February
26
2021
     12:41

Kredivo Gandeng GSI Lab, Perluas Tes PCR di Indonesia Alokasikan Dana Sebesar US$100.000 atau Setara 2 Ribu Tes PCR

Kredivo Gandeng GSI Lab, Perluas Tes PCR di Indonesia Alokasikan Dana Sebesar US$100.000 atau Setara 2 Ribu Tes PCR

Genomik Solidaritas Indonesia (GSI Lab) adalah sebuah high throughput lab PCR berkapasitas besar mencapai 5.000 tes per hari yang berlokasi di Jl. R.A. Kartini No. 34, Cilandak, Jakarta. Dari sisi operasional dan tujuan pendirian, GSI Lab dijalankan bukan sebagai perusahaan komersial, melainkan kewirausahaan sosial atau social enterprise yang akan menggunakan kembali pendapatan usaha untuk mencapai misi sosial GSI Lab yaitu meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia.

Hingga saat ini, GSI Lab telah menyalurkan sebanyak 3,397 tes PCR gratis kepada masyarakat yang membutuhkan seperti frontliners pelayanan publik yang beresiko terpapar virus dan kepada kelompok masyarakat dalam panti asuhan, panti jompo, panti disabilitas & panti rawat tunagrahita. www.gsilab.id

Tentang Kredivo

Kredivo adalah perusahaan pembiayaan digital terdepan di Indonesia yang memberikan pembiayaan kredit instan kepada pelanggan untuk pembelian di ecommerce, offline dan pinjaman tunai, diolah berdasarkan real-time decisioning. Pengguna Kredivo dapat membeli sekarang dan membayar nanti dengan salah satu suku bunga terendah di antara semua penyedia pinjaman digital di Indonesia. Mitra dagang Kredivo mendapat manfaat dari pendanaan instan point-of-sale (PoS) dengan checkout 2 klik via Kredivo.

Kredivo dioperasikan oleh FinAccel, perusahaan teknologi finansial berbasis Singapura yang didukung oleh investor terkemuka seperti Mirae Asset, Naver, Square Peg Capital, MDI Ventures, Jungle Ventures, serta beberapa investor lainnya. Kredivo terdaftar dan diawasi oleh divisi multifinance OJK di Indonesia. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang FinAccel dan Kredivo, kunjungi www.finaccel.co dan www.kredivo.com.

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved