July
01
2024
     17:08

Sambu Group Gandeng Yayasan Bahtera Dwipa Abadi (YBDA) Gelar Sunat Massal

Sambu Group Gandeng Yayasan Bahtera Dwipa Abadi (YBDA) Gelar Sunat Massal
Kegiatan Sunatan Massal 25-26 Juni 2024 di Kecamatan Kuala Kampar, Kabupaten Pelalawan, Riau

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Sambu Group, perusahaan penghasil kelapa terintegrasi yang beroperasi di Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau, mendorong masyarakat untuk hidup sehat dan bersih.

Upaya tersebut utamanya diterapkan terhadap warga yang berada di sekitar daerah operasional perusahaan. 

Untuk itu, Sambu Group bersama dengan Yayasan Bahtera Dwipa Abadi (YBDA) mengadakan sunatan massal di tiga wilayah sekitar operasional perusahaan. 

Kegiatan diawali pada tanggal 25-26 Juni di Kantor Camat Kuala Kampar, Kabupaten Pelalawan dan dilanjutkan di Klinik Pratama PT Pulau Sambu di Guntung dan Aula Kantor Kecamatan Teluk Belengkong pada 29-30 Juni 2024. 

Sebagai penutupan, sunatan massal dilaksanakan pada tanggal 30 Juni 2024 di Kelurahan Sapat, Kecamatan Kuala Indragiri yang bertempat di UPT Puskesmas Kelurahan Sapat. 

Baca Juga: Dukungan Wisata Kesehatan Dalam Gelaran BaliSpirit Festival 2024

Foundation Operataional Manager YBDA, Tua H Hutabarat, mengatakan kegiatan pada tahun ini mengangkat tema “Anak-Anak Bahagia, Komunitas Berdaya”, yang bermakna pemberdayaan komunitas masyarakat di dearah operasional Sambu Group, dan memastikan anak-anak memiliki kesehatan yang baik. 

Karena sunat atau khitan merupakan salah satu langkah penting untuk masa depan dalam menjaga kebersihan dan kesehatan reproduksi. 

“Selain itu anak-anak juga mendapatkan dukungan emosional dalam proses penyembuhan, dari kegiatan yang dilakukan disini,” ujarnya dalam siaran pers, Senin (1/7). 

Kegiatan khitanan massal yang merupakan bagian dari program bakti sosial YBDA dan Sambu Group ini bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat sekitar, terlebih bagi yang kurang mampu. Turut hadir dalam kegiatan, Camat Kuala Kampar, Elrasydy Albi.

A. Ginting perwakilan Sambu Group mengatakan, untuk wilayah Kabupaten Pelalawan, sebanyak 100 peserta mengikuti sunat massal. Sebanyak 83 peserta mengikuti sunat massal di Kantor Camat dan 17 anak di Desa Serapung. 

Baca Juga: Konsistensi KARA Pertahankan Kualitas Produk Membuahkan Hasil

Sementara itu, di Klinik PT Pulau Sambu di Guntung, total sebanyak 142 anak mengikuti kegiatan sunatan massal. Sedangkan Kelurahan Sapat, Kecamatan Kuala Indragiri, kegiatan khitan massal diikuti oleh 93 peserta. Baik di kedua wilayah tersebut acara berjalan dengan lancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved