December
23
2016
     15:33

“Capturing Indonesia’s Happiness” Bersama Huawei dan Leica

Jakarta, 23 Desember 2016 – Huawei P9, smartphone Dual Lens yang telah memenangkan beberapa penghargaan, terus membuat kehadirannya lebih mengesankan.

Huawei kini mengundang para penggemar fotografi untuk menunjukkan kepada dunia arti kebahagian dan keceriaan bagi bangsa Indonesia. Sebagai produsen smartphone terbesar ketiga secara global, Huawei melanjutkan inisiatif kerja sama bersama Leica secara nasional, untuk menggelar sebuah kompetisi foto dengan tema “Capturing Indonesia’s Happiness” atau Mengabadikan Kebahagiaan Indonesia.

Mulai dari tanggal 17 Desember 2016, konsumen dapat membeli Huawei P9, smartphone dengan dua lensa ini, di gerai Leica Indonesia di Plaza Senayan. Lima puluh pembeli pertama Huawei P9 di gerai Leica Indonesia tersebut akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti satu sesi “Huawei P9 Photography Workshop” yang akan dibimbing oleh Leica Ambassador dari Indonesia dan mendapatkan sebuah voucher bernilai 1 juta Rupiah yang dapat digunakan untuk membeli kamera atau lensa Leica. Setelah 50 pembeli pertama, pembeli selanjutnya akan mendapatkan merchandise original Leica.

Huawei P9 akan menyelenggarakan 10 sesi workshop, yang akan dimulai dari tanggal 7 Januari sampai 4 Maret 2017. Dari 10 sesi ini, diharapkan dapat melatih seratus penggemar fotografi. Para peserta dari workshop ini kemudian akan unjuk gigi dengan mengikuti kompetisi foto “Capturing Indonesia Happiness” dengan hadiah utama LEICA Camera X-U bernilai 45 juta rupiah.

14 foto hasil tangkapan P9 akan dipajang di photo gallery Leica pada tanggal 27-31 January 2017.

“Pertama kali saya datang ke Indonesia untuk memperkenalkan Huawei, saya merasa seperti berada di tempat paling ceria. Sejauh mata memandang, saya melihat bangsa Indonesia penuh dengan senyuman dan canda tawa. Huawei ingin mengabadikan semua itu dan dengan menggunakan Huawei P9, pengguna dapat mengabadikan momen-momen indah dan bahagia di kehidupan mereka dan berbagi dengan orang-orang yang mereka cintai,” ujar Henry Hsu, selaku COO Huawei Consumer Business Group South Pacific Region.

Tentang Huawei Consumer Business Group

Produk dan layanan Huawei kini tersedia di lebih dari 170 negara, dan digunakan oleh sepertiga dari penduduk dunia. Huawei duduk di peringkat ketiga di dunia dalam pengiriman ponsel pada tahun 2015. Dengan 16 pusat penelitian dan pengembangan yang telah didirikan di Amerika Serikat, Jerman , Swedia, Rusia, India dan RRC, Huawei Consumer Business Group adalah salah satu dari tiga unit bisnis Huawei yang mencakup Bisnis smartphone, komputer pribadi dan tablet, peralatan wearable, perangkat mobile broadband, perangkat rumah dan layanan cloud. Dengan dasar yang kuat, keahlian dalam bisnis telekomunikasi selama lebih dari 20 tahun, kemampuan mengelola jaringan global milik sendiri, kemampuan operasional dunia serta jaringannya mitra kerjasama secara global, Huawei Consumer Business Group didedikasikan untuk memberikan teknologi terbaru kepada konsumen di seluruh dunia. "Membuat Kemungkinan untuk Membangun Dunia yang lebih berkoneksi" (“Make it Possible to Build a Better Connected World”), Huawei Consumer Business Group berkomitmen untuk menghayati motto ini setiap saat.


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved