Krispy Kreme Hadirkan Rasa Eksklusif Ramadan Berkolaborasi dengan Sirup Marjan
Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - Bulan suci Ramadan telah tiba, Krispy Kreme memperkenalkan donat edisi khusus berbentuk éclair dan minuman untuk merayakan semangat bulan suci ini. Tahun ini, kami mengundang Anda untuk menikmati manisnya tradisi dengan rasa baru yang terinspirasi dari sirup Marjan yang ikonik, tersedia di seluruh gerai di Jabodetabek mulai tanggal 8 Maret hingga 30 April 2024.
"Selama bulan Ramadan adalah waktu bagi kita untuk refleksikan diri secara spiritual dan meningkatkan kualitas diri melalui praktik amal dan kebaikan. Hal ini memungkinkan kita untuk memancarkan cahaya hati, yang dikenal dengan istilah 'Pancarkan Cahaya Hati' kepada lingkungan sekitar. 'Pancarkan Cahaya Hati'juga merupakan kampanye kami di Ramadan tahun ini.
Tradisi Ramadan yang dinanti-nantikan oleh banyak orang adalah berkumpul bersama teman dan keluarga. Pengalaman menikmati donat sangat fleksibel, dapat dinikmati sendiri atau bersama dengan orang-orang terkasih. Jangan ragu untuk membawa donat dan minuman berbentuk éclair terbaru saat berkunjung ke teman ataupun saudara," ujar Avilia, Brand Manager Krispy Kreme.
Apa cara yang lebih baik untuk menyebarkan cahaya selain dengan menikmati rasa sirup Ramadan yang ikonik namun dalam bentuk donat. Berkolaborasi dengan Marjan Syrup, Krispy Kreme dengan bangga mempersembahkan dua rasa yang terinspirasi dari sirup: Cocopandan dan Melon. Untuk menambahkan sentuhan unik, kami telah memperkenalkan bentuk éclair oval baru, sempurna untuk menikmati esensi Ramadan.
Doughnut Strawberry with Marjan Cocopandan Cream: Dengan taburan potongan kacang, donat ini menawarkan pengalaman penuh cita rasa lokal yang menenangkan.
Doughnut Caramel with Marjan Melon Cream Filling: Dengan topping remah-remah kue karamel, rasa manis melon yang lembut berpadu dengan rasa susu karamel, memberikan pengalaman yang luar biasa di setiap gigitannya.
Sparkling Tea with Marjan Cocopandan Syrup and Cocopandan Jelly: Perpaduan teh melati yang beraroma dan sirup yang menyegarkan, memberikan sentuhan unik pada rutinitas pagi Anda.
Iced Peach Latte with Marjan Melon Syrup and Cocopandan Jelly: Dicampur dengan susu, minuman ini meningkatkan rasa manis melon yang lembut di setiap tegukannya.
Semua donat khusus ini dibanderol dengan harga Rp15.000. Bagi Anda yang ingin berbagi kegembiraan Ramadan, Krispy Kreme menawarkan Ramadan Hampers spesial seharga Rp200.000, yang mencakup dua lusin donat yang dikemas secara elegan dalam kotak hijau Ramadan.
Tentang Krispy Kreme
Berkantor pusat di Charlotte, N.C., Krispy Kreme (NASDAQ: DNUT) adalah salah satu merek makanan yang paling dicintai dan terkenal di dunia. Original Glazed® Doughnuts kami yang ikonik diakui secara universal karena memberikan pengalaman hot-off-the-line, melt-in-your-mouth. Krispy Kreme beroperasi di lebih dari 30 negara melalui jaringan gerai donatnya yang unik, kemitraan dengan retailer terkemuka, bisnis e-Commerce dan pengiriman yang berkembang pesat. Tujuan kami untuk menyentuh dan meningkatkan kehidupan melalui kegembiraan yang sangat khas dari Krispy Kreme memandu cara kami beroperasi setiap hari dan tercermin dalam cinta yang kami miliki untuk karyawan, masyarakat, dan planet ini. Marierhubung dengan Krispy Kreme Doughnuts di www.KrispyKreme.com, maupun media sosial, termasuk www.Facebook.com/KrispyKreme, dan www.Twitter.com/KrispyKreme.
Tentang PT Premier Doughnuts Indonesia
PT Premier Doughnut Indonesia adalah pemegang lisensi dari Krispy Kreme untuk Krispy Kreme di Indonesia dibawah naungan PT Map Boga Adiperkasa Tbk, anak perusahaan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP). Hadir sejak tanggal 30 Agustus 2006 dengan gerai pertamanya di Pondok Indah Mall 2, hingga sekarang Krispy Kreme telah memiliki lebih dari 30 gerai yang ada di Jakarta, Tangerang, Bekasi dan Depok dan sudah bersertifikasi HALAL MUI.
Tentang PT Map Boga Adiperkasa Tbk (MBA)
Sebagai penyedia produk F&B berkualitas tinggi, MBA merupakan rumah bagi berbagai merek F&B paling ikonik di dunia di Indonesia. Dengan lebih dari 700 gerai dan 44 kota di Maret 2023, MBA berusaha untuk berada di semua lokasi yang nyaman di mana banyak masyarakat Indonesia bekerja, makan, mencari hiburan, dan bepergian. MBA didirikan pada tahun 2004 sebagai anak perusahaan PT Mitra Adiperkasa Tbk, peritel gaya hidup terkemuka di Indonesia. MBA tercatat sebagai perusahaan publik di Bursa Efek Indonesia sejak 2017.
Tentang PT Mitra Adiperkasa Tbk
MAPI memiliki portofolio lebih dari 150 brand kelas dunia dari department stores, sports, fashion, kids, food & beverage hingga lifestyle. Per Maret 2023, MAPI mengoperasikan lebih dari 2.700 gerai ritel di lebih dari 80 kota di Indonesia. Konsep ritel utama yang dikelola antara lain; Department Stores: Sogo, Seibu, The FoodHall; Fashion & Beauty: Zara, Marks & Spencer, Kipling, Cotton On, Mango, Massimo Dutti, Swarovski, Zara Home, Boots, Sephora; Active (Sports, Leisure & Kids): Sports Station, PlanetSports.Asia, Foot Locker, Converse, Golf House, Reebok, Skechers, Onitsuka Tiger, Staccato, Clarks, Kids: Kidz Station, Smiggle, Lego; Digital: Digimap, Digiplus; Food & Beverage: Starbucks, Pizza Marzano, Krispy Kreme, Cold Stone Creamery Ice Cream, Godiva, Genki Sushi, Subway; Others: Alun Alun Indonesia.
Baca Juga: Ceriakan Musim Panasmu Bersama Krispy Kreme
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News