August
12
2020
     19:39

UOB Indonesia Meluncurkan Aplikasi UOB VanPlus untuk Membantu Nasabah Perusahaan Memproses Pembayaran Lebih Efisien

UOB Indonesia Meluncurkan Aplikasi UOB VanPlus untuk Membantu Nasabah Perusahaan Memproses Pembayaran Lebih Efisien

Jakarta, Indonesia, 12 Agustus 2020 – PT Bank UOB Indonesia (UOB Indonesia) hari ini meluncurkan UOB VANPlus, sebuah aplikasi berbasis seluler yang dikembangkan dari layanan akun virtual UOB yang sudah ada  dan diperuntukkan bagi nasabah perusahaan dalam mengelola pembayaran dengan lebih efisien.

Aplikasi baru ini membantu memfasilitasi proses penagihan pembayaran antara pihak nasabah perusahaan dengan pelanggan mereka. Aplikasi ini juga akan menghemat waktu yang diperlukan oleh nasabah perusahaan dalam melakukan proses pembayaran dari sebelumnya tiga hari menjadi hanya satu hari.  

Dengan UOB VANPlus, nasabah perusahaan seperti sekolah, perusahaan pengelola properti komersial dan perumahan, penyedia layanan internet serta perusahaan TV kabel, dapat mengelola proses pembayaran - mulai dari pengiriman tagihan dan pengingat pembayaran hingga penerimaan pembayaran secara digital. Dengan demikian, nasabah perusahaan akan lebih baik dalam urusan pembuatan tagihan dan pemantauan pembayaran. Pelanggan mereka juga dapat memanfaatkan aplikasi ini untuk menerima tagihan, melakukan pembayaran dengan cepat, serta memperoleh riwayat tagihan dan catatan pembayaran dengan mudah.

Wong Kartyono, Head of Transaction Banking UOB Indonesia mengatakan, “Pemrosesan pembayaran bulanan merupakan tugas yang memberatkan bagi banyak nasabah perusahaan kami. Beberapa dari mereka bahkan harus menangani hingga 1.000 proses pembayaran dalam satu bulan sehingga mereka harus menyiapkan sumber daya untuk mengelola proses pelacakan dan rekonsiliasi.

Melalui UOB VANPlus, proses pembayaran nasabah kami dapat berjalan lebih lancar dan mereka tidak perlu lagi melakukan pencatatan dengan kertas atau secara manual. Selain itu, aplikasi ini juga dapat membantu nasabah kami menghemat waktu yang diperlukan untuk melakukan tugas-tugas administratif sehingga mereka dapat fokus meningkatkan produktivitas dan pertumbuhan bisnis.”

UOB VANPlus dikembangkan melalui kerja sama dengan PT Pembayaran Lintas Usaha Sukses, sebuah perusahaan teknologi keuangan (FinTech) di Indonesia. Kerja sama ini merupakan bagian dari komitmen UOB Indonesia dalam pemanfaatan teknologi dan kerja sama dengan perusahaan FinTech dalam mengembangkan solusi inovatif yang membantu nasabah kami mengatasi tantangan dan mengembangkan kemampuan.

Cara Menggunakan VANPlus
Bagi nasabah perusahaan UOB Indonesia (sebagai pihak yang memproses tagihan atau biller)
1.    Biller mengirim tagihan menggunakan aplikasi web UOB VANPlus.
2.    Biller dapat menggunakan dasbor daring (online dashboard) kapan pun untuk melihat transaksi dan memproses pembayaran yang diterima dari nasabah. Hal ini akan mempermudah pemantauan dan rekonsiliasi seluruh pembayaran yang diterima melalui UOB VANPlus.
3.    Biller dapat mengirim pesan notifikasi (push notification), serta berita atau perkembangan terkini kepada pelanggan aplikasi seluler UOB VANPlus.

Bagi pelanggan akhir Biller (sebagai member):
1.    Member akan menerima tagihan bulanan dari Biller dan pengingat pembayaran melalui aplikasi seluler UOB VANPlus.
2.    Member dapat melakukan pembayaran secara langsung menggunakan aplikasi melalui e-Wallet . Member juga dapat melakukan pembayaran melalui transfer dana secara real-time di bank cabang atau ATM atau secara tunai di beberapa toko ritel  , kantor pos atau Pegadaian .

Mengenai PT Bank UOB Indonesia
PT Bank UOB Indonesia (UOB Indonesia) didirikan pada tahun 1956. Jaringan layanan UOB Indonesia terdiri atas 41 kantor cabang, 137 kantor sub-cabang serta 173 ATM di 32 kota di 18 provinsi di Tanah Air. Layanan perbankan UOB dapat dinikmati melalui jaringan ATM regional, ATM Prima, jaringan Bersama serta jaringan Visa.

UOB Indonesia merupakan anak perusahaan dari United Overseas Bank Limited, sebuah bank ternama di Asia dengan jaringan global yang terdiri dari lebih 500 kantor di 19 negara dan wilayah di Asia Pasifik, Eropa, dan Amerika Utara.

UOB Indonesia berkomitmen menghadirkan produk berkualitas dan layanan prima bagi nasabah, serta beragam produk perbankan dan layanan, termasuk layanan keuangan pribadi, perbankan untuk dunia usaha, perbankan komersial, perbankan perusahaan, pasar global, serta pengelolaan investasi.

UOB Indonesia memiliki basis nasabah ritel yang kuat melalui sejumlah produk tabungan, layanan hipotek serta kartu kredit. Layanan perbankan yang dihadirkan UOB Indonesia juga dapat diakses di Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Thailand melalui ratusan ATM UOB.

UOB Indonesia juga menghadirkan berbagai produk perbankan pribadi dan komersial/perusahaan, termasuk produk dan layanan pengelolaan kas dan perbendaharaan. UOB Indonesia terus berupaya membantu perusahaan-perusahaan dengan rencana ekspansi mereka dan juga telah memfasilitasi banyak perusahaan dari sejumlah industri seperti konstruksi, pertambangan, real estate, dan sektor-sektor layanan yang berekspansi di Indonesia. UOB Indonesia memperoleh peringkat AAA (idn) dari Fitch Ratings.

Kami berkomitmen menjadi penyedia layanan keuangan yang bertanggung jawab dan membawa perubahan bagi kehidupan pemangku kepentingan kami serta bagi masyarakat tempat kami berada. Kami tidak hanya berdedikasi membantu pelanggan mengelola keuangan mereka secara bijaksana dan mengembangkan usaha mereka, tetapi juga terus berkomitmen dalam mendukung pembangunan sosial, terutama di bidang seni, anak-anak, dan pendidikan.

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved