June
15
2024
     14:29

POCO Pad Hadir di Pasar Global dengan Performa Ekstrem bagi Digital Mobile Lifestyler

POCO Pad Hadir di Pasar Global dengan Performa Ekstrem bagi Digital Mobile Lifestyler
ILUSTRASI. POCO Pad pas buat para digital mobile lifestyler yang membutuhkan perangkat dengan layar lebih besar dan fleksibilitas lebih tinggi untuk berbagai aktivitas, seperti menonton film, bermain game, bekerja, atau belajar.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Belum lama ini, POCO telah merilis secara global lini terbaru pada segmen tablet, yaitu POCO Pad. Membawa ciri khas POCO, tablet pertama dari POCO ini kembali menghadirkan extreme performance dan extreme price, untuk anak muda yang aktif, memiliki mobilitas tinggi, yang membutuhkan perangkat terbaik dalam kegiatan sehari-hari seperti menikmati entertainment, dan produktivitas.

Andi Renreng, Associate Director Marketing POCO Indonesia, mengungkapkan, “POCO melihat adanya peningkatan minat terhadap tablet, terutama di kalangan anak muda dan profesional yang membutuhkan perangkat performa ekstrem dengan layar yang lebih besar.

Dan kehadiran POCO Pad, merupakan bukti dari komitmen POCO untuk tetap relevan dan mengikuti tren teknologi terkini. POCO Pad pas banget buat para digital mobile lifestyler yang membutuhkan perangkat dengan layar lebih besar dan fleksibilitas lebih tinggi untuk berbagai aktivitas, seperti menonton film, bermain game, bekerja, atau belajar”.

Bung Andi melanjutkan, “Secara keseluruhan, POCO Pad adalah langkah berani POCO untuk memperluas portofolio produknya dan memenuhi kebutuhan pasar yang terus berkembang. Dengan berbagai kelebihan yang dimiliki, POCO Pad dapat memberikan pengalaman yang lebih lengkap dan terintegrasi bagi para penggunanya, baik untuk mengakses hiburan, maupun produktivitas.”

Berikut ini beberapa kelebihan yang bikin POCO Pad layak diburu:

Layar besar 12,1 inci dengan kombinasi quad speaker yang imersif

Layar besar adalah salah satu daya tarik utama dari POCO Pad untuk  mendapatkan pengalaman visual yang memanjakan saat menikmati berbagai hiburan, maupun kegiatan produktivitas. Layar 12,1 inci yang tajam dan warna yang kaya, membuat gambar terlihat lebih hidup dan realistis, memudahkan saat membaca dokumen maupun saat browsing.

Performa ngebut  berkat prosesor flagship Snapdragon 7s Gen 2

POCO Pad menjadi tablet pertama POCO yang mengusung prosesor flagship Snapdragon 7s Gen 2, yang diciptakan menggunakan proses fabrikasi 4nm. Kombinasi ini mampu meningkatkan kinerja sekaligus mereduksi konsumsi daya. Kerja-kerja multimedia maupun gaming sanggup ditangani secara simultan dan effortless, dengan stabilitas nonstop. Disamping performa yang responsif dan stabil, POCO Pad juga memiliki memori besar yang dapat ditingkatkan hingga 1.5TB dengan RAM 8GB.

Sistem Operasi Xiaomi HyperOS

Untuk bisa mengoptimalkan user experience pengguna, POCO Pad juga telah didukung Xiaomi HyperOS. Sistem operasi yang satu ini tentu sudah tidak asing, karena dikenal mampu menghasilkan pengalaman penggunaan yang smooth dengan berbagai fitur produktivitas yang menarik. Xiaomi HyperOS yang dioptimalkan untuk tablet semakin meningkatkan pengalaman pengguna POCO Pad. Perpindahan aplikasi dapat berjalan dengan mulus, membuka banyak tab di browser juga bebas lag, bahkan saat menjalankan game dengan grafis tinggi, semua bisa tanpa hambatan.

Wah, POCO Pad keren banget buat jadi tablet andalan dengan performa yang ekstrem!

Tentang POCO

POCO adalah brand independen yang lahir dari Xiaomi Corporation. Saat ini, POCO telah memasuki 98 pasar global. Filosofi POCO – "Everything You Need, Nothing You Don't" – mendorong POCO untuk melakukan riset dan pengembangan sepenuhnya berdasarkan kebutuhan dan feedback dari para POCO fans. Komitmen POCO untuk menghadirkan teknologi terbaru yang benar-benar dibutuhkan oleh para POCO fans menjadi inti dari inovasi POCO untuk semakin cepat berevolusi dan mendobrak industri smartphone.

Baca Juga: POCO Menghadirkan Segmen Pasar Flagship Baru melalui Seri F Generasi Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved