August
16
2021
     13:12

Para Pelaku UMKM Lokal yang Kibarkan Merah Putih di Pasar Global Bersama Shopee

Para Pelaku UMKM Lokal yang Kibarkan Merah Putih di Pasar Global Bersama Shopee

Tahun ini, Adzwin berencana untuk semakin menaikkan angka penjualan produk ekspornya dan merambah penjualan ke berbagai negara tujuan ekspor Shopee lainnya.

Pengusaha lokal lainnya yang juga berhasil masuk ke pasar global adalah Delta Hesti, pemilik produk sepatu dan tas asal Surabaya yang merupakan lulusan Sekolah Dasar dan pernah bekerja menjadi petugas kebersihan. Perempuan yang akrab disapa Hesti ini, kemudian memulai bisnis dengan menjual sepatu dan baju yang masih layak pakai hingga kemudian berkembang membangun bisnisnya sendiri dengan nama Handmadeshoesby.

Hesty mengisahkan, “Teknologi membantu bisnis kami untuk berkembang. Perjalanan kami bersama Shopee membuktikan bahwa usaha rumahan juga dapat membantu memerdekakan orang-orang di sekitar kami dengan membuka lapangan kerja baru. Terlebih dengan dibutuhkannya tim produksi yang mengandalkan pekerjaan tangan manusia untuk memenuhi permintaan masuk melalui Shopee.” kata Hesti.

Hesti tidak menyangka, Program Ekspor Shopee bisa membantu usaha miliknya mendulang kesuksesan di pasar global. Saat ini, Handmadeshoesby sudah berhasil mengekspor puluhan produknya ke Malaysia dan bertekad untuk meningkatkan penjualan ekspornya, serta merambah pasar yang lebih luas lagi. Menurut Hesti, program ekspor yang diberikan oleh Shopee membantu meningkatkan kualitas produknya agar tidak kalah saing dengan produk serupa di luar negeri.

Shopee berkomitmen untuk menjadi mitra UMKM dalam meningkatkan kapasitas serta jangkauan mereka. Calon pengekspor dapat mendaftarkan dirinya secara langsung ke Shopee Indonesia melalui tautan ini untuk mengikuti serangkaian program ekspor di Shopee Indonesia.

Tentang Shopee

Sejak tahun 2015, Shopee Indonesia merupakan perusahaan e-commerce yang telah menghubungkan konsumen, penjual, dan bisnis.

Shopee menghadirkan pengalaman yang mudah, aman, dan menarik untuk dinikmati jutaan pengguna

setiap harinya. Kami menawarkan beragam pilihan produk yang luas, didukung oleh sistem pembayaran dan logistik yang terintegrasi, serta fitur hiburan populer yang disesuaikan untuk kebutuhan pengguna kami. Shopee ikut membantu perkembangan ekonomi digital di Indonesia dengan komitmen kuat untuk membantu usaha mikro, kecil dan menengah lokal sukses di dunia e-commerce.

Shopee adalah bagian dari Sea Limited (NYSE:SE), perusahaan konsumen global terkemuka berbasis internet. Misi Sea adalah untuk membuat kehidupan yang lebih baik bagi para konsumen dan juga usaha kecil dengan menggunakan teknologi. Selain Shopee, bisnis inti Sea lainnya mencakup bagian hiburan digital, Garena, dan layanan keuangan digital, seperti ShopeePay and SPayLater.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved