June
25
2021
     15:17

Terapkan Inovasi Baru, Danamon dan Investree Raih Penghargaan The Asset Triple A

Terapkan Inovasi Baru, Danamon dan Investree Raih Penghargaan The Asset Triple A

Jakarta, 25 Juni 2021 – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (‘Danamon’) kembali meraih penghargaan The Asset Triple A Treasury, Trade, SSC (Sustainable Supply Chain) dan Manajemen Risiko, kali ini dalam kategori Best Hedging & Risk Solutions: FX. Penghargaan ini diberikan oleh The Asset, perusahaan multi-media yang berbasis di Singapura.

Penghargaan The Asset Triple A merupakan pengakuan keunggulan industri yang diberikan setiap tahun kepada perusahaan dan lembaga keuangan yang telah meluncurkan atau membantu mengimplementasikan inisiatif dalam manajemen perbendaharaan perusahaan, pembiayaan perdagangan, pasokan rantai (supply chain) dan manajemen risiko. Penghargaan tersebut diberikan kepada perusahaan (Triple A Client Awards) dan institusi keuangan penyedia layanan (Triple A Service Provider Awards) di tingkat Negara atau wilayah maupun regional di Asia Pasifik, Timur Tengah, Eropa, dan Amerika Utara.

Danamon meraih penghargaan berkat perannya sebagai penyedia layanan lindung nilai valas (FX hedging) dan manajemen risiko bagi mitra PT Investree Radhika Jaya (“Investree”), penyedia jasa business-to-business (B2B) fintech lending terkemuka di Indonesia.

Sejalan dengan pengembangan bisnis, Pemberi Pinjaman atau Lender Institusi di Investree tidak hanya berasal dari domestik, tapi juga dari luar negeri. Hal ini memunculkan adanya potensi risiko fluktuasi nilai tukar bagi lender tersebut. Agar Lender Investree dapat merasa aman dan nyaman dalam bertransaksi, Danamon menyediakan layanan lindung nilai atau hedging atas dana lender selama kurun waktu yang telah disepakati.

“Penghargaan ini membuktikan bahwa solusi treasury yang kami tawarkan kepada mitra digital diakui bukan hanya di tingkat nasional, namun juga di tingkat regional. Pencapaian ini didorong oleh komitmen kami untuk terus menawarkan beragam layanan treasury yang sesuai dengan kebutuhan nasabah dalam rangka manajemen risiko atas arus kas nasabah kami.

Hal ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam melakukan transaksi perbankan bagi seluruh nasabah dan mitra digital atau fintech di Indonesia. Kami juga ingin berterima kasih kepada Investree, mitra kami, atas kepercayaannya selama ini pada Danamon.

Pengakuan ini tentunya akan memotivasi kedua perusahaan untuk terus mengejar dan mencapai kualitas layanan nasabah dan standar inovasi yang lebih tinggi agar dapat tumbuh bersama,” kata Treasury & Capital Market Head, Herman Savio.

Kemitraan Danamon dan Investree menunjukkan bahwa perbankan dan perusahaan teknologi finansial (fintech) dapat saling melengkapi dan membuktikan bahwa sinergi antara fintech dan bank mampu memberikan dampak yang positif bagi pertumbuhan kedua perusahaan.

Kerja sama Danamon dan Investree telah terjalin sejak tahun 2016, bermula dari layanan Cash Management, seperti Escrow dan Virtual Account, hingga meluncurkan layanan Rekening Dana Lender pada tahun lalu untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi individual lenders Investree dalam melakukan transaksi pinjamannya secara real-time.

“Apresiasi yang diberikan oleh The Asset kepada Danamon dan Investree ini menjadi bukti nyata dari kerja sama berkelanjutan antara kedua belah pihak--bank dan fintech--dalam rangka memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved