March
21
2023
     20:20

Optimalkan Inovasi Teknologi Atasi COVID-19,Halodoc Terima PPKM Award dari Pemerintah

Optimalkan Inovasi Teknologi Atasi COVID-19,Halodoc Terima PPKM Award dari Pemerintah
ILUSTRASI. Jonathan Sudharta, CEO dan Co-Founder Halodoc membawa penghargaan PPKM Award,

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Halodoc, platform layanan kesehatan digital terkemuka di Indonesia, hari ini menerima PPKM Award, penghargaan dari pemerintah atas kontribusi positif perusahaan dalam mendukung pemerintah menangani pandemi COVID-19, khususnya selama masa pembatasan sosial.

Penerimaan penghargaan dari pemerintah ini menjadi dorongan bagi Halodoc untuk terus berinovasi dan meningkatkan layanan dalam rangka untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat.

Jonathan Sudharta, CEO dan Co-Founder Halodoc mengungkapkan, “Bagi kami, penghargaan ini merupakan bentuk nyata gotong royong Halodoc bersama pemangku kepentingan dan seluruh mitra strategis yang tanpa lelah terus berkolaborasi dalam menangani pandemi COVID-19.

Kami masih ingat betul masa-masa sulit di awal pandemi lalu, dan kami juga menyaksikan langsung betapa semangat gotong royong menjadi kunci yang memampukan Indonesia pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat. Halodoc merasa bangga dan terhormat untuk dapat menerima penghargaan ini, yang sekaligus menjadi bukti bahwa teknologi memiliki peran signifikan dalam sistem kesehatan sebuah negara.

Yang terpenting, kami juga ingin mendedikasikan penghargaan ini untuk seluruh tenaga kesehatan yang pengabdiannya sungguh luar biasa bagi Indonesia.”

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam pidatonya menyatakan, “Keberhasilan ini (penanganan pandemi COVID-19 dengan tetap mempertahankan kondisi ekonomi) adalah kerja keras dari seluruh komponen bangsa.

Penanganan pandemi COVID-19 menunjukkan kekuatan besar kita yang luar biasa sebagai sebuah bangsa yang besar. Kepada Bapak Ibu yang menerima PPKM Award, saya menyampaikan selamat. Marilah pengabdian ini terus kita lanjutkan untuk memberikan solusi bagi sektor kesehatan di Indonesia.”

Mengedepankan kapabilitas teknologi, Halodoc bersama seluruh mitra strategis konsisten berada di garda terdepan penanganan COVID-19, salah satunya dalam penyediaan akses isolasi mandiri di berbagai daerah bagi pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dengan gejala ringan maupun tanpa gejala. Data Kemenkes RI hingga Agustus 2022 menunjukkan bahwa 40% masyarakat yang terkonfirmasi positif COVID-19 dengan gejala ringan atau tanpa gejala telah memanfaatkan layanan telemedisin.

Pun Halodoc terus berkomitmen untuk memberikan edukasi lawan hoaks selama masa pandemi COVID-19. Sejak awal kasus positif COVID-19 terkonfirmasi di Indonesia, fokus Halodoc bukan hanya membangun “rumah sakit tanpa dinding” bagi masyarakat, namun juga memastikan bahwa masyarakat mendapat informasi yang benar dan tepat terkait COVID-19. Dari sisi layanan, Halodoc juga meluncurkan lebih dari tujuh (7) inovasi layanan mulai dari chatbot mandiri untuk cek risiko COVID-19, janji temu (appointment) vaksinasi COVID-19, hingga layanan konsultasi kesehatan mental.

Selain itu, Halodoc menjadi pelaku telemedisin yang berkontribusi aktif memberikan kemudahan akses mendapatkan vaksinasi COVID-19 drive thru pertama di Indonesia. Selama pandemi, Halodoc mampu memfasilitasi layanan vaksinasi COVID-19 baik melalui sentra vaksinasi maupun janji temu di 590 lokasi yang tersebar di 15 kota/kabupaten di Indonesia.

“Semua inovasi ini tentu dapat kami hadirkan berkat kepercayaan dan dukungan pemerintah, Aliansi Telemedik Indonesia (ATENSI), dan seluruh mitra strategis Halodoc. Kedepannya, kami akan akan terus aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak guna meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan di Indonesia,” tambah Jonathan.

Penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia yang terkendali diakui oleh dunia internasional, mulai dari Dirjen WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, hingga Universitas John Hopkins. Keberhasilan Indonesia dalam penanganan COVID-19 juga berdampak pada aktivitas ekonomi yang terus menunjukkan tren positif saat ini, terlebih seiring dicabutnya kebijakan PPKM secara resmi pada Desember 2022 lalu.

Tentang Halodoc

Halodoc adalah ekosistem kesehatan digital yang memiliki misi untuk menyederhanakan akses layanan kesehatan, yakni dengan menyediakan solusi kesehatan yang komprehensif dan andal untuk memenuhi kebutuhan pengguna.

Aplikasi Halodoc dilengkapi dengan empat fitur utama, yaitu; Chat dengan Dokter (Chat with Doctor) yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan lebih dari 20.000 dokter berpengalaman dan terpercaya melalui chat, video call, atau voice call; Toko Kesehatan (Health Store) sebuah layanan yang membantu pengguna membeli suplemen, vitamin, dan obat-obatan dengan resep dokter secara cepat, aman & nyaman dari 4.900+ apotek rekanan terpercaya; buat Janji Temu (Appointment) yang memungkinkan pengguna untuk membuat janji temu di lebih dari 3.300 fasilitas kesehatan; serta Asuransiku (My Insurance) yang bermitra dengan penyedia asuransi ternama guna memperluas layanan kesehatan digital dengan manfaat asuransi lebih seamless.

Halodoc telah menerima sejumlah penghargaan berskala internasional: Pada tahun 2019 dan 2020, Halodoc menjadi satu-satunya startup healthtech dari Asia Tenggara yang termasuk di daftar Digital Health 150 dari CB Insights. Di tahun 2018, Halodoc menerima penghargaan “The Most Innovative Start Up” dari Galen Growth Asia dan dipilih langsung oleh Forbes Indonesia sebagai “Choice Start Up” di tahun yang sama.

Baca Juga: Rayakan Hari Ibu, Halodoc & TikTok Bekali Ibu Jaga Kesehatan Diri & Keluarga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved