September
23
2021
     15:52

PT Blue Bird Tbk Raih Penghargaan Asias Outstanding Company 2021

PT Blue Bird Tbk Raih Penghargaan Asias Outstanding Company 2021

Kesejahteraan pengemudi sebagai garda terdepan juga turut menjadi prioritas perusahaan. Pada awal pandemi, Bluebird membagikan bantuan melalui santunan, sumbangan dan uang kebijaksanaan. Lebih lanjut, Bluebird juga tetap memberikan Beasiswa kepada anak pengemudi selama dua tahun berturut-turut di masa pandemi. Hingga saat ini, Bluebird telah menjangkau 33.000 putra dan putri pengemudi.

Hal ini juga membuktikan bahwa target capaian Bluebird lebih dari sekedar angka, melainkan pembangunan berkelanjutan untuk peningkatan kualitas hidup keluarga besar Bluebird, pemangku kepentingan hingga masyarakat yang terangkum dalam Sustainable Development Goals yang terbagi menjadi 4 poin yang relevan yaitu; tanpa kemiskinan, kehidupan sehat dan kesejahteraan, Pendidikan Berkualitas, Kesetaraan Gender, serta Industri, Inovasi, dan Infrastruktur.

Sebagai penutup, Sigit mengungkapkan Bluebird akan terus menjaga budaya perusahaan di mana kepercayaan dan kualitas layanan menjadi prioritas utama. “Setiap langkah yang perusahaan lakukan, akan bermuara pada peningkatan kualitas pelayanan kami. Setiap inisiatif yang telah kami lakukan membuktikan bahwa Bluebird tetap menjadi perusahaan yang tangguh dan sehat dalam melewati kondisi yang sulit.”

Tentang Blue Bird Group

PT Blue Bird Tbk. (“BIRD”) adalah perusahaan terbuka di bidang transportasi penumpang dan jasa pengangkutan darat yang memiliki 15 anak perusahaan dan tersebar di 18 lokasi di Indonesia (Jadetabek, Cilegon, Medan, Manado, Bandung, Palembang, Padang, Pangkalpinang, Batam, Bali, Lombok, Semarang, Surabaya, Pekanbaru, Makassar, Balikpapan, Solo dan Yogyakarta).

Blue Bird berkomitmen untuk memberikan pelayanan transportasi darat yang aman, andal dan nyaman dengan kemudahan akses bagi para pelanggan. Jaringan distribusi perusahaan yang ekstensif mencakup lebih dari 600 titik eksklusif di hotel, mal, pusat perbelanjaan, dan lokasi lainnya.

Integrasi bisnis Blue Bird terdiri dari empat pilar utama meliputi layanan taksi reguler (di bawah merek “Blue Bird” dan “Pusaka”); layanan taksi eksekutif (di bawah merek “Silver Bird”); layanan kendaraan limusin dan sewa mobil (di bawah merek “Golden Bird”); layanan sewa bus (di bawah merek “Big Bird”). Blue Bird telah terdaftar sebagai emiten di Bursa Efek Indonesia sejak 5 November 2014.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved