July
11
2024
     19:43

Gojek Luncurkan GoDineIn, Layanan Makan di Resto Rayakan Momen Kebersamaan Diskon 25%

Gojek Luncurkan GoDineIn, Layanan Makan di Resto Rayakan Momen Kebersamaan Diskon 25%
ILUSTRASI. Gojek, penyedia layanan on-demand bagian dari Grup GoTo (BEI: GOTO), hadirkan GoDineIn, layanan terbaru berupa voucher untuk makan di resto pilihan dengan diskon hingga 25%.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID -  Gojek, penyedia layanan on-demand bagian dari Grup GoTo (BEI: GOTO), hadirkan GoDineIn, layanan terbaru berupa voucher untuk makan di resto pilihan dengan diskon hingga 25%. Voucher ini tersedia secara eksklusif hanya di layanan GoDineIn pada aplikasi Gojek. GoDineIn kini telah hadir di Daerah Khusus Jakarta (DKJ) dengan menggandeng sejumlah restoran ternama seperti Cut & Grill, Common Grounds, Braud, Seroeni, Kintaro Sushi, Warung Tekko, dan lainnya.

Head of Marketing Food & Ads Gojek Ignatius Satrio (Rio) mengatakan peluncuran GoDineIn dilatar belakangi oleh gaya hidup urban di kota-kota besar yang gemar ke resto atau kafe untuk bersosialisasi, merayakan momen kebersamaan, atau sekadar ‘nongkrong’ sambil makan.

“Di Gojek, kami selalu melihat apa yang menjadi kebutuhan pengguna. Dari berbagai penikmat makanan, kami melihat ada beberapa tipe berdasarkan motivasi mereka dalam menyantap makanan, yaitu functional eater, social eater, reasonable indulger, mindful eater, dan food enthusiast.

Riset internal Gojek melihat bagaimana social eater, mindful eater dan food enthusiast cenderung memiliki ketertarikan yang tinggi terhadap aktivitas sosial dan suka untuk makan di luar. Inilah mengapa GoDineIn hadir untuk memberikan pengalaman kuliner menarik untuk makan di tempat atau di resto, melengkapi layanan online food delivery GoFood yang telah melekat di masyarakat Indonesia,” ujar Rio.

Fenomena sosial untuk berkumpul dan berbagi momen kebersamaan ini sejalan dengan temuan riset Ipsos Global (2024) bertajuk Global Happiness 2024 Report yang menyatakan bahwa Indonesia adalah negara dengan tingkat kebahagiaan tertinggi di Asia Tenggara atau tertinggi ketiga di dunia.

Menariknya, hubungan dengan keluarga dan teman menjadi salah satu variabel terpenting yang menentukan kebahagiaan masyarakat Indonesia. Di Indonesia, tingkat kepuasan terkait hubungan dengan keluarga Indonesia dan hubungan dengan teman menduduki tingkat kepuasan yang tinggi, yaitu masing-masing 89% dan 85%, di mana keduanya melampaui nilai rata-rata global.

Melihat pola interaksi sosial tersebut, Rio menekankan pentingnya momen kebersamaan. “Kita tidak perlu menunggu momen spesial seperti ulang tahun, anniversary atau reunian untuk menghabiskan waktu dengan orang-orang terdekat. Justru kita harus menyempatkan dan membuat momen itu sendiri di keseharian. Ini mengapa peluncuran GoDineIn hari ini mengusung tema ‘Creating Moment that Matters’,” ujar Rio.

“GoDineIn siap untuk menemani dan menambah keseruan momen-momen kebersamaan lewat voucher diskon hingga 25% yang dapat dibeli secara eksklusif di aplikasi Gojek untuk makan di resto-resto pilihan yang kelezatan menunya sudah tidak diragukan lagi,” tambahnya.

Dengan layanan Makan di Resto GoDineIn, pengguna dapat memesan makanan di resto dengan diskon spesial, berikut langkah mudahnya:

  1. Buka aplikasi Gojek dan pilih ikon “GoDineIn”
  2. Pilih resto atau momen spesial yang kamu inginkan
  3. Pilih koleksi voucher yang tersedia di resto yang kamu pilih, lalu klik “Purchase Voucher”
  4. Tukar voucher yang telah kamu beli dengan cara klik “Voucher you own” pada halaman GoDineIn
  5. Pilih voucher yang ingin kamu gunakan dan klik “Redeem”
  6. Tunjukkan QR code ke kasir resto untuk nikmati diskon dari GoDineIn!

“Kami akan terus melihat apa yang menjadi kebutuhan pengguna dan akan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Ke depannya, kami juga akan melengkapi GoDineIn dengan fitur-fitur tambahan seperti fitur jelajah resto (discovery), menu resto dan ulasan (review) hingga kategorisasi pilihan resto sesuai selera pengguna (personalisation),” tutup Rio.

Tentang Gojek

Gojek adalah unit bisnis on-demand service dari grup GoTo atau PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (BEI: GOTO) pelopor model ekosistem multi-layanan, termasuk transportasi, pengiriman makanan, logistik, dan lainnya. Gojek didirikan dengan prinsip memanfaatkan teknologi untuk mempermudah kehidupan sehari-hari dengan menghubungkan konsumen ke penyedia barang dan jasa terbaik di pasar.

Perusahaan ini didirikan tahun 2010 dengan fokus pada layanan kurir pengantaran barang dan transportasi roda dua, sebelum meluncurkan aplikasi pada 2015 di Indonesia. Sejak itu, Gojek berkembang menjadi platform on-demand terkemuka di Indonesia dengan penambahan wilayah operasi di Vietnam dan Singapura. Saat ini, Gojek memiliki lebih dari 2,7 juta mitra driver. Gojek merupakan bagian dari GoTo Group, ekosistem digital terbesar di Indonesia, yang terdiri dari Gojek, Tokopedia, dan GoTo Financial.

Gojek berkomitmen selalu menghadirkan solusi guna memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat sehari-hari, sekaligus membantu meningkatkan kualitas hidup jutaan pengguna aplikasi Gojek di Asia Tenggara, khususnya di sektor informal dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Baca Juga: Airpro Indonesia Jalin Kerja Sama dengan Gojek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved