February
03
2024
     21:55

PUMA Luncurkan Koleksi Tahun Baru Imlek untuk Rayakan Tahun Penuh Kebersamaan

PUMA Luncurkan Koleksi Tahun Baru Imlek untuk Rayakan Tahun Penuh Kebersamaan
ILUSTRASI. PUMA mempersembahkan Koleksi Tahun Baru Imlek SS24 yang sangat dinantikan, menampilkan serangkaian pakaian dan sepatu yang menggabungkan simbol-simbol budaya Tibet dan pola etnik, yang dengan sempurna menyatu dengan DNA PUMA

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Merek olahraga terkenal dunia, PUMA, mengambil inspirasi dari warisan budaya Tionghoa, untuk meluncurkan Koleksi Tahun Baru Imlek SS24. Dengan menggabungkan gaya olahraga kontemporer dan kekayaan kultural dari warisan nomaden Tibet, PUMA ingin membagikan raungan naga dalam koleksi baru ini dan merayakan tahun penuh kebersamaan!

PUMA mempersembahkan Koleksi Tahun Baru Imlek SS24 yang sangat dinantikan, menampilkan serangkaian pakaian dan sepatu yang menggabungkan simbol-simbol budaya Tibet dan pola etnik, yang dengan sempurna menyatu dengan DNA PUMA – dengan bangga memperlihatkan kepada Anda apparel penuh gaya untuk merayakan tahun baru.

PUMA merayakan datangnya Tahun Naga dengan logo yang dirancang khusus dan kata-kata dalam koleksi ini! Logo ini menampilkan seekor naga bergaya Tibet melingkar di sekitar huruf "P" bersama dengan rajutan unik untuk kata PUMA dalam warna merah terang, yang menangkap esensi perayaan – sentuhan kemeriahan yang playful namun tetap penuh gaya dalam koleksi ini menjadi menarik bagi berbagai kelompok usia.

Koleksi ini menampilkan model-model klasik seperti T7 tracksuit, sweatshirt dan sweatpants, dan juga baju-baju kasual, yang cocok untuk segala acara di dalam dan di luar musim perayaan.

PUMA edisi Tahun Baru Imlek 2024 ini merayakan makna kebersamaan dan ikatan, tema yang sangat mengakar dalam tradisi reuni keluarga selama perayaan ini. Hal ini terlihat dalam judul “Celebrate a Year of Be龙 onging” (Merayakan Setahun Penuh Kebersamaan) di mana menyoroti “kebersamaan” dengan permainan kata yang cerdik dari karakter bahasa Mandarin 龙 (Lóng) — yang berarti naga, untuk dengan unik menginkorporasikan Tahun Naga. Edisi ini menekankan pentingnya hubungan keluarga ketika kita menyaksikan saudara-saudara berkumpul untuk menghiasi ruang dengan dekorasi perayaan dan keceriaan, semuanya selagi mengenakan koleksi PUMA Tahun Baru Imlek yang sangat dinantikan.

PUMA edisi Tahun Baru Imlek sudah tersedia di seluruh toko-toko PUMA dan PUMA.com pada 8 Januari 2024.

PUMA

PUMA adalah salah satu merek olahraga terkemuka di dunia, merancang, mengembangkan, menjual, dan memasarkan sepatu, pakaian, dan aksesori. Selama lebih dari 70 tahun, PUMA telah terus mendorong olahraga dan budaya dengan menciptakan produk-produk cepat untuk atlet tercepat di dunia. PUMA menawarkan produk gaya hidup yang terinspirasi oleh performa dan olahraga dalam kategori seperti Sepak Bola, Lari dan Latihan, Basket, Golf, dan Motorsport. Perusahaan ini bekerja sama dengan desainer dan merek terkenal untuk membawa pengaruh olahraga ke dalam budaya jalanan dan mode. Grup PUMA memiliki merek PUMA, Cobra Golf, dan stichd. Perusahaan mendistribusikan produknya di lebih dari 120 negara, mempekerjakan lebih dari 16.000 orang di seluruh dunia, dan berkantor pusat di Herzogenaurach, Jerman

Baca Juga: PUMA Tunjuk IVE Sebagai Duta Merek di Wilayah Asia Pasifik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved