May
14
2019
     16:38

Menteri Rini: Pertama di Asia Tenggara, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Selesai Dibangun Akhir 2020

Menteri Rini: Pertama di Asia Tenggara, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Selesai Dibangun Akhir 2020

Proses konstruksi Tunnel Walini dilakukan pada sisi inlet dan outlet secara bersamaan dengan menggunakan metode open-cut dengan menggali permukaan tanah hingga ke dasar galian dengan sudut lereng galian tertentu (slope angle). Tunnel Walini sendiri merupakan tunnel garis lurus dengan kemiringan 1‰ (satu per mil) dan memiliki klasifikasi tingkat batuan yang cukup tinggi (grade V) serta kedalaman maksimum 37 meter.

Dengan metode ini, sisi inlet tunnel memiliki total panjang galian 228 meter sedangkan sisi outlet sepanjang 380 meter. Pengerjaannya sendiri melibatkan lebih dari 120 pekerja konstruksi dengan penggalian tunnel mencapai rata – rata 35 meter dan pengecoran secondary lining rata-rata 36 meter setiap bulannya.

Gelar Pangan Murah

Sebagai wujud kepedulian bagi masyarakat sekitar Walini, BUMN bersinergi menggelar kegiatan Pangan Murah berupa penjualan 3.259 paket berisi bahan-bahan kebutuhan pokok seperti minyak goreng, ikan sarden, garam, beras, dll.

Bahan makanan ini dijual dengan harga Rp 10.000 per paket dan diharapkan bisa membantu memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar Tunnel Walini.

Selain giat Pangan Murah, BUMN juga bersinergi menggelar kegiatan Padat Karya Tunai yang diikuti ratusan masyarakat sekitar tunnel Walini. Dalam kegiatan ini dilakukan perbaikan saluran, jalan-jalan desa dan pengecatan rumah penduduk.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved