June
26
2018
     20:42

Dell dan Marvel Studio Membawa Teknologi ke Level Baru Dalam Film "Ant-Man and The Wasp" Musim Panas Ini

Dell dan Marvel Studio Membawa Teknologi ke Level Baru Dalam Film

Komitmen Dell pada pendidikan STEM

Hasil riset yang disponsori Dell, Realizing 2030, menyatakan bahwa Ilmu Komputer dan Pemikiran Komputasi (Computer Science and Computational Thinking) akan menjadi salah satu bakat yang dibutuhkan di dunia kerja, tapi Dell melihat adanya kesenjangan dalam memenuhi kebutuhan tersebut. Untuk mendukung generasi yang akan datang, Dell telah menghabiskan lebih dari 50 juta dolar AS dalam berbagai inisiatif pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, teknik dan matematika atau STEM di seluruh dunia sejak tahun 2014. Melalui sejumlah program kerja sama dengan para mitra dan konsumen, jutaan anak-anak dan pemuda yang kurang beruntung telah mendapatkan akses ke teknologi dan sumber daya yang mereka perlukan untuk belajar STEM.

Dell berencana untuk memanfaatkan film “Ant-Man and The Wasp” produksi Marvel Studios untuk mendorong anggota Pramuka mengeksplorasi STEM dengan fokus utama pada ilmu komputer dan pemikiran komputasi.

Klub-klub Pramuka bisa memasukkan serial video “Ant-Man and The Wasp” yang diproduksi Marvel University ke dalam kurikulum musim panas mereka, mengajarkan berbagai topik STEM kepada anak-anak dengan cara yang menyenangkan dan interaktif. Serial video yang akan menampilkan pembawa acara John Urschel akan membahas tentang teknologi dan konsep STEM menggunakan buku komik dengan karakter pahlawan Marvel. Marvel akan merilis satu video setiap dua minggu selama musim panas, dan video pertama akan diluncurkan tanggal 27 Juni di Marvel.com. Dell akan tampil dalam tiga video yang membahas beberapa topik berikut:
• Episode 1: Marvel menampilkan kekuatan semut dan bagaimana baju super Ant-Man didesain untuk menampilkan kekuatan semut yang luar biasa tersebut
• Episode 2: Marvel membahas hubungan antara tawon dalam kehidupan nyata dan karakter dalam buku komik Marvel, The Wasp, dan bagaimana spesies tawon tertentu mampu terbang hingga 48 km/jam
• Episode 3: Marvel melihat lebih dalam beberapa prinsip nanoteknologi dari komik “Ant-Man and The Wasp” dan membahas bagaimana prinsip-prinsip tersebut diterapkan dalam teknologi yang diciptakan saat ini

Kampanye Iklan “Ant-Man and The Wasp” Dell

Dell telah meluncurkan kampanye iklan global tentang “Ant-Man and The Wasp” produksi Marvel Studios. Kampanye tersebut mengintegrasikan laptop gaming Dell G5 baru dan terdiri dari iklan cetak, digital dan media luar ruang (out-of-home). Penggemar Marvel Studios juga bisa sekilas melihat laptop gaming Dell G5 baru, berikut Ant-Man dan The Wasp, di iklan TV terbaru Dell yang ditayangkan oleh jaringan TV kabel di Amerika Serikat dan Kanada.

Buku komik khusus Marvel

Penggemar Ant-Man and The Wasp kini bisa semakin menikmati petualangan Ant-Man dan The Wasp dengan komik yang dibuat khusus, menampilkan komputer-komputer Dell. Komik ini akan didistribusikan secara digital di marvel.com/dell dan jaringan sosial Dell, serta sisipan gambar (sneak peek insert) dalam Katalog Gaming Dell Amerika Serikat edisi Juni. Edisi cetak untuk koleksi juga bisa diperoleh selama acara E3, dan akan disebarkan di acara Comic-Con di San Diego, dan di berbagai acara ritel/promosi lainnya di seluruh Amerika Serikat, Australia, Selandia Baru, Inggris, India dan Brazil.

Tayangan Perdana “Ant-Man and The Wasp”

Seri laptop gaming berkinerja tinggi baru, Dell G, menjadi pemeran utama dalam acara tayangan perdana film “Ant-Man and The Wasp” produksi Marvel Studios tanggal 25 Juni di Los Angeles. Para tamu yang menyusuri karpet merah akan mendapatkan kesempatan merasa mereka menyusut seperti Ant-Man dan The Wasp saat berpose di sebelah laptop Del G5 15 berukuran raksasa 2,1 meter.

Ketersediaan:
• Laptop gaming Dell G5 15 sudah tersedia di Amerika Serikat dengan harga mulai dari USD 849,99
• Dell XPS 13 telah tersedia di Indonesia dengan harga mulai dari Rp 23.000.000,-

Sumber informasi tambahan:
• “Ant-Man and The Wasp” produksi Marvel Studios: Website, Facebook, Twitter
• Film hashtag: #AntManAndTheWasp
• Pembuatan “Ant-Man and The Wasp” bersama Dell dan Marvel Studios: dellemc.com\precision
• Di balik adegan Ant-Man and the Wasp produksi Dell/Marvel Studios
• Buku komik khusus Marvel: marvel.com/dell
• Blog tentang peran besar dan kecil teknologi Dell dalam film “Ant-Man and The Wasp” produksi Marvel Studios
• Terhubung dengan Dell melalui Twitter, Facebook, YouTube dan LinkedIn


Dell
Dengan jajaran produk pemenang penghargaan, meliputi desktop, laptop, 2-in-1, komputer thin client, workstation berkinerja tinggi dan perangkat rugged yang dibuat untuk lingkungan khusus, monitor, perangkat dan solusi keamanan endpoint, Dell memberi semua yang dibutuhkan tenaga kerja masa kini untuk bisa terhubung, bekerja dan berkolaborasi dengan aman dari mana pun dan kapan pun. Dell, bagian dari Dell Technologies, melayani pelanggan, mulai dari konsumen individu hingga berbagai skala organisasi, di 180 negara dengan portofolio end-user paling lengkap dan inovatif.

Tentang Ant-Man and The Wasp produksi Marvel Studios

Marvel Cinematic Universe mempersembahkan “Ant-Man and The Wasp,” babak baru yang menampilkan para pahlawan yang memiliki kemampuan menciutkan diri yang luar biasa. Setelah “Captain America: Civil War,” Scott Lang bergulat dengan pilihannya, tidak hanya sebagai Pahlawan Super tetapi juga sebagai seorang ayah. Saat ia sedang berusaha menyeimbangkan kembali kehidupan domestiknya dan tanggung jawabnya sebagai Ant-Man, Hope van Dyne dan Dr. Hank Pym memintanya melaksanakan misi baru yang sangat penting. Scott kembali harus mengenakan baju supernya dan belajar melaksanakan misi bersama The Wasp sebagai satu tim yang bekerja sama untuk mengungkap rahasia masa lalu.

“Ant-Man and The Wasp” disutradarai oleh Peyton Reed dan dibintangi oleh Paul Rudd, Evangeline Lilly, Michael Peña, Walton Goggins, Bobby Cannavale, Judy Greer, Tip “T.I.” Harris, David Dastmalchian, Hannah John-Kamen, Abby Ryder-Fortson, Randall Park, Michelle Pfeiffer, Laurence Fishburne, dan Michael Douglas.

Film ini diproduseri oleh Kevin Feige dan Stephen Broussard dengan Louis D’Esposito, Victoria Alonso, Charles Newirth dan Stan Lee sebagai produser eksekutif. Naskah ditulis oleh Chris McKenna & Erik Sommers, Paul Rudd, Andrew Barrer & Gabriel Ferrari. “Ant-Man and The Wasp” akan ditayangkan di bioskop-bioskop di Amerika Serikat tanggal 6 Juli 2018.

Tentang Marvel Entertainment
Marvel Entertainment, LLC, anak perusahaan milik The Walt Disney Company, adalah salah satu perusahaan hiburan berbasis karakter terkemuka di dunia, dibangun dari perpustakaan lebih dari 8.000 karakter terkenal yang ditampilkan dalma berbagai media selama lebih dari tujuh puluh lima tahun. Marvel menggunakan waralaba karakternya di dunia hiburan, perizinan dan penerbitan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi marvel.com. © 2018 MARVEL

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved