February
04
2020
     18:28

April Didi Kempot Gelar Konser Millenial Ambyar 2020 di Bekasi

April Didi Kempot Gelar Konser Millenial Ambyar 2020 di Bekasi

Jakarta, 03 Februari 2020 – Penyanyi Didi Kempot akan kembali menemui penggemarnya di Jabodetabek dalam pentas Didi Kempot Special Live in Concert bertajuk Millenial Ambyar 2020 di Rooftop, Revo Town Mall, Bekasi. Pada Jumat, 03 April 2020. Ingin mengulang kesuksesan konsernya di Bekasi tahun lalu yang dihadiri 9.500 penonton, di lokasi yang sama. Tahun ini, panitia menargetkan 13.000 penonton bakal hadir. “Konser ini dipersembahkan ‘special’ untuk para kerabat Ambyar Millenial se-Jabodetabek dan dipusatkan di Bekasi dengan penuh cinta. Wajib hukumnya bagi Sobat Ambyar untuk hadir,” ujar Eka Nugraha Manurung, Chief Project Officer dari Dolly Communication, event organizer konser ini.

Melihat animo dan antusiasme ribuan penggemar Didi Kempot se-Jabodetabek, yang menginginkan penyanyi pop Jawa ini tampil kembali di Bekasi, yang membuat konser ini kembali digelar. “Banyak hal unik yang bakal ditampilkan dalam konser ini dibanding pada tahun lalu. Mas Didi Kempot sendiri bakal tampil sebagai konser tunggal. Sehingga penonton dijamin bakalan puas. Semoga membuat rekor baru dibanding tahun lalu,” tambah Rudolf Siahaan owner Dolly Communication.

Konser Millenial Ambyar 2020 akan berbeda dibanding konser Didi Kempot sebelumnya. Sebagai upaya untuk mendongkrak level sajian konser Didi Kempot yang lebih kekinian. Tata panggung akan dilengkapi dengan tata cahaya, sound system, dan berbagai fitur multimedia yang lebih spektakuler di banding konser-konser sebelumnya. Rasa Koplo “Millenniallitan” dan Tresno Ambyar akan tetap hadir sebagai kunci sukses penampilan Didi Kempot dalam membangun komunikasi dengan para penggemarnya, di Bekasi itu akan ditampilkan lebih kuat dalam tata panggung yang lebih menarik. “Karakter dan penampilan Didi Kempot menarik dan sulit ditiru penyanyi lain. Itu yang selalu kita rindukan,” ujar Andhika Soetalaksana, Vice President Sales dan Partnership KiosTix, vendor pengelola tiket pertunjukan konser ini.

Selama konser Didi Kempot akan menyanyikan lagu-lagunya yang selama ini sudah dihapal luar kepala para Sobat Ambyar (sebutan komunitas penggemar lagu-lagu Didi Kempot), seperti lagu Ambyar, Pamer Bojo, Cidro, Suket Teki, Sewu Kutho, Layang Kangen, Kalung Emas, Pantai Klayar, dan lain-lain. “The godfather of brookenheart Lord Didi bakal tampil maksimal di konser ini, mari goyang bersama merenungi loro ati,” ujar Dwi Putra, dari Dolly Communications. Rencananya Didi Kempot akan tampil sekitar 2 jam dalam konser ini. Tahun lalu, konser Didi Kempot di Bekasi dihadiri sampai ribuan penonton, dan mencatatkan sebagai salah satu konser Didi Kempot dengan jumlah penonton terbanyak.

Tiket early bird untuk pertunjukan ini Rp 175 ribu untuk kelas festival A dan Rp 125 ribu untuk kelas festival B bisa dibeli di web KiosTix saat ini. Mumpung tiket masih murah sebelum harga normal nanti menjelang dan pada hari H, sebaiknya beli sekarang.

Agenda KiosTix
Optimasi Instagram dan Facebook untuk Penjualan (06 Februari 2020), Megahits SMABA 2020 (08 Februari 2020), Leading Change with Cultural Intelligence (11 Februari 2020), Pementasan Teater Musical “Cagak” (14 Februari 2020), RYTHM of Love Valentine’s Sweet Rock (14 Februari 2020), Samaragam (15 Februari 2020), IBB SMANSES Vol 5 (15 Februari 2020), Basic Adobe Premiere Pro Package (15 Februari 2020), Imagination Fest (18 Februari 2020), SPATSA Fest 2020 (22 Februari 2020), Generator 3.0: Revolusi Anak Muda (22 Februari 2020), Jakarta International Java Jazz 2020 (1 Maret 2020), The Our Fest (07 Maret 2020), Bandung High Education Expo (B-HERO) 2020 (14 Maret 2020), MotoGP Thailand 2020 (20 Maret 2020), Rhythm Of Love Valentine’s Night Sweet Rock (14 Februari 2020), NAIFEST (1 April 2020), Civil Enginering Dyas 2020 (18 April 2020), Didi Kempot Live in Concert Millenial Ambyar (03 April 2020), Replay Music Festival (19 April 2020).

 


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved