July
16
2018
     17:07

Harumkan Nama Bangsa, Tim Wushu RI Juga Bawa Misi Ekonomi Berkelanjutan

Harumkan Nama Bangsa, Tim Wushu RI Juga Bawa Misi Ekonomi Berkelanjutan

Menperin menyampaikan, Pemerintah Indonesia sedang gencar menggalakkan konsep circular economy di berbagai aspek kehidupan. Upaya ini guna mentransformasi dari konsep linear economy yang hanya menganut prinsip produksi, penggunaan, dan pembuangan untuk menggunakan potensi setiap material.

Sementara itu, konsep utama circular economy lebih dikenal melalui prinsip 5R. Prinsip ini antara lain dilakukan melalui reduce atau pengurangan pemakaian material mentah dari alam. Selain itu, reuse atau optimasi penggunaan material yang dapat digunakan kembali, daur ulang (recycle), perolehan kembali (recovery), dan perbaikan (repair).

Lebih lanjut, pendekatan yang digunakan dalam circular economy adalah holistik dan multi stakeholder. “Jadi, melalui prinsip 5R, ekstraksi material mentah dari alam jauh lebih efektif dan efisien. Selain itu, limbah juga dapat dikurangi,” jelas Airlangga.

Hal tersebut sejalan dengan langkah Kementerian Perindustrian yang melaksanakan program industri hijau sesuai amanat Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2014 tentang Perindustrian. “Industri manufaktur berperan penting dan memberikan dampak luas dalam mewujudkan circular economy di Indonesia, tegasnya..

Konsep circular economy juga dinilai berkontribusi besar dalam mengimplementasikan pola produksi dan konsumsi berkelanjutan yang menjadi tujuan ke-12 Sustainable Development Goals (SDGs). Upaya mendaur ulang sampah kemasan yang selanjutnya dapat menggantikan sebagian bahan baku murni sebuah produk diharapkan dapat menciptakan pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved