September
24
2020
     21:11

TCL Resmi Perkenalkan TV Pintar Seri A10 untuk Indonesia, Hadirkan Gaya Hidup Hiburan Tanpa Henti dari Rumah

TCL Resmi Perkenalkan TV Pintar Seri A10 untuk Indonesia, Hadirkan Gaya Hidup Hiburan Tanpa Henti dari Rumah
Publisher

Jakarta, 24 September 2020 – TCL, perusahaan elektronik dan peralatan rumah tangga terkemuka di dunia, hari ini mengumumkan peluncuran seri TV Android terbaru TCL A10 untuk Indonesia dan memperkenalkan sejumlah peningkatan fitur yang sudah menyesuaikan dengan kebutuhan Everything from Home di tengah situasi pandemi COVID-19.

Mulai dari kenyamanan sistem operasi Android 9.0 lengkap dengan asisten virtualnya (Google Assistant), hingga aplikasi bawaan Netflix, iFlix, serta Youtube, TV Android TCL A10 memudahkan konsumen untuk menikmati hiburan tanpa henti di layar 4K UHD yang menampilkan gambar sangat jernih menyerupai dunia nyata.

“TV Android TCL terus menghadirkan fitur-fitur canggih yang diinginkan pengguna untuk memperkaya pengalaman menikmati hiburan tanpa beranjak dari ruangan bersantai mereka,” kata Peter Chen, Sales and Marketing Director TCL Indonesia. “Dengan layar yang lebih lega, resolusi lebih tinggi dan warna lebih hidup, serta fungsi pintar yang mengandalkan Android 9.0, TCL A10 50 inci memampukan pengguna untuk menikmati hiburan sesuai imajinasi dan selera mereka tanpa harus mengeluarkan biaya besar untuk sebuah TV pintar yang serba bisa.”

TCL meluncurkan seri terbaru TV Android-nya seiring dengan momentum yang tercipta di tengah pandemi COVID-19 yang memaksa setiap orang untuk beraktivitas selayaknya normal namun tanpa beranjak dari tempat tinggalnya. Riset McKinsey & Company mencatat adanya pergeseran kecenderungan konsumen untuk mengambil bagian dalam berbagai aktivitas di rumah, khususnya terjadi peningkatan sebesar 30-40% pada aktivitas yang berkaitan dengan hiburan di rumah.

Pandemi COVID-19 pun telah menyebabkan terjadinya perubahan perilaku konsumen, termasuk dalam hal mengkonsumsi media. Badan riset Nielsen TAM mencatat adanya peningkatan viewership hingga 1 juta penonton pada 11 Maret silam, serta rata-rata durasi menonton hingga 5 jam 29 menit yang diamati sampai 18 Maret 2020 di 11 kota di Indonesia. Keberadaan TV pintar memiliki keunggulan tersendiri di mana pengguna tak hanya bisa menikmati siaran konvensional namun juga konten serta hiburan yang biasanya dinikmati melalui layar smartphone Android, sistem operasi mobile paling populer di Indonesia.

Gaya Hidup di Tengah Pandemi: Sinkronisasi Hiburan dan Produktivitas Tanpa Henti

Peningkatan fitur di jajaran produk terbaru TCL sarat dengan penyesuaian gaya hidup di tengah keterbatasan ruang gerak akibat pandemi COVID-19. TV pintar TCL seri A10 50 inci memungkinkan pengguna untuk tetap produktif serta terhibur dari rumah, mulai dari menikmati siaran televisi nasional, streaming konten, bermain game kasual, mengedit tulisan ataupun presentasi lewat proyeksi dari laptop menggunakan konektivitas HDMI yang tersedia.

TV pintar TCL seri A10 50 inci membawa layar 4K UHD dengan teknologi High Dynamic Range (HDR) 10 serta kemampuan upscaling 4K Creative Pro yang menawarkan gambar 4 kali lipat lebih tajam dari resolusi Full HD biasa, detail yang lebih baik, dan juga reproduksi warna gelap terang lebih akurat. TCL juga menyematkan fitur micro dimming agar pengguna dapat menyesuaikan kecerahan dan kegelapan secara terpisah, dilengkapi dengan fitur Rich Color Expansion milik TCL untuk mengoptimalkan kecerahan warna sehingga pengguna bisa menikmati gambar konten yang lebih hidup.

Dari sisi kualitas audio, TCL A10 terbaru telah didukung Dolby Audio sehingga menghasilkan suara jernih dan terdengar nyata. Perangkat ini juga dilengkapi dengan fitur Bluetooth Audio yang dapat menghubungan suara dari televisi dengan perangkat headset atau speaker Bluetooth tanpa menggunakan kabel. Ada pula fitur Hands-Free Voice Control* yang memberikan kemampuan kepada pengguna untuk mengakses televisi langsung melalui perintah suara tanpa harus menggunakan remote control. Fitur pengenalan suara yang sama bisa digunakan untuk melakukan voice search.

Berbagai layanan streaming konten telah tersedia secara built-in di TV pintar TCL seri A10, termasuk Vidio, YouTube, iFlix, dan Netflix. Pengguna juga dapat menikmati berbagai aplikasi lainnya yang tersedia di Google Play Store untuk mengonsumsi konten-konten menarik lainnya.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found


2025 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved