April
17
2025
     16:32

Anugerah Puspa Bangsa 2025 Segera Hadir. Perayaan Perempuan Inspiratif Indonesia

Anugerah Puspa Bangsa 2025 Segera Hadir. Perayaan Perempuan Inspiratif Indonesia
ILUSTRASI. Kontan. Anugerah Puspa Bangsa 2025

Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal

KONTAN.CO.ID - Jakarta KompasTV dengan bangga  mempersembahkan Anugerah Puspa Bangsa 2025 untuk mereka: perempuan-perempuan tangguh yang menggerakkan perubahan lewat berbagai peran. Dalam semangat menyambut Hari Kartini, Anugerah Puspa Bangsa 2025 akan memperkenalkan  para sosok perempuan hebat  yang telah memberikan kontribusi nyata dan berdampak bagi masyarakat, bangsa, dan kebudayaan melalui tujuh kategori penghargaan .

Kontan. Anugerah Puspa Bangsa 2025

“Anugerah Puspa Bangsa adalah bentuk komitmen redaksi KompasTV dalam mendorong perempuan menjadi garda terdepan perubahan, khususnya dalam menghadapi berbagai tantangan kompleks seperti perubahan iklim, pembangunan berkelanjutan, pemberantasan korupsi, demokratisasi, pemberdayaan masyarakat, dan isu-isu strategis lainnya,” jelas Yogi Arief Nugraha, Pemimpin Redaksi KompasTV.

Tujuh Kategori Penghargaan

Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 akan dianugerahkan kepada para sosok perempuan terpilih yang mewakili tujug kategori inspiratif, yaitu:

Puspa Pertiwi. Diberikan kepada sosok perempuan yang menciptakan gerakan, organisasi atau bisnis yang memperhatikan kelestarian lingkungan dan sosial yang berkelanjutan

Puspa Pesona. Diberikan kepada sosok yang aktif melestarikan seni dan budaya hingga memperkenalkannya ke kancah internasional.

Puspa Adi Daya. Adi daya adalah istilah yang merujuk pada negara dengan  kekuatan dan kekuasaan yang luar biasa, sesuai dengan para pebisnis leader perempuan Indonesia yang menunjukkan kepiawaiannya dalam memimpin perusahaan besar, hingga mampu berimpact besar terhadap perekonomian atau kebermanfaatan masyarakat secara luas.

Puspa Nawasena. Dalam bahasa Sansekerta, Nawasena bermakna “masa depan yang cerah”. Penghargaan ini diberikan pada para perempuan muda yang membawa masa depan Indonesia yang cerah melalui berbagai bidang keahlian.

Puspa Adhikara. "Adhikara" adalah gelar dari Arya Wiraraja yang berasal dari bahasa Sansekerta dan memiliki arti "Yang Berwibawa". Penghargaan khusus yang diberikan kepada pejabat pemerintahan perempuan setingkat bupati/wakil bupati dan walikota/wakil walikota yang memiliki wibawa dan peranan di daerahnya, khususnya pada pemberdayaan perempuan serta pengentasan kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Puspa Cita. Dalam rangka mewujudkan cita-cita bangsa, yakni perempuan berdaya dan setara dalam karya, Anugerah Puspa Cita akan memberikan penghargaan kepada ketua PKK/ Dekranasda yang turut berperan aktif sebagai penggerak organisasi perempuan di daerahnya

Adapun penghargaan tersebut akan diberikan langsung  oleh para Menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih.

Jurnalisme sebagai Pilar Penjaringan Kandidat

Proses seleksi penerima penghargaan dilakukan melalui kerja jurnalistik mendalam yang melibatkan 32 biro KompasTV di seluruh Indonesia. Tim redaksi menjelajahi berbagai daerah untuk menemukan perempuan-perempuan tangguh yang selama ini mungkin luput dari sorotan publik, namun memiliki kontribusi yang signifikan di akar rumput masyarakat.

Kontan. Anugerah Puspa Bangsa 2025

Kriteria Penilaian

Pemilihan kandidat penerima penghargaan didasarkan pada empat kriteria utama:

  • Dampak Sosial: Memberikan kontribusi nyata yang membawa perubahan positif di komunitas atau bidangnya.
  • Komitmen dan Konsistensi: Menunjukkan dedikasi secara berkelanjutan terhadap misi dan pengabdiannya, baik secara individu maupun melalui kerja sama dengan lembaga atau pemerintah.
  • Pencapaian: Memiliki prestasi dalam tiga tahun terakhir atau telah berkontribusi aktif selama lebih dari sepuluh tahun, dengan hasil yang berdampak sosial dan memberikan manfaat nyata.
  • Kemampuan Menginspirasi: Mampu menggerakkan dan memotivasi orang lain melalui kisah hidup, perjuangan, dan keberhasilan yang dicapai.

Malam puncak Anugerah Puspa Bangsa 2025 akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari Krisdayanti dan Woro Mustiko dan dipandu oleh pembawa acara KompasTV, yaitu Elgeen Frydianto, Nitia Anisa, Audrey Chandra, dan Yasir Neneama.

Saksikan malam perayaan tertinggi untuk perempuan Indonesia, Minggu, 20 April 2025 hanya di KompasTV.

Selanjutnya: OJK Ungkap Tujuan Adanya Ketentuan Rapat Umum Pemberi Dana di SEOJK Fintech Lending

Menarik Dibaca: Hujan Petir Melanda Daerah Ini, Berikut Prediksi Cuaca Besok (18/4) di Jawa Timur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Release Terkini


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved