layanan kesehatan yang berkualitas untuk konsumennya.

"Kami siap bersaing dengan Rumah Sakit brand internasional yang bisa masuk ke Indonesia. Kami sangat siap untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia sebagaimana yang mereka dapatkan di rumah sakit lain, misalnya saja, di negeri tetangga,” papar Presiden Direktur Brawijaya Healthcare Group, Amira Ganis.

“Ke depan, kami optimis untuk terus melakukan ekspansi bisnis dengan mendirikan cabangcabang baru Brawijaya Hospital dan Clinic di berbagai wilayah di Indonesia. Kami ingin kehadiran Brawijaya Hospital menjadi sumbangsih bagi masyarakat dalam memberikan layanan kesehatan yang berkualitas. Masyarakat yang sehat pastilah menjadi modal utama membangun bangsa yang kuat," ujar Amira Ganis, selaku Presiden Direktur Brawijaya Healthcare Group.

Perayaan ulang tahun ke 17 Brawijaya Healthcare Group ditandai dengan pembukaan layanan baru Brawijaya IVF Center Star Fertility di Brawijaya Hospital Antasari pada 15 September 2023. Selain itu, untuk memeriahkan momentum Anniversary Brawijaya Healthcare Group yang ke-17 serta sebagai apresiasi untuk karyawan , diadakan beragam kegiatan hiburan, seperti berbagai lomba antar karyawan, kompetisi olah raga seperti mini soccer, kompetisi konten kreatif dan sebagainya.

Dan yang tak kalah penting telah dilakukan kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) dengan memberikan santunan dan berwisata bersama Anak-Anak Yatim dan Duafa ke Dunia Fantasi, Ancol. Banyaknya momen bahagia ini diharapkan akan semakin mempererat hubungan karyawan dengan perusahaan dan berdampak pada kualitas pelayanan mereka pada publik.

“Kami selalu berupaya memberikan timbal balik bagi karyawan kami, karena mereka telah ikut berkontribusi bagi kesuksesan grup. Dengan demikian, karyawan juga akan selalu ingin berprestasi, memberikan yang terbaik, karena merasa semua adalah bagian dari keluarga besar Brawijaya Hospital,” tutur Bapak Arie Wibowo, selaku Corporate VP human Capital & Legal.

Gebyar Brawijaya Anniversary 17

Puncak acara Anniversary Brawijaya Healthcare Group yang ke-17 akan adakan di Plaza Sudirman GBK 6 dan acara Car Free Day (CFD) jl. Sudirman dengan beragam acara, mulai dari Fun Walk, games, award, juga free medical check up bagi masyarakat umum.

Artis ibukota RAN, juga hiburan band Sunny Side dan DJ Ayudya akan dihadirkan di panggung utama untuk memeriahkan acara, termasuk Echo Santoso (penyiar Hard Rock FM) dan Raye Shabrina (penyiar Gen FM) sebagai MC.

"Fun Walk akan diikuti oleh 2000an karyawan Brawijaya Healthcare dan keluarga, termasuk dokter dan public figure yang menjadi Sahabat Brawijaya. Nanti juga ada bendera sepanjang 1km yang akan kami bentangkan pada saat Fun Walk di area CFD (Car Free Day) di Sudirman. Tentunya ini merupakan moment yang amat berarti bagi kami," ujar Amira Ganis selalu Presiden Director Brawijaya Healtcare Group.

Baca Juga: Brawijaya Hospital Ikut Gerakan Peduli Perlindungan Pekerja Rentan bersama BPJS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved