December
12
2019
     12:44

AXA Financial Indonesia Luncurkan Proteksi Penyakit Kritis bagi Masyarakat Indonesia

AXA Financial Indonesia Luncurkan Proteksi Penyakit Kritis bagi Masyarakat Indonesia
Publisher

"Menyadari tingginya beban keuangan yang timbul atas perawatan dan pemulihan penyakit kritis, AXA Critical Elite Solution hadir sebagai solusi finansial yang diberikan dalam jumlah keseluruhan (lumpsum). Produk ini memberikan perlindungan finansial yang fleksibel yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan biaya pengobatan dan perawatan pasien, biaya pendampingan keluarga, serta 2 https://lifestyle.kompas.com/read/2016/04/11/172300823/Meski.Ditanggung.BPJS.Biaya.Berobat.Pasien.Kanker.Tetap.Tinggi Page 3 biaya lain yang timbul sebagai dampak ekonomis dari penyakit tersebut. Dengan demikian, pasien dapat menjalani proses pengobatan dan perawatan dengan tenang, serta mengurangi beban keluarga secara finansial sehingga dapat memberikan dukungan penuh kepada pasien,” jelas Yudhistira Dharmawata, Chief of Proposition AXA Financial Indonesia.

Selain itu, untuk mendukung peningkatan kesehatan masyarakat, PT AXA Financial Indonesia akan menyelenggarakan acara bertajuk “AXA Health Day” pada Sabtu, 14 Desember 2019 mendatang. Acara ini merupakan inisiatif AXA Financial Indonesia dalam mensosialisasikan gaya hidup sehat secara berkesinambungan.

“AXA Health Day bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat atas pentingnya gaya hidup sehat, terutama untuk mengantisipasi risiko terjadinya penyakit kritis. Acara ini juga merupakan bagian dari strategi AXA Financial Indonesia dalam mewujudkan komitmennya untuk memberdayakan masyarakat agar memiliki hidup yang lebih baik (Empower People to Live a Better Life). Rangkaian kegiatan ini juga untuk berbagi semangat Know You Can kepada seluruh masyarakat di Indonesia, bahwa keyakinan diri akan mengawali setiap langkah untuk dapat memiliki hidup yang lebih baik dengan cara yang unik dan menyenangkan, termasuk dengan memiliki proteksi masa depan dan menerapkan gaya hidup sehat," tutup Niharika.

Adapun rangkaian kegiatan dalam acara AXA Health Day yang diselenggarakan di Lippo Mall Kemang bermacam-macam, seperti talk show seputar kesehatan, kompetisi menari anak-anak, yoga, pound fit, zumba kids and mom, bazar makanan, serta acara hiburan yang dimeriahkan oleh RAN, Reza Artamevia, dan Anneth Delliecia. Acara ini juga akan didukung oleh lebih dari 500 peserta dari beberapa komunitas olahraga.

TENTANG AXA INDONESIA

AXA di Indonesia merupakan bagian dari AXA Group, salah satu perusahaan asuransi dan manajemen aset terbesar di dunia, dengan 166.000 karyawan melayani lebih dari 107 juta nasabah di 64 negara. AXA telah diakui oleh Interbrand sebagai merek asuransi nomor satu di dunia selama sembilan tahun berturut-turut (2009-2017). AXA beroperasi dengan fokus pada asuransi jiwa, asuransi umum dan manajemen aset melalui jalur multi distribusi yaitu bancassurance, keagenan, broker, digital, telemarketing dan corporate solution

Jaringan keagenan AXA di Indonesia terus berkembang dengan 70 kantor cabang dan lebih dari 14.000 tenaga pemasaran profesional. AXA merupakan perusahaan yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berdasar Surat Ijin Usaha no. 612 / KMK.017 / 1995 tanggal 22 Desember 1995.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved