August
06
2024
     14:32

Great Place To Work Umumkan 20 Perusahaan sebagai Best Workplaces in Indonesia

Great Place To Work Umumkan 20 Perusahaan sebagai Best Workplaces in Indonesia
ILUSTRASI. Evelyn Kwek, Managing Director, Great Place To Work ASEAN & ANZ bersama dua puluh perwakilan perusahaan di Indonesia yang masuk dalam daftar Best Workplaces in Indonesia 2024.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Great Place To Work mengumumkan daftar Best Workplaces in Indonesia 2024 di The Park Hyatt Hotel, Jakarta. Penghargaan ini mencakup 5 perusahaan kategori Kecil, 10 perusahaan kategori Menengah, dan 5 perusahaan kategori Besar yang menginspirasi. Daftar tersebut diperoleh berdasarkan hasil survei bersifat rahasia, menggabungkan lebih dari 40.000 respon individu yang mencerminkan pengalaman hampir 60.000 karyawan di berbagai kota di negara dengan populasi terbesar di Asia Tenggara.

Mengusung tema ‘Great is Possible’, acara ini merayakan 20 perusahaan di Indonesia yang berkomitmen membangun lingkungan kerja positif, serta menjaga fokus utamanya terhadap karyawan sebagai aset terbesar melalui Great Place To Work Certification. Terlepas dari berbagai tantangan dan kompleksitas tempat kerja modern, perusahaan-perusahaan ini sukses menunjukkan bahwa kehebatan tidak hanya dapat dicapai namun juga berkelanjutan.

Evelyn Kwek, Managing Director, Great Place To Work ASEAN & ANZ mengatakan bahwa Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang dinamis dan vibrant di Asia Tenggara.

“Di tengah terus berkembangnya dunia kerja, mulai dari kemajuan teknologi, pergeseran budaya, hingga perubahan ekonomi, perusahaan-perusahaan ini telah berhasil menunjukkan dedikasi yang tak tergoyahkan untuk membuat kerja menjadi luar biasa bagi semua orang.”

“Sebagai standar yang diakui secara global, Great Place To Work Certification mendorong para pemimpin dan organisasi untuk membangun dan mempertahankan budaya tempat kerja dengan kepercayaan dan performa tinggi, yang akan berdampak positif pada pengalaman karyawan, mendukung keberhasilan bisnis, dan membawa manfaat bagi masyarakat,” ujar Evelyn.

Menurut data survei Great Place To Work, perusahaan yang bersertifikasi lebih unggul sebesar 9,2% dibandingkan pasar saham secara keseluruhan. Perusahaan-perusahaan ini juga melampaui perusahaan yang tidak tersertifikasi, dimana 51% karyawan lebih besar kemungkinannya bertahan dalam jangka panjang dibandingkan tempat kerja pada umumnya. Hal ini semakin menunjukkan pentingnya menumbuhkan budaya tempat kerja yang baik.

Sebagai lanjutan perwujudan komitmen dari perusahaan bersertifikat terhadap inisiatif kultur tempat kerja, sejumlah brand di Indonesia juga berdedikasi untuk menciptakan strategi bisnis yang mengutamakan karyawan dan berorientasi pada tujuan. Upaya ini membawa beberapa diantara perusahaan tersebut masuk ke dalam daftar Best Workplaces in Indonesia 2024 yang ditunggu-tunggu.

Andika Bayupati, HR Senior Director, DHL Supply Chain Indonesia mengatakan di DHL Supply Chain Indonesia, fokus tetap sama: Excellence. Simply delivered.

“Kami menjalankan DNA perusahaan, yaitu respect dan results, serta memastikan setiap orang merasa diterima. Saat telah merasa menjadi bagian, keterlibatan akan semakin besar, potensi sejati berkembang, dan bersama-sama, kami menjadi tak terhentikan,” kata Bayupati.

Lebih lanjut lagi, Alex Murray, AVP, SE Asia, Hilton, juga menambahkan bahwa budaya menjadi kunci bagi seluruh tim di Hilton.

"Membangun lingkungan yang memberdayakan anggota tim untuk maju selalu menjadi prioritas utama di Hilton. Kami dengan bangga menerima penghargaan ini, yang semakin mempertegas komitmen kami dalam mengembangkan budaya tempat kerja yang hebat, yang berlandaskan pada inklusi, kesejahteraan, pertumbuhan, dan tujuan,” ujar Murray.

Sementara itu, fokus pada karyawan juga menjadi prioritas di agensi digital Luminary. Marty Drill, CEO, Luminary mengatakan, meski penghargaan sebagai Great Place to Work sangat berharga bagi brand, namun nilai sebenarnya terletak pada adanya organisasi independen yang mengevaluasi tempat kerja dan budaya. “Kami mempelajari apa yang berhasil dan di mana ada peluang untuk menjadikan Luminary lebih baik lagi,” katanya.

Hesty Noviana, Lead Talent Partner, Luminary setuju dan menyebutkan bahwa Luminary memiliki fokus untuk memastikan para orang tua dapat mendukung anak sekaligus mempertahankan kariernya.

“Anak dari salah satu anggota tim membutuhkan lebih banyak waktu darinya, sehingga ia berusaha untuk mengundurkan diri. Kami menyarankannya untuk mengambil cuti selama enam bulan, kini dia telah kembali bekerja paruh waktu dan berkembang pesat,” kata Noviana.

Selain itu, Avery Dennison ikut membagikan fokus mereka mengenai inklusivitas. “Kami merayakan Hari Perempuan Internasional, Ramadan, Idul Fitri, Hari Kemerdekaan, Natal, dan Malam Tahun Baru dengan kegembiraan dan inklusivitas. Pertemuan karyawan tahunan kami membangun ikatan yang kuat, ditambah dengan Sports Day untuk karyawan berkegiatan aktif sambil bersenang-senang. Acara potluck juga mempertemukan kami dengan tawa dan makanan lezat, menjadikan tempat kerja benar-benar istimewa,” kata tim di Avery Dennison.

Best Workplaces in Indonesia 2024, kategori usaha Kecil:

  1. Lenovo Indonesia
  2. Luminary
  3. Avery Dennison Indonesia
  4. PT. Becton Dickinson Indonesia
  5. Mastercard

Best Workplaces in Indonesia 2024, kategori usaha Menengah:

  1. DHL Supply Chain
  2. Capella Ubud
  3. IGT Solutions
  4. PT. Ericsson Indonesia
  5. PT. Syngenta Seed Indonesia
  6. Flight Center Travel Group
  7. DHL Global Forwarding
  8. PT. URC Indonesia
  9. SC Johnson
  10. Ipsos

Best Workplaces in Indonesia 2024, kategori usaha Besar:

  1. DHL Express Indonesia
  2. Hilton
  3. Schneider Electric Indonesia
  4. Teleperformance
  5. Accenture

Baca Juga: Great Place To Work Ungkap Rahasia Budaya Kerja Hebat

Selanjutnya: Update Grafik Harga Emas 24 Karat Antam Terbaru (6 Agustus 2024)

Menarik Dibaca: Mengenal Fungsi Strobo Pada Kendaraan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved