June
29
2022
     22:32

Menjaga Kualitas Lingkungan Hidup, Paiton Energy Menanam 15.000 Bibit Mangrove

Menjaga Kualitas Lingkungan Hidup, Paiton Energy Menanam 15.000 Bibit Mangrove
ILUSTRASI. ilustrasi lingkungan

Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai upaya  meningkatkan kualitas lingkungan hidup dan mitigasi perubahan iklim, PT Paiton Energy dan POMI menggelar aktifitas gaya hidup sehat dan hijau, serta menanam 15.000 bibit mangrove. 

Kegiatan bersepeda bersama sebagai upaya edukasi dan sosialisasi agar setiap orang turut mengurasi emisi karbon. Bersepeda merupakan solusi tanpa polusi.

Adapun bibit pohon yang ditanam berjumlah 100.. Bibit pohon yang ditanam adalah jenis penyerap karbon dan pohon buah untuk makanan burung, di antaranya adalah bibit pohon mimba, kiara payung, heliconia, salam, sawo dan masih banyak lagi.

Dalam acara ini setiap peserta mendapatkan goodie bag berupa tumbler dan rantang sebagai edukasi untuk mengurangi sampah plastik. Pengurangan sampah plastik termasuk salah satu upaya mitigasi perubahan iklim.

Chief Financial Officer Paiton Energy, Bayu Widyanto mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program perusahaan di bidang lingkungan hidup dan mitigasi perubahan iklim. “Ini menjadi pesan bahwa kita sebagai manusia harus selalu berpartisipasi aktif untuk senantiasa ikut menjaga bumi sebagai tempat yang layak bagi semua makhluk untuk hidup dengan harmonis dan lestari,” kata Bayu, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Rabu (29/6).

Human Resources Manager POMI, Rochman Hidayat mengatakan, penanaman bibit pohon-pohon yang berfungsi sebagai penyerapan karbon dan buah-buahan ini  sangat penting untuk Kabupaten Probolinggo yang merupakan daerah pesisir dengan tujuan utama sebagai pelindung alamiah pantai.

Juga menambah luasan area konservasi, dan untuk mengurangi risiko bencana alam. Selain itu tentunya juga yang paling penting adalah mengatasi dampak perubahan iklim untuk saat ini hingga masa depan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved