February
13
2024
     07:30

Vietjet Perluas Penerbangan Vietnam-Tiongkok lewat Pembukaan Rute Ho Chi Minh-Chengdu

Vietjet Perluas Penerbangan Vietnam-Tiongkok lewat Pembukaan Rute Ho Chi Minh-Chengdu
ILUSTRASI. Wei Huaxiang, Consul General of China di Kota Ho Chi Minh (tengah), Michael Hickey, Vietjet COO (kanan) & Nguyen Bac Toan, Vietjet Commercial VP melakukan upacara peresmian rute Ho Chi Minh City - Chengdu pada hari pertama Tahun Baru Imlek di Bandara Internasional Tan Son Nhat.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Vietjet merayakan awal Tahun Baru Imlek dengan meluncurkan rute penerbangan langsung yang menghubungkan Ho Chi Minh City dengan Chengdu. Pembukaan rute terbaru ini diharapkan dapat memberikan opsi perjalanan yang menarik bagi wisatawan Asia yang tengah merencanakan liburan di musim semi. Langkah ini juga semakin memperkuat koneksi udara antara Vietnam dan Tiongkok, sekaligus mendorong pertumbuhan perdagangan dan pariwisata di kawasan tersebut.

Dalam upacara peresmian di Bandara Internasional Tan Son Nhat, Bapak Wei Huaxiang, Konsul Jenderal Tiongkok di Ho Chi Minh City, serta Bapak Michael Hickey, Chief Operating Officer Vietjet, turut hadir. Keduanya dengan ramah menyambut para penumpang dalam penerbangan perdana di rute ini serta mengungkapkan harapan mereka untuk kesuksesan Vietjet di tahun Naga yang penuh berkah ini.

Penerbangan antara Ho Chi Minh City dan Chengdu beroperasi sebanyak satu kali perjalanan pulang-pergi harian, dengan total tujuh penerbangan setiap minggunya dan waktu tempuh lebih dari empat jam. Penerbangan dari Bandara Internasional Tan Son Nhat di Ho Chi Minh City akan berangkat pada pukul 19.10 (waktu setempat) dan tiba di Bandara Internasional Chengdu Tianfu (TFU) pada pukul 00.15 keesokan harinya (waktu setempat). Sebaliknya, penerbangan dari Chengdu akan berangkat pada pukul 00.50 (waktu setempat) dan tiba di Ho Chi Minh City pada pukul 03.55 (waktu setempat).

Wisatawan Indonesia yang berencana mengunjungi Chengdu, Tiongkok, dapat memilih untuk melakukan transit melalui Ho Chi Minh City sebelum mencapai Bandara Internasional Chengdu Tianfu (TFU).

Dapatkan tiket dengan harga menarik mulai dari Rp. 0 (*) setiap hari Rabu, Kamis, dan Jumat untuk semua tiket yang dipesan melalui www.vietjetair.com atau aplikasi mobile Vietjet Air. Selain itu, penumpang Vietjet juga dapat menikmati perjalanan yang aman dan bebas rasa khawatir dengan asuransi perjalanan SkyCare yang tersedia secara gratis.
 
Terletak di selatan Vietnam, Ho Chi Minh City, merupakan pusat ekonomi dan transportasi negara tersebut. Pengunjung dapat menjelajahi berbagai landmark ikonik seperti Pasar Ben Thanh, Kantor Pos Pusat, dan Istana Kemerdekaan, serta masih banyak lagi.

Para wisatawan juga dapat menikmati kuliner otentik Vietnam yang penuh dengan cita rasa seperti Pho, Banh Mi, kopi telur, dan berbagai hidangan khas Vietnam lainnya. Ho Chi Minh City juga menjadi pintu menuju beragam destinasi menarik seperti Phu Quoc, Da Nang, Da Lat, dan lainnya, yang dapat dicapai dalam waktu satu jam penerbangan berkat jaringan luas yang dimiliki oleh Vietjet.

Selanjutnya, Chengdu, ibu kota Provinsi Sichuan di Barat Daya Tiongkok, merupakan gerbang utama yang menghubungkan berbagai kota besar baik di Tiongkok maupun luar negeri. Chengdu juga terkenal sebagai tempat asal Panda serta lokasi wisata terkenal seperti Jiuzhaigou yang merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO. Selain penerbangan Chengdu - Ho Chi Minh City, Vietjet juga menyediakan pilihan rute harian dari Shanghai ke Ho Chi Minh City, serta berbagai penerbangan antara Vietnam dan kota-kota utama lainnya di Tiongkok, seperti Hangzhou, Tianjin, Xi'an, Shenzhen, Chongqing, Nanjing, Shijiazhuang, Harbin, Lijiang, dan masih banyak lagi.

Pada pagi hari pertama di Tahun Naga, para penumpang Vietjet di seluruh Vietnam mendapatkan sambutan hangat dari para pemimpin, staf, dan kru kabin. Senyuman, ucapan selamat, dan hadiah uang keberuntungan menghiasi momen bahagia berkumpul bersama di hari raya Tet.

Setiap kali terbang dengan Vietjet, para penumpang dimanjakan oleh beragam masakan khas Vietnam dan internasional seperti Banh mi, Pho, dimsum, dan lainnya. Hidangan ini disajikan oleh awak kabin yang profesional dan berkomitmen di dalam pesawat yang modern dan ramah lingkungan.

(*) Tidak termasuk pajak dan biaya lainnya

Tentang Vietjet
Sebagai maskapai penerbangan era baru, Vietjet telah merevolusi industri penerbangan di Vietnam dan menjadi pelopor maskapai penerbangan di berbagai wilayah dan di seluruh dunia. Dengan berfokus pada kemampuan manajemen biaya dan operasi dan kinerja yang efektif, Vietjet menawarkan kesempatan untuk terbang dengan tarif yang terjangkau dan fleksibel serta beragam layanan untuk memenuhi permintaan pelanggan.

Vietjet adalah anggota dari International Air Transport Association (IATA) dan telah diakreditasi oleh IATA Operational Safety Audit (IOSA). Sebagai maskapai penerbangan swasta terbesar di Vietnam, Vietjet telah dianugerahi peringkat keselamatan tertinggi dengan 7 bintang pada tahun 2018 dan 2019 oleh airlineratings.com yang merupakan satu-satunya situs pemeringkat web  keamanan dan produk di dunia serta termasuk sebagai 50 maskapai penerbangan terbaik dalam hal pembiayaan dan manajemen yang baik oleh Airfinance Journal di tahun 2018 dan 2019. Vietjet juga dinobatkan sebagai ‘Best Low-Cost Carrier’ oleh sejumlah organisasi terkemuka seperti Skytrax, CAPA, Airline Ratings, dan lainnya.

Baca Juga: Vietjet Air Raih Penghargaan Tertinggi dalam Manajemen Keuangan dan Penerbangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved