September
05
2018
     17:02

Astra Gandeng WeLab Berikan Pinjaman Berbasis Fintech Terkini di Indonesia

Astra Gandeng WeLab Berikan Pinjaman Berbasis Fintech Terkini di Indonesia

Sebagai salah satu grup usaha terbesar nasional saat ini, Astra telah membangun reputasi yang baik melalui penawaran rangkaian produk dan layanan berkualitas, dengan memperhatikan pelaksanaan tata kelola perusahaan dan tata kelola lingkungan yang baik. Astra senantiasa beraspirasi untuk menjadi perusahaan kebanggaan bangsa yang berperan serta dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, kegiatan bisnis Astra berupaya menerapkan perpaduan yang berimbang dalam aspek komersial bisnis dan sumbangsih non-bisnis melalui 9 yayasan yang dibinanya, juga melalui beragam program tanggung jawab sosial berkelanjutan di bidang kesehatan, pendidikan, lingkungan serta pengembangan usaha kecil dan menengah (UKM).

Informasi lebih lanjut, kunjungi www.astra.co.id

Tentang WeLab:

Didirikan pada 2013 di Hong Kong, WeLab menciptakan pengalaman baru dalam layanan keuangan tradisional dengan menciptakan pengalaman dalam mendapatkan kredit yang nyaman dan aman serta bisa diakses darimana saja. Dengan teknologi manajemen risiko yang dimiliki, WeLab secara efektif menganalisis big data seluler yang tidak terstruktur dalam hitungan detik untuk membuat keputusan kredit bagi para konsumen individu. WeLab mengoperasikan Wolaidai, salah satu platform pemberian kredit mobile terbesar di China, dan WeLend, platform pinjaman online terkemuka di Hong Kong. WeLab juga bermitra dengan lembaga keuangan tradisional yang memanfaatkan teknologi WeLab untuk menawarkan solusi berbasis fintech kepada konsumen mereka.

Berdasarkan laporan yang disponsori KPMG, WeLab diakui sebagai salah satu dari 100 perusahaan fintech teratas di dunia - #8 di China dan #36 di dunia. Juga mendapat peringkat oleh Deloitte sebagai perusahaan #1 di Hong Kong yang memiliki teknologi tercepat dalam perkembangan dalam kategori pendapatan, serta #4 di China. Investor WeLab termasuk Malaysian sovereign wealth fund Khazanah Nasional Berhad, CK Hutchison’s TOM Group, International Finance Corporation (anggota World Bank Group), Alibaba Entrepreneurs Fund, China Construction Bank (International), Sequoia Capital dan ING Bank.

Informasi lebih lanjut, kunjungi www.welab.co

 

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved