Grup Modalku Telah Salurkan Pinjaman Sebesar Rp 24,6 TriliunKepada UMKM di Asia Tenggara
Dukungan pendanaan yang dihadirkan bagi para peminjam di tengah kondisi pandemi, tentunya diimbangi dengan komitmen untuk mempertahankan kualitas pinjaman. Modalku selalu menerapkan prinsip Responsible Lending, yaitu dengan melakukan penilaian terhadap UMKM peminjam sebagai bentuk tanggung jawab kepada pendana yang meminjamkan dananya melalui Modalku.
Tentang Modalku
Berdiri sejak tahun 2016, Modalku merupakan platform pinjaman digital terbesar di Indonesia yang menghubungkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dengan pemberi pinjaman individu dan institusi. Di tahun 2018, Modalku memenangkan Micro Enterprise Fintech Innovation Challenge dari Badan PBB (UNCDF - UN Pulse Lab) dan menjadi satu-satunya startup P2P lending dari Asia Tenggara yang mendapatkan penghargaan internasional The Fintech100 dari KPMG.
Pada tahun 2020, Modalku juga mendapatkan penghargaan Indonesia’s Most Popular Digital Financial Brands 2020 dari Iconomics. Modalku adalah merek dagang yang dimiliki PT Mitrausaha Indonesia Grup (perusahaan). Secara hukum, Modalku berizin di OJK sebagai Penyelenggara Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi dengan surat tanda berizin KEP-81/D/05/2019 dan memiliki misi memajukan ekonomi Indonesia dengan mendukung pertumbuhan UMKM melalui kegiatan pinjam meminjam langsung. Modalku berkomitmen untuk menjadi pusat informasi di Indonesia, terutama untuk UMKM, regulator, dan pemberi pinjaman.