August
29
2022
     22:09

Ekspansi Agresif Laba Bersih CSAP Melonjak 42%

Ekspansi Agresif Laba Bersih CSAP Melonjak 42%
ILUSTRASI. PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) berhasil membukukan lonjakan pertumbuhan laba bersih (Laba Bersih Komprehensif yang Dapat Diatribusikan ke Entitas Induk) sebesar 42%.

Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (BEI: “CSAP”) pemilik jaringan distribusi bahan bangunan, kimia dan FMCG serta Ritel Modern Bahan Bangunan & Home Improvement Mitra10 serta Home Furnishing Atria berhasil membukukan lonjakan pertumbuhan laba bersih (Laba Bersih Komprehensif yang Dapat Diatribusikan ke Entitas Induk) sebesar 42%. Dimana pada enam bulan pertama 2022, CSAP berhasil membukukan laba bersih komprehensif yang dapat diatribusikan ke entitas induk sebesar Rp113 miliar. Angka tersebut tumbuh signifikan dibandingkan pencapaian tahun lalu sebesar Rp79 miliar.

Hingga Juni 2022, CSAP berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp7,42 triliun. Angka tersebut setara dengan pertumbuhan 10,2% jika dibandingkan dengan pencapaian periode yang sama tahun lalu yaitu sebesar Rp6,73 triliun.

Pertumbuhan pendapatan tersebut ditopang oleh segmen-segmen bisnis yang dimiliki CSA grup. Segmen Distribusi mencatatkan pendapatannya sebesar Rp4,67 triliun, dan disusul oleh segmen Ritel Moderen dengan pendapatannya sebesar Rp2,75 triliun. Secara berurutan masing-masing segmen berkontribusi sebesar 63% dan 37% terhadap pendapatan konsolidasi Perseroan sepanjang Semester 1-2022 ini.

Pada Semester I-2022, CSAP membukukan Laba Kotor sebesar Rp1,23 triliun tumbuh 11% dibandingkan periode yang sama tahun 2021 sebesar Rp1,1 triliun. Jika dihitung secara EBITDA (Earnings before Interest, Tax, Depreciation, and Amortization), pada akhir Juni 2022 CSAP memiliki EBITDA sebesar Rp432 miliar tumbuh 32% dibandingkan periode yang sama tahun 2021 sebesar Rp330 miliar.

Pertumbuhan kinerja Bottom Line tersebut tidak lepas dari strategi yang dilakukan Perseroan. Strategi tersebut adalah strategi ekspansi secara agresif untuk segmen ritel modern, perkuatan jaringan segmen distribusi, miningkatkan kontribusi House Brand pada kedua segmen tersebut. Strategi tersebut berdampak positif meningkatkan pendapatan serta meningkatkan Net Margin Perseroan guna pertumbuhan laba yang lebih baik.

Kontribusi segmen ritel modern terus meningkat seiring pertumbuhan toko baru Mitra10 dan Atria. Dimana saat ini Perseroan sudah memiliki 44 ritel modern Mitra10 dari target 50 superstore Mitra10 di tahun 2023 mendatang, dan 18 showroom Atria Home Furnishing.

Perseroan tahun ini sudah meresmikan tiga dari empat Superstore baru Mitra10 di tahun 2022 yaitu di Pekanbaru, Cibinong (Bogor), dan Pondok Bambu (Jakarta Timur), Showroom baru Atria yaitu di Pekanbaru, Cibinong, dan Pasar Baru (Tangerang). Selanjutnya CSAP akan meresmikan toko Mitra10 yang ke-45 dan Atria furniture showroom yang ke-19 pada triwulan IV 2022 mendatang. Bahkan CSAP sudah menetapkan target berikutnya yakni memiliki 100 Superstore Mitra10 pada tahun 2030 mendatang.

Di bulan Agustus 2022, Perseroan juga telah memulai Ground Breaking untuk toko yang ke-46 berlokasi di Bintaro yang direncanakan akan dibuka di Semester I-2023 dengan luas lokasi > 1 ha dan luas toko > 4,500 m2.

Untuk mendukung pertumbuhan pendapatan yang berkesinambungan, Perseroan juga melakukan program Remodeling untuk beberapa Superstore-nya seperti di Mitra10 Percetakan Negara akan segera Relaunching pada 1 September 2022 Mitra10 dengan mengadakan promo setelah toko tersebut di remodelling. Berlokasi di Jalan Percetakan Negara no.7, Rawasari Jkt Pusat.

Toko ini memiliki selling area hampir 3.000m2 dan Gudang 900m2. Dengan Remodelling ini, façade toko akan lebih modern dan fresh, tentunya pemilihan produk yang berkualitas dan lebih lengkap. Diisplay barang menarik dan lebih mudah pencariannnya . AC lebih dingin dan lampu lebih terang, sehingga suasana took menjadi lebih nyaman.

Pada Relaunching akan diberikan promo2 menarik selama 4 hari mulai 1 September 2022. Diskon special, hadiah langsung, tebus murah serat Diskon dan cicilan dari banyak bank ternama.

Baca Juga: Catur Sentosa Adiprana (CSAP) Raup Penjualan Neto Rp 7,07 Triliun di Semester I-2022


Sekilas Mengenai PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (BEI: “CSAP”)

Berawal dari sebuah toko cat “Sentosa” sebesar 40m2 di Jakarta pada tahun 1966, memasuki umur ke-56 ini CSAP sudah menjadi perusahaan independen di Distribusi dan Ritel Modern Bahan Bangunan yang terbesar di Indonesia. Selain Bahan Bangunan CSAP juga mendistribusikan Bahan Kimia dan Consumer Goods (FMCG). Saat ini CSAP memiliki 43 Cabang Distribusi Bahan Bangunan di 41 kota besar, 4 Cabang Distribusi Kimia, 38 Area Distribusi FMCG, 44 outlet toko Mitra10 Ritel Moderen Bahan Bangunan & Home Improvement dan 18 showroom“Atria” Ritel Moderen Home Furnishing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved