April
08
2021
     06:59

Blibli Hadirkan Pengiriman 2 Jam dan Festival Belanja untuk Penuhi Kebutuhan Ramadhan 2021

Blibli Hadirkan Pengiriman 2 Jam dan Festival Belanja untuk Penuhi Kebutuhan Ramadhan 2021

Masyarakat tidak perlu khawatir ketinggalan promo yang mereka butuhkan karena program #HikmahRamadhan bisa dinikmati selama 32 hari nonstop, mulai dari 12 April hingga 14 Mei 2021, diantaranya:

?      Cashback hingga Rp 1 juta rupiah

?      Exclusive deals dengan brand-brand ternama, dengan diskon hingga 85%

?      Flash Sale dan games  tiga kali sehari saat ngabuburit dan sahur

Program-program festival belanja #HikmahRamadhan ini merupakan hasil kolaborasi Blibli dengan para seller, termasuk para pelaku UMKM yang menghadirkan berbagai jenis produk mulai dari kuliner lokal untuk sahur dan berbuka puasa, hampers untuk Lebaran, perabotan nyaman untuk Lebaran di rumah, hingga busana muslim untuk Hari Raya.  

“Bulan Ramadhan menjadi momen penuh berkah, bukan hanya bagi pelanggan, tetapi juga bagi seller UMKM. Kami berharap festival belanja #HikmahRamadhan ini dapat menjadi cara bagi para seller besar maupun UMKM untuk meningkatkan penjualan dan merangkul pasar yang lebih luas melalui platform Blibli,” tutup Cindy Kalensang.

Pentingnya momen Ramadhan bagi ritel dan konsumsi baik di pihak pelanggan dan seller disetujui oleh riset iPrice. iPrice secara konsisten melakukan riset mengenai perubahan perilaku berbelanja Muslim di Indonesia pada saat Ramadhan. Trafik berbelanja online meningkat hingga 345% pada jam 5 pagi jika dibandingkan dengan bulan biasanya di Indonesia karena adanya perubahan waktu jam makan yaitu sahur.

Dikarenakan perayaan Ramadhan tahun ini akan juga berbeda, pergantian pola hidup dan cara berinteraksi sosial berdampak juga pada daya dan habit berbelanja. “Tahun 2018, kategori seperti tiket pesawat, tiket kereta dan voucher hotel masih menjadi keyword paling populer di bulan Ramadhan. Namun berkaca dari 2020 kemarin, riset iPrice menemukan kategori fashion, elektronik, kebutuhan rumah tangga, dan kue lebaran menjadi kategori paling banyak dibeli pada saat berbelanja kebutuhan ramadhan dan hari raya. Temuan dari Blibli dan iPrice bisa dijadikan panduan membantu pelaku UMKM untuk memastikan kategori produk diatas akan ada dalam promo unik yang dilangsungkan selama Ramadhan 2021 mendatang,” kata Dea Vivin Devita, Senior Content Marketing iPrice Group.

Berbagai keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan Blibli merupakan perwujudan komitmen Blibli untuk selalu memberikan pengalaman belanja yang menyenangkan bagi pelanggan, sesuai #KarenaKamuNo1. Hal ini juga sejalan dengan strategi bisnis Blibli, yaitu Customer Satisfaction First. Blibli juga menghadirkan fasilitas dan pelayanan gratis ongkir, pembayaran aman, 100% produk dengan kualitas terdepan, 15 hari retur, pengiriman cepat, dan dukungan layanan 24/7 Customer Care.

Tentang Blibli    

Blibli berdiri pada tahun 2011, sebagai perusahaan e-commerce di Indonesia dengan model bisnis yang fokus pada B2B, B2C, dan B2B2C (Business to Business to Consumer). Blibli.com sebagai mal online menawarkan berbagai macam produk yang terbagi dalam 16 kategori, mulai dari kebutuhan primer, elektronik, hingga keperluan gaya hidup lainnya, dan didukung oleh lebih dari 100.000 mitra usaha.

Dalam memastikan distribusi barang yang cepat ke seluruh Indonesia, Blibli.com memiliki Blibli Express Service (BES) serta telah bekerjasama dengan 27 mitra logistik, 20 gudang barang, dan 32 hub yang berlokasi di kota-kota besar di Indonesia. Blibli.com terus berusaha memberikan pengalaman berbelanja terbaik dengan tujuan untuk menjadi perusahaan e-commerce nomor satu dengan jumlah pelanggan loyal terbanyak di Indonesia.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved