September
12
2024
     19:21

Goodyear Indonesia & Mercedes-Benz Kerjasama Strategis melalui Program Eksklusif

Goodyear Indonesia & Mercedes-Benz Kerjasama Strategis melalui Program Eksklusif
ILUSTRASI. Goodyear Indonesia dan Mercedes-Benz meresmikan kerjasama strategis dengan menghadirkan program eksklusif bagi konsumen untuk memiliki hadiah mewah sebuah mobil Mercedes-AMG A 35. Konsumen yang membeli dua atau lebih ban Goodyear berukuran R17 ke atas akan memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah undian Mercedes-AMG A 35.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - Goodyear Indonesia dan Mercedes-Benz meresmikan kerjasama strategis dengan menghadirkan program eksklusif bagi konsumen untuk memiliki hadiah mewah sebuah mobil Mercedes-AMG A 35.

Melalui program eksklusif tersebut, konsumen yang membeli dua atau lebih ban Goodyear berukuran R17 ke atas akan memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah undian Mercedes-AMG A 35.

Kolaborasi antara Goodyear dengan Mercedes-Benz mencerminkan sinergi terhadap keunggulan masing-masing merk untuk terus menghasilkan produk yang inovatif dan andal guna memastikan bahwa setiap konsumen dapat bepergian dengan aman dan nyaman kemanapun mereka pergi. Selaras dengan tujuan dari kolaborasi ini yaitu menawarkan kemewahan berkendara dilengkapi ban berteknologi tinggi, mengingat Goodyear Indonesia selalu berkomitmen terhadap keselamatan konsumen.

“Kerjasama Goodyear Indonesia dan Mercedes-Benz bertujuan menghadirkan pengalaman eksklusif bagi konsumen pasar premium, juga pengguna SUV dan EV yang saat ini merupakan fokus kami. Dengan program ini, konsumen memiliki kesempatan mengikuti undian yang menawarkan hadiah utama Mercedes-AMG A 35. Mercedes-Benz merupakan brand yang memiliki posisi tersendiri bagi Goodyear Indonesia yang selalu hadir dengan inovasi. Kami merasa senang dengan kesempatan ini,” ujar Arfianti Puspitarini, Head of marketing Goodyear Indonesia.

Goodyear sendiri telah lama dikenal sebagai produsen ban berkualitas tinggi termasuk mendukung segmen premium dengan ban berukuran R17 ke atas untuk kendaraan mewah, dan kini juga menghadirkan ban untuk kendaraan listrik melalui produk Goodyear ElectricDrive yang diluncurkan pada bulan Juni 2024 lalu. Melalui fokus pada inovasi dan kualitas, Goodyear terus berupaya memenuhi kebutuhan konsumen di segmen luxury, SUV dan EV yang semakin populer di Indonesia.

“Selain kendaraan luxury, kami percaya program ini sangat dinanti oleh konsumen. Oleh karena itu, kami senang sekali dapat bekerjasama dengan Mercedes-Benz dalam program ini terutama dalam jaringan servis Mercedes-Benz seluruh Indonesia dengan layanan yang prima,” Arfianti menambahkan.

“Program kerjasama bersama Mercedes-Benz ini merupakan kesempatan bagi kami untuk memberikan apresiasi kepada konsumen yang telah memilih Goodyear sebagai solusi ban mereka. Kami berharap program ini dapat mempererat hubungan kami dengan konsumen dan memberikan pengalaman yang menyenangkan dan berharga, sekaligus mempererat kerjasama dengan pihak-pihak lain yang memiliki passion yang sama dalam berinovasi dan konsisten menghadirkan layanan dan produk sebaik-baiknya untuk konsumen,” tutup Arfianti.

Program Goodyear Indonesia dan Mercedes-Benz untuk memenangkan Mercedes-AMG A 35 berlangsung dari September hingga Desember 2024 dan pemenang undian akan diumumkan pada bulan Januari 2025. Konsumen yang membeli ban Goodyear ukuran R17 ke atas selama periode program ini akan mendapatkan nomor undian yang berlaku kelipatan, sehingga semakin banyak ban yang dibeli, semakin besar kesempatan untuk menang.

Tentang Goodyear Tire & Rubber Company

Goodyear adalah salah satu perusahaan ban terbesar di dunia. Ini mempekerjakan sekitar 71.000 orang dan memproduksi produknya di 55 fasilitas di 22 negara di seluruh dunia. Dua Pusat Inovasinya di Akron, Ohio, dan Colmar-Berg, Luxembourg, berupaya mengembangkan produk dan layanan canggih yang menetapkan standar teknologi dan kinerja untuk industri.

Tentang Mercedes-Benz Indonesia

Mercedes-Benz merupakan produsen mobil terkemuka yang berkantor pusat di Stuttgart, Baden-Württemberg, Jerman. Perusahaan ini merupakan divisi multinasional dari Mercedes-Benz Group AG, salah satu perusahaan otomotif tersukses di dunia dan penyedia mobil serta van mewah secara global. Mercedes-Benz sendiri memiliki sejarah panjang di Indonesia, dimulai dengan kedatangan kendaraan pertama, Benz Victoria Phaeton, pada tahun 1894.

Perusahaan Mercedes-Benz kemudian didirikan di Indonesia pada tahun 1970, dan saat ini terdiri dari dua entitas, PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia (IIDI) dan PT Inchcape Indomobil Manufacturing Indonesia (IIMI). PT Inchcape Indomobil Manufacturing Indonesia (IIMI) merakit kendaraan penumpang andalannya secara lokal di sebuah pabrik seluas 42 hektar di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.

Model yang dirakit mencakup sedan A-Class, C-Class, E-Class, dan S-Class, SUV GLA, GLC, GLE, dan GLS, serta model Mercedes-AMG A 35 Sedan dan Mercedes-AMG GLA 35. Pada tahun 2009, pabrik Mercedes-Benz Indonesia dinyatakan sebagai produsen otomotif dengan sertifikasi Eco-Industry dari TUV-Rheinland.

PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia bertanggung jawab untuk impor dan distribusi grosir kendaraan dan suku cadang Mercedes-Benz serta layanan pelanggan. Mercedes-Benz secara konsisten mengutamakan keramahan lingkungan, efisiensi, desain modern dan mewah, kenyamanan, serta keselamatan dalam mengemudi melalui inovasi teknologi terbaru yang canggih.

Baca Juga: Goodyear Indonesia Perluas Jangkauan Pasar dengan Digitalisasi & Promo Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved