January
21
2021
     14:24

Melalui Asuransi Jiwa PruWarisan, Prudential Indonesia Ajak Masyarakat Miliki Harta Warisan Berharga yang Optimal

Melalui Asuransi Jiwa PruWarisan, Prudential Indonesia Ajak Masyarakat Miliki Harta Warisan Berharga yang Optimal

Jakarta, 20 Januari 2021 – Mengawali 2021, PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) kembali meluncurkan solusi perlindungan yang inovatif yaitu Asuransi Jiwa PRUWarisan (PRUWarisan). Asuransi tradisional inovatif ini hadir sebagai jawaban atas kebutuhan masyarakat Indonesia untuk memiliki harta warisan yang optimal demi kesejahteraan masa depan orang tersayang.

Jens Reisch, President Director Prudential Indonesia, menjelaskan, “Pandemi mengajarkan kita untuk memiliki persiapan terbaik demi masa depan. Oleh karenanya, sebagai perusahaan yang selalu mendengarkan, memahami dan mewujudkan kebutuhan nasabah, kami senantiasa berupaya untuk menyenangkan para nasabah atau delighting customers, dengan menghadirkan ragam solusi inovatif di tengah berbagai tantangan yang mereka hadapi. PRUWarisan, inovasi terbaru kami yang memungkinkan para nasabah memiliki harta waris berharga yang dapat memberikan kesempatan bagi orang-orang tersayang untuk melanjutkan hidup, mewujudkan impian serta mendapatkan yang terbaik dalam kehidupannya.”

Meski menyadari pengelolaan harta waris adalah salah satu tujuan keuangan jangka panjang yang penting, masyarakat masih belum memahami bagaimana mempersiapkannya dengan bijak untuk hasil yang optimal. Terlebih kini di masa pandemi, survei mengungkap bahwa 8 dari 10 responden mengakui lebih hati-hati dalam mengelola keuangan dan setengahnya merasa kondisi keuangan mereka cukup terancam .

“Perencanaan keuangan masyarakat Indonesia masih kurang tertata dengan baik, bahkan mereka yang berusia 35 tahun pun mengaku belum memulainya . Perilaku ini harus segera diubah mengingat perencanaan keuangan jangka panjang, termasuk dana warisan, akan menjadi bekal bagi orang tersayang dan bantu meminimalkan rasa khawatir.

Sayangnya, banyak yang berasumsi bahwa warisan baru perlu dipersiapkan saat kita sudah cukup mapan ataupun berusia lanjut – padahal tidak demikian. Asuransi jiwa merupakan salah satu instrumen keuangan yang dapat kita miliki dari sekarang sebagai andalan untuk dijadikan warisan selain aset seperti tanah, bangunan atau lainnya, karena manfaatnya jelas tertulis,” papar Dani Rachmat selaku Pegiat Perencana Keuangan.

Mengenai detail PRUWarisan, Himawan Purnama, Managing Director for Customer Solution & Delight Prudential Indonesia menyampaikan, “PRUWarisan dapat menjadi peninggalan berharga yang efektif dengan sejumlah manfaat seperti fleksibilitas masa pembayaran premi dan uang pertanggungan yang optimal selama masa perlindungan hingga 99 tahun. Asuransi jiwa bisa menjadi instrumen warisan yang dapat diandalkan karena ahli waris dapat memanfaatkan polis sebagai acuan untuk prosedur, syarat ketentuan dan pembagian manfaat waris yang jelas. Produk ini mendukung terciptanya masa depan yang bahagia serta membantu ketahanan keuangan orang-orang tersayang ketika pemegang polis meninggal dunia.”

Lebih lengkap, PRUWarisan menawarkan keunggulan sebagai berikut:
•    Periode pembayaran premi yang fleksibel yaitu 5, 10 atau 15 tahun
•    Jaminan manfaat asuransi baik untuk meninggal dunia ataupun akhir kontrak ketika berusia 99 tahun berupa uang pertanggungan sesuai dengan syarat dan ketentuan polis
•    Berpotensi mendapatkan PRUWarisan Booster, tambahan manfaat yang akan mengoptimalkan nilai warisan yang diterima oleh penerima manfaat
•    Usia masuk mulai dari usia setahun sampai dengan 70 tahun (ulang tahun berikutnya)

Sosok multitalenta yang dikenal sebagai dokter anak dan seorang ibu, dr. Mesty Ariotedjo, Sp.A, turut berbagi pandangannya terkait urgensi perencanaan warisan. “Saya adalah tipe orang yang well planed, termasuk dalam merencanakan  masa depan, apalagi kondisi pandemi kian meresahkan.

Bagaimana kalau tiba-tiba saya harus ‘pergi’ duluan? Apa yang sudah saya persiapkan untuk anak-anak? Inilah yang melatarbelakangi saya mengalokasikan sejumlah dana dan aset untuk simpanan, termasuk harta waris. Menurut saya, PRUWarisan mempermudah kita yang masih bingung mengelola keuangan untuk diwariskan, baik bagi yang single atau sudah berkeluarga. Jangan tunda lagi, mari susun prioritas dan miliki harta waris sebagai salah satu resolusi di 2021, agar kita dapat memastikan bahwa kesejahteraan mereka yang kita sayangi selalu terlindungi,” ajaknya.

Masyarakat bisa memiliki PRUWarisan mulai hari ini dengan menghubungi tenaga pemasar Prudential Indonesia di kota masing-masing. Untuk informasi lebih detail mengenai PRUWarisan silakan kunjungi www.prudential.co.id.

Tentang Prudential Indonesia

PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) didirikan pada 1995 dan merupakan bagian dari Prudential plc, London – Inggris. Di Asia, Prudential Indonesia menginduk pada kantor regional Prudential Corporation Asia (PCA), yang berkedudukan di Hong Kong. Dengan menggabungkan pengalaman internasional Prudential di bidang asuransi jiwa dengan pengetahuan tata cara bisnis lokal, Prudential Indonesia memiliki komitmen untuk mengembangkan bisnisnya di Indonesia.

Sejak meluncurkan produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi (unit link) pertamanya pada 1998, Prudential Indonesia merupakan pemimpin pasar untuk produk tersebut di Indonesia. Prudential Indonesia telah mendirikan Unit Usaha Syariah sejak 2007 dan dipercaya sebagai pemimpin pasar asuransi jiwa syariah di Indonesia sejak pendiriannya.

Sampai dengan 31 Desember 2019, Prudential Indonesia memiliki kantor pusat di Jakarta dan kantor pemasaran di Medan, Surabaya, Bandung, Denpasar, Batam dan Semarang.  Sekitar 2 juta nasabah dilayani oleh lebih dari 260.000 tenaga pemasar berlisensi di 383 Kantor Pemasaran Mandiri (KPM) di seluruh nusantara termasuk Jakarta, Surabaya, Medan, Bandung, Yogyakarta, Batam, dan Bali.

Prudential Indonesia terdaftar di dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved