April
09
2024
     22:29

PLN Icon Plus Pastikan Kesiapan dan Keandalan SPKLU di Musim Mudik Lebaran 2024

PLN Icon Plus Pastikan Kesiapan dan Keandalan SPKLU di Musim Mudik Lebaran 2024
ILUSTRASI. PLN Icon Plus memastikan kesiapan seluruh SBU Regional di berbagai wilayah Indonesia untuk berkolaborasi dengan PLN UID, UIT, dan UIW terkait dalam melakukan pengamanan Siaga Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Reporter: Sri Sayekti | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) menggelar Apel Siaga Kelistrikan Nasional dalam rangka memastikan kesiapan dan keandalan listrik selama momen Lebaran. Apel yang digelar di Pembangkit Listrik Tenaga gas dan Uap (PLTGU) Gresik, Jawa Timur tersebut dipimpin langsung oleh Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo.

Hadir dalam Apel Siaga Kelistrikan, Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi. PLN Icon Plus sebagai Subholding Beyond kWh berperan penting dalam mendukung sistem kelistrikan sehingga terjaga keandalannya. PLN Icon Plus memastikan kesiapan seluruh SBU Regional di berbagai wilayah Indonesia untuk berkolaborasi dengan PLN UID, UIT, dan UIW terkait dalam melakukan pengamanan Siaga Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

“Sinergi dan kolaborasi PLN Group menjadi kunci agar dapat memberikan layanan terbaik. Melalui apel siaga, Kami—PLN Icon Plus menjaga keandalan jaringan telekomunikasi yang akan men-support kelistrikan PLN,” jelas Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat.

Dalam mendukung pemudik yang mengendarai kendaraan listrik, telah tersedia 1.299 SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) yang tersebar di 879 lokasi dengan memenuhi kebutuhan kapasitas baterai mobil terkecil, yaitu 39 kWh dengan jarak tempuh 300 km.  

Tidak hanya mendukung dari sisi jaringan dan aplikasi, PLN Icon Plus juga memastikan seluruh SPKLU yang tersedia telah melalui uji compatibility dan telah memenuhi standar protokol komunikasi. PLN Icon Plus pun telah menyiapkan sistem manajemen perjalanan mobil listrik berupa fitur Trip Planner yang dapat diakses melalui PLN Mobile.

“Di PLN Mobile, kami siapkan pop-up bantuan untuk para pemudik jika mengalami kendala selama mudik dan layanan pengaduan gangguan SPKLU yang siaga 7x24 jam. Dengan begitu, perjalanan mudik dengan kendaraan listrik semakin nyaman dan aman,” ujar Ari Rahmat.

Kelancaran dan kemudahan akses PLN Mobile sebagai sistem pendukung kelistrikan juga menjadi fokus PLN Icon Plus dalam upaya pengamanan mudik. Sebagaimana arahan Dirut PLN Darmawan, masyarakat diimbau untuk mengakses berbagai layanan dan kebutuhan, bahkan kendala kelistrikan melalui PLN Mobile sehingga lebih cepat, praktis, dan dapat dilakukan kapan pun dan di mana pun.

Dalam rangkaian agenda Apel Siaga Kelistrikan, Dirut PLN Darmawan Prasodjo dengan didampingi Dirut PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi meninjau langsung lokasi SPKLU yang berada di KM 13,5 Tol Jakarta – Merak.

Baca Juga: Bos PLN Inspeksi SPKLU di Beberapa Wilayah Jalur Mudik Lebaran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tag

Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved