August
11
2021
     14:30

Wings Air Mendaratkan ATR 72 di Ewer, Melakukan Uji Kemampuan Pesawat & Rute Evaluasi di Wilayah Asmat

Wings Air Mendaratkan ATR 72 di Ewer, Melakukan Uji Kemampuan Pesawat & Rute Evaluasi di Wilayah Asmat

A G A T S – 10 Agustus 2021. Wings Air (kode penerbangan IW) member of Lion Air Group memberikan informasi terbaru terkait pelaksanaan uji coba terbang awal (proving flight) pada Selasa (10/ 08) yang melayani rute dalam area Provinsi Papua dari Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin, Timika, Mimika (TIM) tujuan Bandar Udara Ewer, Bismam, Agats, Kabupaten Asmat, Papua (EWE), bahwa telah berlangsung baik, sesuai jadwal dan berjalan lancar.

Operasional tetap mengedepankan aspek keselamatan, keamanan dan kenyamanan penerbangan (safety first) serta sesuai pedoman protokol kesehatan. Dalam proving flight ini, Wings Air membawa tiga awak kokpit, dua awak kabin); satu flight operation officer (FOO), satu teknisi. Total waktu tempuh sekali jalan (one way) berkisar 60 menit.

Wings Air mengoperasikan salah satu armada tipe ATR 72-600 registrasi PK-WJL Pesawat lepas landas bernomor terbang IW-2604 dari Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin pukul 09.20 WIT (Waktu Indonesia Timur, GMT+ 09) dan tiba di Bandar Udara Ewer pada 10.20 WIT. Turut dalam penerbangan  dari Timika ialah Bupati Kabupaten Asmat, Elisa Kambu; Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X, Dadang Indranegara; General Manager AirNav Timika, Andi Nurwansyah; perwakilan Kepala UPBU Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin; Direksi Wings Air yang diwakili oleh Manager Operation Wings Air, Capt. Decky Arianto; Area Manager Lion Air Group Papua, Agung Setyo Wibowo. Pendaratan pertama di Ewer disambut oleh Ketua DPRD Kabupaten Asmat, Yoel Manggaprou; Kepala UPBU Bandar Udara Ewer, Oto Irianto; Jajaran Forum Komunikasi Kepala Pimpinan Daerah Kabupaten Asmat; rekan media serta tamu undangan.

Untuk penerbangan kembali, Wings Air berangkat dari Bandar Udara Ewer menggunakan nomor terbang IW-2605 pada 12.00 WIT dan sudah mendarat dengan mulus di Bandar udara Internasional Mozes Kilangin pukul 13.00 WIT.

Tujuan utama proving flight ialah bagian langkah strategis perusahaan dalam upaya melakukan pengkajian pasar dan potensi layanan penerbangan berjadwal atau rute evaluasi. Selain itu, Wings Air menguji kemampuan (kapabilitas) pengoperasian pesawat ATR 72 di Bandar Udara Ewer yang menjadi salah satu pintu masuk ke Kabupaten Asmat.

Wings Air mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan dukungan pemerintah daerah, kru pesawat, pengelola bandar udara, pengatur lalu lintas udara dan pihak terkait yang mendukung penuh operasional sehingga proving flight terlaksana secara tepat.

Dalam waktu dekat Wings Air akan memulai melayani penerbangan reguler penumpang berjadwal pada rute Timika – Asmat – Merauke – Asmat – Timika pergi pulang (PP). Besar harapan, agar layanan penerbangan dimaksud dapat beroperasi sebagaimana rencana perusahaan serta permintaan pasar domestik khususnya intra-Papua.

Ketersediaan jadwal penerbangan di waktu mendatang, Wings Air optimis dapat memberikan pilihan perjalanan menggunakan pesawat udara dengan waktu relatif singkat, efektif dan terjangkau, terutama bagi penumpang yang berasal dari Kabupaten Mimika, Kabupaten Asmat dan daerah lain di sekitar.

Sirkulasi Udara di Kabin Terjaga Baik

Kualitas udara segar (fresh) terus menerus dipasok dengan tingkat pembaruan volume udara kabin yang tinggi, sehingga siklus udara terjamin bersih. Dalam hal ini, bagian kesungguhan terhadap kesehatan karyawan serta penumpang, sejalan upaya memastikan aspek keselamatan dan keamanan penerbangan.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved