April
18
2019
     20:24

Inovasi Teknologi Kamera Selfie Vivo V15

Inovasi Teknologi Kamera Selfie Vivo V15

Dengan kamera depan model pop-up, sempat muncul keraguan dari konsumen mengenai daya tahannya ketika sering dipakai untuk memotret dan ketika smartphone terjatuh atau tertindih. Untuk menjawab kekhawatiran ini, vivo telah melakukan ribuan tes durabilitas yang memastikan keandalan kamera 32MP Pop-Up Camera.

Mekanisme gerak kamera pop-up vivo V15 kuat menahan beban hingga 15KG dan mampu naik-turun sebanyak 50.000 kali atau kira-kira setara dengan 5 (lima) tahun pemakaian. Sistem mekanisme kamera pop-up 32MP ini juga dilindungi metal plate, sehingga mampu bertahan pada temperatur ekstrem mulai dari -10 derajat Celcius hingga 55 derajat Celcius.

“Pengujian dari vivo Lab dengan kondisi yang lebih ekstrem dapat memberikan jaminan keandalan dan daya tahan 32MP Pop-Up Camera vivo V15 saat dipakai oleh konsumen untuk keperluan sehari-hari,” tambah Yoga.

Tentang vivo

vivo adalah perusahaan teknologi global terkemuka yang berkomitmen untuk menciptakan tren produk dan layanan ponsel cerdas. vivo dikhususkan untuk membentuk ekosistem internet seluler yang dinamis, dan saat ini memiliki dan mengoperasikan jaringan operasi penelitian yang luas, dengan pusat R&D di AS (San Diego) dan Cina (Dongguan, Shenzhen, Nanjing, Beijing, dan Hangzhou). Pusat-pusat riset dan pengembangan vivo ini fokus pada teknologi mutakhir termasuk diantaranya 5G, AI, fotografi seluler, dan desain ponsel cerdas generasi selanjutnya.

vivo memiliki lebih dari dua ratus juta pengguna yang menikmati produk dan layanan selulernya di seluruh dunia. vivo hadir di 18 pasar secara global dan memiliki toko ritel offline di lebih dari 1.000 kota di seluruh dunia.

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved