Pesona Memikat dari Pasar Tradisional Dubai

Souk Madinat
Berada disekitar hotel bintang lima Mina A’Salam dan Al Qasr, Souk Madinat Jumeirah adalah tempat bagi Anda yang tidak ingin melakukan tawar-menawar harga, namun tetap ingin menikmati sensasi berbelanja tradisional di sebuah souk. Jelajahi labirin koridor sempit untuk menemukan suvernir, karya seni dan pahatan, desain rumah lokal dan internasional, dan nikmati sebuah pertunjukan di Madinat Theatre. Terdapat beragam pilihan restoran setiap harinya yang membuat pengunjung dapat menikmati hidangan di kafe Levant atau restoran fine-dining – banyak tersedia kursi dengan pemandangan sungai yang mengitari komplek Jumeirah. Sempurnakan kunjungan Anda dengan menaiki perahu tradisional Abra dan menikmari pemandangan Burj Al Arab.
The Dubai Mall Souk
Di sudut The Dubai Mall di deretan pertokoan perhiasan Eropa, mall terbesar di dunia ini memiliki souk bergaya Arab yang menjadi tempat bagi 40 butik yang menjual perhiasan, logam mulia, dan batu permata mewah. Dapat dikategorikan moderen dan sudah berstandar internasional, berbelanja di tempat ini merupakan pengalaman berbelanja menyenangkan dengan pengrajin lokal yang bersemangat dengan karya mereka dan warisan Emirati yang terefleksi pada desain mereka.
Souk Al Bahar
Hanya dengan berjalan kaki di jembatan yang melewati Burj Lake, berlokasi di bawah Burj Khalifa dan di samping The Dubai Mall, Souk Al Bahar adalah pasar moderen dengan sentuhan nuansa Arab tradisional. Disini, Anda dapat menemukan kurma, dupa, perhiasan, abaya, lampu kuningan, dan kue kering khas Arab berisi kacang dan dilapisi dengan madu. Kelebihan utama souk ini adalah adanya jendela besar di lantai atas sehingga Anda dapat menikmati pertunjukan cahaya lampu di The Dubai Fountain dari sini.
Tentang Dubai - Department of Tourism and Commerce Marketing (Dubai Tourism)
Dengan visi utama Dubai sebagai tujuan wisata terkemuka di dunia dan pusat komersial, misi Dubai Tourism adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan Dubai dan untuk menarik wisatawan serta investasi ke Emirat. Dubai Tourism adalah otoritas utama untuk perencanaan, pengawasan, pengembangan dan pemasaran sektor pariwisata Dubai; memasarkan dan mempromosikan sektor perdagangan Emirat; serta bertanggung jawab atas perizinan dan klasifikasi semua layanan pariwisata, termasuk hotel, operator tur dan agen perjalanan. Merek dan departemen dalam portofolio Dubai Tourism termasuk Dubai Convention and Events Bureau, Dubai Calendar, dan Dubai Festivals and Retail Establishment (sebelumnya dikenal sebagai Dubai Events and Promotions Establishment).