March
29
2021
     12:28

Dorong Produktivitas Nelayan Belitung XL Axiata Tingkatkan Pemanfaatan Aplikasi Laut Nusantara

Dorong Produktivitas Nelayan Belitung XL Axiata Tingkatkan Pemanfaatan Aplikasi Laut Nusantara

Melalui monitor yang ada di aplikasi Laut Nusantara, bisa terlihat banyak titik berkumpulnya ikan di perairan Bangka Belitung. Aplikasi ini juga bisa mendeteksi ikan berdasarkan jenisnya, terutama ikan dengan nilai ekonomi tinggi seperti Cakalang, Tuna Mata Lebar, Tuna Sirip Kuning, Tuna Sirip Biru dan Albacore. Artinya, dengan memanfaatkan teknologi digital, nelayan Indonesia berharap bisa meningkatkan hasil tangkapan dan sekaligus penghasilannya.

Produksi ikan tangkapan di Belitung sebesar 2 ton di sepanjang tahun 2019. Ikan hasil tangkapan nelayan setempat cukup beragam antara lain ikan Kerapu, Tengiri, Hiu, Kakap Merah, Ekor Kuning, Cumi, Pisang-Pisang dan Udang. Selama ini, nelayan tradisional daerah ini masih menggunakan cara-cara tradisional dalam memperkirakan di mana letak keberadaan ikan.

Demikian juga dalam memperhitungkan cuaca di laut. Sementara itu, di dalam aplikasi Laut Nusantara terdapat fitur yang memberikan data riil mengenai cuaca, seperti kecepatan angin dan tinggi gelombang. Bahkan, nelayan juga bisa memperhitungkan ketersediaan bahan bakar, serta fitur percakapan dengan sesame nelayan yang menggunakan aplikasi.

Edukasi pemasaran digital

Desa Suak Gual yang menjadi salah satu desa dalam program Kampung Nelayan Maju 2021, persisnya terletak di Pulau Mendanau. Dari Ibukota Kabupaten Belitung, Tanjung Pandan, guna menuju ke desa itu perlu menggunakan dua jenis alat transportasi, yaitu angkutan darat dan kapal. Sebagai desa dengan mayoritas penduduk sebagai nelayan, desa tersebut cukup bersih, rapi, dan asri. Bahkan, sudah ada upaya untuk menarik orang luar agar berkunjung ke sana dengan mengecat warna-warni rumah-rumah di sepanjang pantai.

Selain ikan segar hasil tangkapan, warga desa juga memproduksi sejumlah olahan dari ikan, seperti abon, bakso, kerupuk, dan sambal lingko. Ada sekitar 50 warga yang menjadi perajin makanan tersebut. Guna meningkatkan kemampuan pemasaran mereka, XL Axiata, melalui program Sisternet, juga memberikan pelatihan mengenai pemanfaatan sarana digital seperti untuk mendukung usaha mereka, seperti menggunakan internet, membuat akun media sosial, serta menggunakan e-commerce untuk menjajakan produk mereka. Selama ini, produk mereka masih dipasarkan di sekitar wilayah Kabupaten Belitung, paling jauh baru sampai di Tanjung Pandan.  

Selain menyangkut pemasaran digital, pelatihan kewirausahaan juga diberikan kepada mereka. Persisnya, mereka mendapatkan pelatihan mengenai manajemen mengelola usaha kecil, termasuk mengelola keuangan yang baik. Guna memberikan kemudahan akses internet, XL Axiata memberikan lima unit router yang bisa dimanfaatkan secara bersama-sama. Kualitas jaringan 4G XL Axiata di Desa Suak Gual sangat bagus, sehingga bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh warga desa untuk berbagai keperluan produktif.

Tentang XL Axiata

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) adalah salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia. XL Axiata fokus menyediakan layanan digital guna memberikan kemudahan bagi aktifitas kehidupan masyarakat serta mendorong perkembangan ekonomi digital Indonesia. Mulai beroperasi secara komersial sejak 8 Oktober 1996, XL Axiata saat ini menyediakan beragam layanan bagi pelanggan ritel dan korporat yang didukung jaringan luas dan berkualitas di seluruh Indonesia. Sejak Desember 2014, XL Axiata telah mengimplementasikan jaringan 4G LTE, yang dilanjutkan dengan pengembangan 4G LTE komersial skala nasional pada bulan Juli 2015.  XL Axiata merupakan bagian dari Axiata Group bersama dengan Celcom (Malaysia), Dialog (Sri Lanka), Robi (Bangladesh), Smart (Cambodia), dan Ncell (Nepal).

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved